Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Hapus Lelahmu di Kantor dengan 5 Cara Ini Yuk!

Segera dicoba yuk!

Jennifer Alexis

Sebagai seseorang yang memiliki aktivitas bekerja di kantor, kadang kamu tidak memiliki banyak waktu untuk berolahraga. Namun, bukan berarti hal itu tidak mungkin dilakukan. Kamu tetap bisa lho berolahraga di balik meja. Nggak hanya akan membuat tubuh jadi lebih lentur dan menghilangkan pegal, gerakan-gerakan ini juga bisa membantu mengencangkan otot. Apa saja gerakannya? Simak di bawah ini yuk!

1. Menggerakkan kepala

1-ca885c2e2966bd6563dc1bfcdcd6ae50.jpgharare24.com

Ini jadi salah satu gerakan yang paling mudah dilakukan. Yang perlu kamu lakukan hanya menggerakkan kepalamu ke kiri dan ke kanan. Kamu juga bisa memutar kepalamu beberapa kali. Gerakan ini akan menghilangkan rasa sakit dan kaku pada otot leher.

2. Peregangan bahu

untitled-1-3dd88abe0a4798513aa23e139bb50bca.jpgbrit.co

Selain otot leher, otot bahu juga menjadi salah satu bagian tubuh yang sering terasa pegal saat kita terlalu lama berada di depan layar komputer. Kamu bisa membuatnya kembali terasa rileks dengan meregangkan otot lengan dan bahu. Caranya, letakkan tangan kirimu ke kanan belakang, lalu tarik pergelangan tangan kirimi dnegna menggunakan tangan kanan. Tahan selama 15 detik dan lakukan sebaliknya. Lalu, angkat dan tekuk tangan kananmu dan tarik siku kananmu dnegan tangan kiri. Tahan juga selama 15 detik dan lakukan hal yang sama untuk tangan yang satunya.

3. Putar tubuhmu

xx-9226ce59d9b7264a844561e3b156035e.jpgbrit.co

Duduk dalam keadaan tegap. Lalu, angkatlah salah  satu kakimu. Putar tubuhmu ke kanan dan kiri secara bergantian. Ini akan membantumu dalam mengecilkan otot perut.

4. Meregangkan tangan

sit-arm-stretch-094d53664a9b55c958c2b3861876bac1.jpgbrit.co

Duduk tegak di kursimu dan rapatkan jari-jari kedua tanganmu. Tarik kedua tanganmu kedepanmu. Lalu, bawa kedua tanganmu ke atas. Tak hanya akan meregangkan jari dan telapak tangan, gerakan ini juga akan membuat bahu dan punggung jadi lebih rileks.

5. Meregangkan punggung

xxx-070cb5c5fcd72919e6b66e3df4350ee3.jpgbrit.co

Yang satu ini juga wajib dilakukan setelah duduk seharian di kursi kerja. Duduklah dalam posisi yang tegap lalu buka kakimu selebar bahu. Pegang bagian belakang pinggangmu dengan kedua tangan. Lalu, busungkan dadamu sambil mendongakkan kepala ke atas. Tahan gerakan ini selama 10 detik. Lalu kembali ke posisi semula dan ulangin hingga lima kali.

Jadi, jangan malas olahraga lagi yah!

BACA JUGA: 7 Tips Olahraga di Rumah untuk Hasil yang Maksimal​

IDN Channels

Latest from Health