6 Fakta Keluarga Tasya Farasya, Sudah Kaya Raya Sejak Lahir

Hubungan keluarganya sedang tidak akur

6 Fakta Keluarga Tasya Farasya, Sudah Kaya Raya Sejak Lahir

Siapa yang tidak mengenal sosok Tasya Farasya? Yup, perempuan kelahiran tahun 1992 itu merupakan seorang beauty influencer yang sering membagikan berbagai tips mengenai make up dan skincare.

Namanya semakin dikenal setelah membuat konten kreatif di platform media sosial ternama, seperti Instagram, TikTok, dan YouTube. Kini, kehidupan pribadi Tasya tengah menjadi sorotan para warganet. Banyak yang ingin mengetahui informasi detail tentang keluarga perempuan yang sering disebut sebagai ratu kecantikan tersebut.

Berikut Popbela telah merangkum enam fakta keluarga Tasya Farasya. Yuk, cek selengkapnya di bawah ini!

1. Dibesarkan oleh orang tua tunggal

6 Fakta Keluarga Tasya Farasya, Sudah Kaya Raya Sejak Lahir

Pemilik nama lengkap Lulu Farassiya atau yang akrab disapa Tasya Farasya itu lahir pada 25 Mei 1992 dari pasangan Wiwi Alawiyah Alatas dan sang suami yang tidak disebarkan identitasnya. 

Dalam masa pertumbuhan, Tasya dibesarkan oleh orang tua tunggal, yakni ibundanya karena sang ayah dikabarkan sudah meninggal dunia. Diketahui, ayahnya telah tutup usia sejak Tasya masih berusia 3 tahun.

2. Anak bungsu dari tiga bersaudara

Seperti yang sudah diketahui publik, Tasya merupakan anak terakhir dari tiga bersaudara. Dirinya mempunyai dua orang kakak perempuan yang bernama Selvi Salavia dan Tasyi Athasyia. 

Menariknya, Tasya dan Tasyi merupakan saudara kembar tidak identik. Mereka berdua sama-sama terjun ke dunia hiburan sebagai influencer dengan mengambil fokus yang berbeda. Sebagai informasi, Tasyi menekuni membuat konten memasak dan mengulas makanan di platform media sosial yang sama.

3. Ibunya seorang pengusaha

Sejak awal terjun ke dunia hiburan, Tasya sudah memiliki sebutan sebagai seorang "sultan" atau orang kaya lama (OKL). Bagaimana tidak? Sang ibu, Alawiyah Alatas, adalah pemilik perusahaan Tifar Admanco.

Tifar Admanco sendiri bergerak di bidang penyalur tenaga kerja Indonesia ke berbagai negara Timur Tengah dengan bekal keterampilan profesional sebelum diberangkatkan. Selain itu, ibu Tasya juga punya bisnis lain di bidang properti, medical center, dan power plant.

4. Menikah dengan Ahmad Assegaf

Tasya diketahui sudah resmi menikah dengan Ahmad Assegaf pada 18 Februari 2018 lalu. Kala itu, pernikahan mereka berhasil mencuri perhatian publik karena digelar dengan adat sangat mewah dalam berbagai rangkaian prosesi di Kempinsky Grand Ballroom. 

5. Dikaruniai dua buah hati

Dari pernikahan tersebut, Tasya dikaruniai dua buah hati. Anak pertamanya lahir pada 26 Juni 2020 dengan jenis kelamin perempuan bernama Maryam Eliza Khair. Sedangkan, buah hati kedua berjenis kelamin laki-laki yang lahir pada 20 November 2022 dengan nama Hasan Isa Assegaf.

6. Hubungan tidak akur dengan saudara kembar

Terakhir, Tasya diketahui sedang memiliki hubungan yang kurang baik dengan saudara kembarnya, Tasyi. Semuanya berawal dari mereka yang sudah tidak berkolaborasi dan sering adu pendapat ketika sedang berbincang di YouTube Tasya sendiri pada tahun 2022.

Kabar keretakan tersebut semakin jelas saat keduanya tidak menghadiri acara penting satu sama lain. Sampai akhirnya, Tasyi membuat klarifikasi bersama suaminya terkait permasalahan yang terjadi di keluarga besar mereka.

Itulah beberapa fakta keluarga Tasya Farasya. Bagaimana menurutmu, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved