Memilih sabun cuci muka untuk kulit memang perlu selektif. Jika sembarangan, produk tersebut justru bisa menimbulkan masalah kulit lainnya.
Nah, salah satu merek skincare terpercaya yang menyediakan beragam pilihan sabun cuci muka adalah Wardah. Kamu bisa memilih produk mana yang kira-kira sesuai dengan jenis kulit dan permasalahan kulit yang kamu miliki.
Di bawah ini adalah deretan rekomendasi sabun cuci muka Wardah yang bisa kamu jadikan opsi.
1. Wardah Heartleaf + 8X NMF Amino Calm & Soothe Gel Cleanser
Wardah Heartleaf + 8X NMF Amino Calm & Soothe Gel Cleanser adalah produk pertama yang cocok untuk kulit yang iritasi. Produk ini dilengkapi dengan hearltleaf extract, 8x NMF Amino, dan Panthenol.
Kandungan tersebut bisa menenangkan kulit, menghidrasi, membersihkan, dan menenangkan kemerahan pada kulit. Setelah pemakaiannya, kulit pun akan tetap terhidrasi dan tampak lebih sehat.
2. Wardah Crystal Secret NMF Amino + AHA PHA Clarifying Foaming Cleanser
Sabun cuci muka Wardah selanjutnya diformulasikan dengan NMF Amino dan AHA PHA yang bisa membersihkan kulit lebih lembut.
Wardah Crystal Secret NMF Amino + AHA PHA Clarifying Foaming Cleanser juga bisa melembapkan dan mencerahkan kulit karena AHA PHA di dalamnya yang berkemampuan mengangkat sel kulit mati. Produk ini pun aman digunakan untuk semua jenis kulit.
3. Wardah Hydra Rose NMF Amino + Pentavitin Barrier Replenish pH 5,5 Gel Cleanser
Kalau kamu mencari sabun cuci muka Wardah yang gentle, maka Wardah Hydra Rose NMF Amino + Pentavitin Barrier Replenish pH 5,5 Gel Cleanser adalah jawabannya.
Sabun cuci muka ini mengandung hydrating foam, NMF Amino, dan pentavitin yang menjaga skin barrier kulit. Produk ini cocok digunakan untuk semua jenis kulit, terutama untuk pemilik kulit kering.
4. Wardah Renew You NMF Amino + Ceramide Rejuvenating Gel to Foam Cleanser
Wardah Renew You NMF Amino + Ceramide Rejuvenating Gel to Foam Cleanser merupakan sabun cuci muka Wardah yang bisa membuat kulit halus dan kenyal.
NMF di dalamnya itu menyerupai pelembap yang alami ada pada kulit. Sedangkan ceramide ialah bahan aktif yang bisa melembapkan sekaligus menghaluskan kulit.
5. Perfect Bright Creamy Foam Bright + Smooth Glow
Wardah memberikan inovasi baru pada produk Perfect Bright Creamy Foam Bright + Smooth Glow. Sebab, produk ini diformulasikan sebagai foam pencerah yang bisa membersihkan wajah dari kotoran dan debu secara menyeluruh.
Tak hanya itu saja, kandungan di dalamnya juga mampu melembapkan dan melembutkan kulit. Kulit pun akan menjadi tampak cerah, glowing, dan lembut dari dalam.
6. Wardah Lightening Cleansing Milk
Wardah Lightening Cleansing Milk ialah sabun cuci muka Wardah yang memiliki 2-in-1 action formula. Kandungannya mampu membersihkan wajah dan mengangkat makeup dengan lembut.
Dengan tekstur cream yang ringan, Wardah Lightening Cleansing Milk akan nyaman digunakan sehari-hari. Di dalamnya juga mengandung advanced niacinamide yang akan membuat kulit jadi lembap dan bercahaya.
7. Wardah Hydra Rose Gel-to-Foam Cleanser
Memiliki tekstur gel yang lembut, Wardah Hydra Rose Gel-to-Foam Cleanser mengandung 72 hours hydrating active dan rose oil.
Kandungan itu akan membersihkan wajah dari debu, kotoran, dan sisa makeup tanpa memberikan efek kulit yang kering. Setelah memakai Wardah Hydra Rose Gel-to-Foam Cleanser, maka kulit pun akan bersih dan terjaga kelembapannya.
8. Wardah Nature Daily Mineral+ Facial Foam
Wardah Nature Daily Mineral+ Facial Foam bisa menyingkirkan debu, polusi, dan minyak berlebih secara menyeluruh. Kandungan carbonactiv di dalamnya bisa membersihkan debu, polusi, hingga minyak berlebih sampai tuntas.
Sementara itu, clarifying mineral-nya akan menyerap minyak dan kotoran hingga membuat wajah 5x lebih bersih, lembut, dan tidak kusam. Produk ini cocok untuk semua jenis kulit, termasuk yang berminyak dan berjerawat.
9. Wardah C-Defense Energizing Creamy Wash
Memiliki tekstur yang lembut dan menyegarkan, sabun cuci muka Wardah C-Defense Energizing Creamy Wash bisa diandalkan untuk menghilangkan kotoran makeup dan minyak berlebih.
Produk ini diformulasikan dengan vitamin C dan active moist complexx yang bisa menyegarkan wajah dan menjaganya tetap lembap sepanjang hari.
10. Wardah Lightening Gentle Wash
Terakhir, Wardah Lightening Gentle Wash adalah pembersih wajah yang diformulasikan dengan pH seimbang dan formula bebas sabun. Kandungan tersebut bisa membuat wajah tetap lembap setelah digunakan.
Wardah Lightening Gentle Wash juga diformulasikan dengan ekstrak licorice dan vitamin B3 untuk mencerahkan kulit. Kulit pun akan menjadi lebih bersih dan terawat setelah memakainya.
Aneka sabun cuci muka Wardah di atas bisa membuat wajah jadi lebih bersih dan terawat tanpa menimbulkan masalah kulit lainnya. Setelah melihat deskripsi produknya, kira-kira mana yang paling cocok denganmu?