Lidah buaya atau yang lebih terkenal dengan sebutan aloe vera mungkin adalah salah satu tumbuhan yang memiliki berbagai manfaat untuk kulit kita. Aloe vera memiliki komponen yang berbentuk seperti gel yang dapat meredakan berbagai masalah kulit seperti kulit terbakar sehabis berjemur, luka gigitan serangga atau melembapkan kulit.
Nah, beberapa waktu ini banyak banget brand skincare yang mengeluarkan aloe vera gel lho! Bela, apakah kamu sudah memiliki aloe vera gel? Kalau belum, ini rekomendasinya untuk kamu!
1. Nature Republic Soothing & Moisture Aloe Vera 92%
Aloe vera gel yang cukup booming adalah brand Nature Republic yang diklaim memiliki banyak manfaat serta dapat meredakan berberapa kondisi kulit seperti bruntusan dan kemerahan. Untuk produk ini, teksturnya adalah gel dan cukup cepat menyerap pada kulit.
Selain untuk meredakan bruntusan serta kemerahan terjadi aloe vera gel ini dapat digunakan sebagai base makeup, masker rambut untuk hasil rambut lebih kuat dan halus serta vitamin kuku agar kuku lebih kuat. Packaging-nya pun berbentuk jar yang cukup besar sehingga produk ini tidak akan mudah habis.
2. Benton Propolis Aloe Vera Gel
Kalau untuk aloe vera gel keluaran brand Benton ini mengandung 80% Aloe Vera serta tambahan 10% propolis yang dipercaya dapat meredakan inflamasi pada kulit serta mencegah bakteri masuk kedalam kulit. Produk ini cukup aman untuk digunakan pada kulit yang sensitif karena sudah melewati dermatology test yang cukup banyak. Selain itu, produk ini juga ampuh mengatasi jerawat yang meradang dan vitalitas kulit wajah lho!
3. Wardah Aloe Hylamid Multifunction Gel
Kalau masih ragu-ragu untuk menggunakan aloe vera gel, dan mencari yang juga terjangkau mungkin aloe vera gel dari brand Wardah ini bisa jadi pilihan buat kamu, Bela. Yang membuat produk ini cukup unggul karena produk ini menggunakan hydramild Aloe Vera extract dan triple hydrating complex yang dapat menghasilkan kelembapan maksimal pada kulit tubuh kita. Selain bisa digunakan di wajah, produk ini bisa digunakan di tangan dan kaki kita lho! Packaging-nya berupa tube satu ukuran yang lumayan besar dan juga menciptakan kesan yang higienis.
4. Rose All Day, Skin By Rose Aloe-HA
Merupakan salah satu pendatang baru aloe vera gel keluaran produk lokal dengan packaging yang berupa tube transparan dengan dominan warna pink muda. Selain itu ternyata didalam packaging-nya pun ada aplikatornya yang berbahan plastik. Kandungan yang di-highlight dari produk ini adalah Aloe Vera Extract, Hyaluronic Acid, ekstrak mentimun yang berarti bahwa produk ini ditujukan untuk menghidrasi kulit. So, buat kamu yang kulitnya kering atau ingin kulit terasa lebih halus dan lembap cobain deh produk ini!
5. Innisfree Aloe Revital Soothing Gel
Packaging dari produk aloe vera gel keluaran Innisfree ini berupa tube yang cukup besar sehingga produk ini bisa dipakai untuk jangka waktu yang panjang. Produk ini mengandung 93% lidah buaya organik Jeju yang mengandung amino acid untuk memberikan kelembapan yang lebih tinggi dibandingkan jenis aloe vera gel lainnya. Tanpa alkohol dan pewangi buatan membuat produk ini aman digunakan untuk kulit sensitif.
6. Zoya Soothing & Moisturizing Gel
Nah kalau ini adalah produk aloe vera gel yang paling baru yang direkomendasikan oleh Popbela! Produk Aloe Vera Gel dari brand Zoya Cosmetics ini memiliki packaging berupa tube yang bentuknya seperti cup eskrim. Zoya Cosmetics mengklaim bahwa produk Aloe Vera Gel-nya dapat memberikan kelembapan sempurna serta memiliki kandungan anti-aging.
7. Sensatia Botanicals Aloe Vera Botanical Gel
Kalau saat ini kulit kamu mengalami iritasi, nah aloe vera gel dari Sensatia Botanicals ini mungkin cocok untuk kamu! Dengan kandungan aloe vera dan gotu kola, produk ini menjamin dapat melembapkan kulit dan merawat kulit yang teriritasi. Selain itu, produk ini juga dilengkapi sedikit wewangian dari ekstrak bunga lavender yang membuat kulit lebih rileks saat memakai produk ini. Produk ini juga dapat digunakan dimulai dari ujung kepala hingga ujung kaki.
Dari ketujuh rekomendasi di atas, mana yang jadi favoritmu, Bela?