Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Inspirasi Menata Rambut Keriting nan Sederhana yang Bisa Kamu Coba

Menatanya dengan gaya baby braid hingga beri aksesori

Aulia Fitria

Rambut yang keriting memang tampak begitu bervolume dan terkesan sulit untuk diatur sehingga tak sedikit orang yang memiliki rambut keriting lebih memilih untuk membiarkan rambut indahnya terurai begitu saja.

Nyatanya, kamu tetap bisa terlihat menawan dengan rambut keriting, lho, Bela. Ya, kamu bisa menatanya dengan berbagai macam gaya bahkan yang sederhana sekalipun! Kini, kami tak perlu bingung ingin menata rambut keritingmu sebab Popbela punya inspirasi menata rambut keriting yang mudah untuk kamu coba!

1. Tata dengan gaya baby braid

Pinterest

Ingin menggerai rambut keriting indahmu yang panjang itu, namun di satu sisi kamu tidak ingin terlihat monoton? Kamu bisa sisihkan sedikit rambut di depan dengan gaya baby braid.

2. High ponytail

Pinterest

Gaya rambut sederhana lainnya yang bisa kamu aplikasikan pada rambut keriting adalah high ponytail. Cocok untuk kamu yang tidak ingin menghabiskan waktu untuk menata rambut! Agar terlihat manis, kamu bisa sisihkan sedikit rambut bagian depanmu seperti ini.

3. Double half ponytail

Pinterest

Buat kamu yang ingin tampil feminin sekaligus menggemaskan, tatanan rambut double half ponytail ini cocok untukmu! Agar tidak terlihat berlebihan, kamu bisa gunakan karet rambut yang tipis namun tetap bisa menopang rambutmu.

4. Updo bun

Pinterest

Gaya rambut updo bun ini bisa buat tampilanmu kian memikat. Di sisi lain, updo bun ini merupakan tatanan rambut andalan hampir setiap orang sehingga tidak sulit untuk dicoba, bukan?

5. Beri aksesori seperti bandana

Pinterest

Jika ingin menggerai rambutmu namun tak ingin terlihat begitu sederhana, maka kamu bisa kenakan bandana untuk level up penampilanmu. Pilih warna bandana yang sekiranya sesuai dengan warna pakaianmu, ya, Bela!

IDN Channels

Latest from Hair