Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Sah! 7 Fakta Pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid

Menggunakan adat Jawa serba putih

Adinda Tasya Mutiara

Kebahagiaan kini tengah menghampiri pasangan artis, Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid. Tepat pada Jumat (26/7/202), mereka resmi melangsungkan pernikahan di Dian Ballroom, Hotel Raffles, Jakarta Selatan.

Sebelumnya, Thariq dan Aaliyah sempat dikabarkan akan menikah di bulan Agustus mendatang. Namun, keduanya tiba-tiba mengunggah Instagram Story yang berisikan informasi waktu pernikahan yang telah dilaksanakan pagi ini. Thariq dan Aaliyah resmi menjadi pasangan suami-istri melalui pembacaan ijab kabul dengan maskawin berupa uang tunai yang kembar dengan tanggal pernikahan mereka.

Lantas, seperti apa informasi detail mengenai pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini

1. Resmi menikah

Instagram.com/thariqhalilintar

Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid resmi melangsungkan akad nikah pada Jumat (26/7/2024) pukul 08.30 WIB. Mereka menikah dengan menggunakan adat Jawa yang bernuansa putih. Thariq terlihat sangat gagah mengenakan pakaian pengantin khas Jawa, yakni dengan beskap dilengkapi blangkon cokelat. Sementara, Aaliyah tampak menggunakan riasan sesuai adat dengan paes dan aksesoris cunduk mentul dihiasi ronce melati tepat pada bagian rambutnya.

2. Maskawin uang tunai

Youtube.com/Thariqhalilintar

Dalam pembacaan ijab kabul, Thariq dan Aaliyah menggunakan maskawin yang terbilang cukup sederhana dibandingkan dengan rekan selebriti lainnya. Pasangan suami-istri baru ini memilih mahar berupa uang tunai, yakni Rp26.072.024 yang memiliki arti sebagai tanggal pernikahan dilaksanakan.

Di hadapan para saksi dan tamu undangan, Thariq memberikan maskawin tersebut dalam bentuk figura menawan didominasi putih dan emas yang berisikan uang dibentuk melingkar. Tanpa menunggu lama, mereka pun langsung tersenyum lebar menunjukkan maskawin kepada hadirin.

3. Saksi pernikahan orang penting

Instagram.com/thariqhalilintar

Pernikahan Thariq dan Aaliyah tampaknya banyak mengundang orang penting. Menariknya, mereka langsung menunjuk orang paling penting di Indonesia, yaitu Presiden Joko Widodo, untuk menjadi saksi dari keluarga Thariq dalam proses akad nikah tersebut. Kemudian, saksi keluarga mempelai perempuan diisi oleh Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo.

Setelah ijab kabul selesai, Presiden Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana serta Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, langsung bersalaman dengan mempelai dan kedua orang tuanya. Setelah itu, para saksi dikumpulkan untuk berfoto bersama sebagai bentuk kenang-kenangan yang berharga.

4. Momen haru pernikahan

Instagram.com/thariqhalilintar

Sebelum akad nikah dimulai, Aaliyah yang duduk berdampingan dengan Thariq meminta maaf dan memohon doa restu kepada ibunya, Reza Artamevia. Dalam izin pernikahan itu, Aaliyah berterima kasih kepada Reza yang sudah bertahan untuk mengurus serta mendidiknya mulai dari kecil hingga dewasa ini.

“Untuk ibuku tersayang, sejak Aaliyah dilahirkan dan dibesarkan dengan penuh kasih sayang, banyak kesalahan dan dosa yang telah Aaliyah perbuat kepada ibu. Aaliyah memohon maaf,” ucap Aaliyah.

Kemudian, Reza menjawab bahwa dirinya sudah memaafkan segala kesalahan dan khilaf Aaliyah. Pelantun lagu "Berharap Tak Berpisah" itu juga mendoakan agar pernikahan Aaliyah dan Thariq  dapat menjadi keluarga yang bahagia.

5. Penasihat pernikahan

Youtube.com/Tharqhalilintar

Dalam acara pernikahan Thariq dan Aaliyah, ada rangkaian yang diisi oleh Habib Jafar sebagai penasihat hubungan rumah tangga. Sang habib memberikan pesan khusus kepada pengantin baru tersebut untuk selalu menyelesaikan masalah dan menjaga akhlak masing-masing.

"Mungkin nanti Thariq atau Aaliyah akan banyak masalah di luar sana, nggak bisa nyelesain masalah satu sama lain, tapi pastikan ketika Aaliyah di pelukan Thariq, masalah tidak ada. Begitu sebaliknya. Meski masalah nggak selesai, itu sakinah, damai,” kata Habib Jafar.

6. Dekorasi mewah bernuansa hijau dan putih

Instagram.com/thariqhalilintar

Bertempat di salah satu hotel mewah Jakarta, Thariq dan Aaliyah kompak memilih dekorasi pernikahan yang mewah dengan dominasi warna hijau serta putih. Dekorasi mewah tersebut terdiri dari banyaknya lampu kerlap-kerlip yang berhasil menambah suasana megah. 

Tampak konsep pernikahan Thariq dan Aaliyah didominasi dengan bunga-bunga berwarna putih dan ungu. Bunga-bunga tersebut dipadukan dengan dekorasi daun-daun hijau, sehingga memberikan kesan taman yang asri dan indah di ruangan tersebut.

7. Reza Artamevia bacakan selawat

Instagram.com/elelrumi

Momen haru lainnya terjadi saat Reza Artamevia membacakan selawat tepat usai Thariq dan Aaliyah resmi menjadi pasangan suami-istri. Reza memilih melantunkan selawat Natawassal Bil Hubabah yang ditujukan untuk Siti Khadijah RA, Fatimah az-Zahra RA, Siti Aisyah RA, beserta keluarga dan seluruh orang-orang yang senantiasa berselawat. 

Itulah beberapa informasi yang sudah Popbela rangkum mengenai pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid. Selamat untuk kalian!

IDN Channels

Latest from Married