Pada 7 Februari 2024 lalu, kabar mengejutkan datang dari aktor sinetron Tukang Ojek Pengkolan, Furry Setya atau yang lebih dikenal Mas Pur, dan istrinya, Dwinda Ratna. Pasangan yang dikenal adem ayem ini justru mengabarkan perpisahan setelah 5 tahun menikah.
Dalam sebuah acara, Furry akhirnya membeberkan tentang perceraiannya dengan Dwinda. Berdasarkan penuturannya, perpisahan tersebut bahkan sudah dibahas sejak tahun ketiga pernikahan mereka.
Berikut beberapa fakta-fakta perceraian Furry Setya 'Mas Pur' dan Dwinda Ratna merangkum dari berbagai sumber.
1. Perpisahan sudah dibicarakan sejak tahun ketiga pernikahan
Perceraian Furry dan Dwinda tak diputuskan secara tiba-tiba. Dalam acara FYP Trans TV, pemeran Mas Pur itu mengaku sudah memikirkan untuk bercerai bahkan di tahun ketiga pernikahannya dengan Dwinda. Ia sempat membicarakannya pada saudara-saudaranya tentang perpisahan tersebut.
"Tahun ketiga pernikahan saya curhat sama adik saya, 'Nu (Wisnu), kalau misalnya pada akhirnya nanti saya pisah sama Dwinda bagaimana?'" ujar Furry Setya.
"Terus di tahun keempat, curhat sama mbak Adek, manajer saya, 'Mbak, kalau saya pisah sama Dwinda bagaimana?'" imbuhnya.
2. Sudah ke pengadilan pada November 2023
Masih dalam acara yang sama, Furry juga mengungkapkan kalau mereka sudah datang ke Pengadilan Agama bersama-sama pada November 2023. Kedatangan mereka adalah untuk mengajukan perceraian dengan alasan kesepakatan bersama.
Namun, hal itu tidak mungkin dilakukan. Furry mengizinkan istrinya sebagai pihak yang mengajukan gugatan cerai. Berdasarkan perkataan Dwinda, ada masalah yang tak bisa diselesaikan dan akhirnya memutuskan untuk berpisah.
"Udah kesepakatan bersama, udah setahun, udah lama banget," ujar Dwinda yang dihubungi melalui panggilan video.
"Kita udah berusaha intinya, ini masalahnya tidak bisa kita selesaikan, akhirnya kita memutuskan bersama untuk berpisah," lanjutnya.
3. Bukan karena orang ketiga maupun faktor ekonomi
Furry dan Dwinda sama-sama tak mengungkap secara detail penyebab perpisahannya. Tapi, Furry menegaskan bahwa dalam perpisahannya itu tidak ada karena orang ketiga maupun faktor ekonomi.
Tak ada juga faktor kekerasan pada rumah tangga. Keduanya berpisah karena murni tidak bisa mencari jalan tengah antara ketidakcocokan yang ada. Mereka berbeda sudut pandang dan cara menyikapi permasalahan.
"Enggak, kalau faktor ekonomi. Bukan karena orang ketiga (juga)," ujar Furry.
"Kalau saya bilang berbeda cara menyikapi sebuah permasalahan, beda sudut pandang aja, kita nggak pernah menemukan titik temu yang sama," kata Furry.
4. Sudah daftarkan perceraian pada Januari 2024 lalu
Rumah tangga pasangan yang menikah pada 2018 itu pun berakhir di meja hijau. Dwinda mendaftarkan perceraian ke Pengadilan Agama pada Januari 2024. Di tanggal 5 Februari 2024, keduanya sudah resmi bercerai sesuai putusan Pengadilan Negeri Depok, Jawa Barat tanpa meributkan harta gono-gini. Furry mengaku masih cukup sedih karena perpisahan mereka, walau terjadi secara baik-baik.
"Nggak ada harta gono-gini, bisa di-cross check ke Mas Furry nggak ada ngomongin sama sekali. Bahkan kita nggak fokus ke situ sih," ungkap Dwinda.
"Sebaik apa pun itu pasti meninggalkan luka, sebaik apa pun pasti menyisakan kesedihan," ucap Furry.
5. Tetap jaga hubungan baik
Dwinda mengatakan kalau dirinya masih berhubungan baik dengan Furry meski sudah tak bersama lagi. Komunikasi satu sama lain masih berjalan dengan baik dan terjaga. Sebelumnya, banyak netizen yang berspekulasi kalau keduanya tidak berhubungan baik setelah bercerai.
"Kita masih baik-baik saja, kita masih video call. Tadi dia di acara TV sebelah, kita masih baik baik aja, kok. Kalau netizen kayak gitu, biar jadi asumsi mereka aja, toh aku tidak seperti itu," pungkas Dwinda.
Itulah 5 fakta perceraian Furry Setya 'Mas Pur' dan Dwinda Ratna. Kita doakan yang terbaik untuk kehidupan mereka selanjutnya ya, Bela.