Yuk, Cari Tahu Pria Idealmu di KDrama Berdasarkan Kepribadian MBTI

Siapa, nih, pasangan idamanmu kalau di KDrama?

Yuk, Cari Tahu Pria Idealmu di KDrama Berdasarkan Kepribadian MBTI

Drama Korea kini telah menjadi tontonan favorit bagi banyak kalangan. Selain jalan ceritanya yang menarik, kemampuan akting para pemain Kdrama juga patut diacungi jempol. Drama Korea juga memiliki banyak karakter laki-laki yang tampan, menawan, dan mudah meluluhkan hati  para penontonnya.

Nah, menjelang Hari Valentine yang tinggal menghitung hari, coba temukan pasangan drama Korea idealmu berdasarkan kepribadian MBTI di bawah ini!

1. INTP

Yuk, Cari Tahu Pria Idealmu di KDrama Berdasarkan Kepribadian MBTI

Cenderung pendiam dan obyektif, INTP paling cocok dengan orang-orang yang berpikiran logis seperti dirinya. Kamu lebih suka menghabiskan waktu bersama teman dekat dengan minat yang sama, sehingga orang luar akan mengalami kesulitan untuk bisa mengenalmu. Oleh karena itu, kamu akan tertarik dengan Yoo Jin-woo (Hyun Bin) dari Memories of the Alhambra dan Lee Hwa-shin (Cho Jung-seok) dari Don't Dare to Dream karena mereka adalah karakter yang berpikiran logis dan penuh percaya diri.

2. INTJ

INTJ adalah sosok yang sangat analitis dan berekspektasi tinggi. Seseorang yang yang sukses dan pintar, seperti Jaksa Jeong Jae-chan (Lee Jong-suk) dari While You Were Sleeping, dapat membuat tertarik dengan cara berbicaranya yang bisa membuatmu terus berpikir. Selain itu, kamu juga bisa hanyut dalam pembicaraan mengenai masa depan bersama sang CEO perusahaan game, Ahn Min-hyuk (Park Hyung-sik), dari Strong Girl Bong-soon.

3. INFP

Percaya akan cinta sejati, INFP biasanya memiliki gambaran ideal tersendiri tentang sosok pasangan yang sempurna. Mereka cenderung berkata dan bertindak atas nama cinta, serta siap untuk berkomitmen. Oleh karena itu, INFP cocok dengan pasangan yang sama berdedikasinya, seperti Cha Min (Ahn Hyo-seop) dari Abyss dan Kim Dan (Kim Myung-soo) dari Angel's Last Mission: Love yang sanggup mencintai perempuan mereka setulus hati.

4. INFJ

INFJ dikenal sebagai sosok yang lembut, perhatian, dan peka terhadap perasaan orang lain. Kamu akan cocok dengan seseorang yang tidak menyia-nyiakan kebaikan hatimu seperti Go Cheong-myeong (Lee Do-hyun) dari Hotel Del Luna. Pasangan ideal lainnya adalah Jung Joon-hyun (Nam Joo-hyuk) dari Weightlifting Fairy Kim Bok Joo yang selalu suportif dan siap memberikan semangat kapan pun dibutuhkan.

5. ISTP

Sangat mandiri dan senang mencoba hal-hal baru, ISTP sering kali membutuhkan ruang gerak sendiri agar dapat menikmati waktu tanpa diganggu oleh orang lain. Kamu sangat cocok dengan seseorang yang sanggup menghormati kebebasanmu, seperti Kim Jun-wan (Jung Kyung-ho) dari Hospital Playlist yang tidak keberatan menunggu hingga kamu siap menjalin hubungan. Choi Kyeong-jun (Kim Min-seok) dari Lovestruck in the City  juga akan dengan senang hati berpartisipasi di berbagai hobi yang kamu miliki.

6. ISTJ

ISTJ adalah sosok yang bertanggung jawab dan praktis, di mana tradisi dan kesetiaan merupakan hal yang sangat penting bagi mereka. Hwang Yong-sik (Kang Ha-neul) dari When the Camellia Blooms bisa menjadi pasangan yang ideal untuk ISTJ dengan sifatnya yang sangat setia dan selalu berusaha untuk memahami perasaan dan kebutuhan pasangannya. Heo Joon-jae (Lee Min-ho) dari The Legend of the Blue Sea juga cocok bagi kamu yang ingin dicintai seumur hidup!

7. ISFP

Santai dan damai, ISFP cenderung menerima orang apa adanya. Meski terlihat suka menyendiri di awal, ISFP adalah sosok yang setia kepada teman dekat dan anggota keluarga mereka. Oleh karena itu, ISFP dapat bertahan lama dengan pasangan yang juga bisa dijadikan teman, seperti Yun Tae-o (Ji Soo) dari My First First Love yang sanggup mendahulukan persahabatan sebelum percintaan. On Jun-su (Kim Dong-jun) dari More than Friends juga akan menjadi pasangan yang sangat perhatian dan pengertian.

8. ISFJ

Sebagai sosok yang pendiam tapi ramah, ISFJ biasanya menginginkan sebuah hubungan di mana kebaikan dan pertolongan mereka bisa berbalas. ISFJ bisa membantu karakter seperti Won Hae-hyo (Byeon Woo-seok) dari Record of Youth dan Oh Jin-gyu (Kim Seon-ho) dari Strongest Deliveryman dalam memahami hal-hal yang mungkin tidak mereka sadari sebelumnya. Sebaliknya, mereka pun akan memberikan perhatian yang penuh dan perasaan nyaman untukmu.

9. ENTP

Inovatif dan ekspresif, ENTP jago dalam memberikan banyak ide. Kreativitasmu ini dapat membuahkan hasil ketika dipasangkan oleh sosok yang dapat mengubah ide tersebut menjadi kenyataan. Park Sae-ro-yi (Park Seo-jun) dari Itaewon Class  bisa menggunakan ide-ide bergunamu untuk menyukseskan bisnisnya, sementara Lee Yul (D.O. ‘EXO’) dari 100 Days My Prince akan terinspirasi dan mendedikasikan dirinya untuk menciptakan hukum yang bisa memperbaiki kerajaannya.

10. ENTJ

ENTJ cenderung percaya diri dan pandai membuat keputusan. Kamu akan cocok dengan individu yang sama-sama fokus dan berorientasi pada tujuan. Pasangan idealmu dapat ditemukan di Park Shi-on (Joo Won) dari Good Doctor dan Kim Jae-ha (Ji Chang-wook) dari The K2. Keduanya juga dapat menyelamatkan hidupmu dalam situasi berbahaya!

11. ENFP

Berwibawa dan energik, ENFP pandai berinteraksi dengan berbagai macam orang. Pasangan idealmu adalah sosok yang bisa membantumu menghindari perasaan stres dan emosi yang berlebihan. Carilah pasangan yang berkepala dingin seperti Lee Chang (Ju Ji-hoon) dari Kingdom dan Jo Yeong (Woo Do-hwan) dari The King: Eternal Monarch. Mereka akan menjadi orang yang selalu bisa diandalkan dalam kondisi apa pun.

12. ENFJ

ENFJ adalah sosok yang ramah dan setia, oleh karena itu kamu perlu mencari seseorang yang dapat menghargai kasih sayang dan pengaruh baikmu. Song Sam-dong (Kim Soo-hyun) dari Dream High  akan menghargai dan membalas semua dukungan yang kamu berikan, sementara Gong Wu-jin (Yang Se-jong) dari Still 17 akan mengajarkanmu agar tidak terlalu mudah dimanfaatkan orang lain.

13. ESTP

Sebagai sosok yang cepat bertindak dan mengambil keputusan, ESTP lebih cocok dengan orang-orang yang juga cepat bertindak agar tidak menguji kesabaranmu. So Mun (Cho Byeong-kyu) dari The Uncanny Counter akan membuatmu terkesan dengan bakat supernatural dan hatinya yang tulus. Do Kyeong-seok (Cha Eun-woo) dari My ID Is Gangnam Beauty juga bisa memenangkan hatimu karena ketulusannya dalam mencintai seseorang tanpa memedulikan pikiran orang lain. 

14. ESTJ

ESTJ pandai dalam memimpin dan membuat penilaian yang masuk akal. Dengan kepemimpinan yang kuat, mereka akan selalu berusaha keras ketika menjalani sebuah hubungan. Sifat asertifmu akan cocok dipasangkan dengan Cha Hyun-su (Song Kang) dari Sweet Home dan Baek Gyeong (Lee Jae-wook) dari Extraordinary You. Kamu akan dapat membantu Hyun-su mengatasi “monster” dalam dirinya dan mengajarkan Baek Gyeong mengenai cara memperlakukan orang dengan lebih baik.

15. ESFP

Spontan dan banyak akal, ESFP senang menjadi pusat perhatian. Karakter laki-laki idealmu adalah seseorang yang bisa memberikan perhatiannya hanya untukmu, seperti Yoon Yoon-jae (Seo In-guk) dari Reply 1997. Seo Do-jae (Lee Min-ki) dari Beauty Inside juga dapat melihatmu sebagai orang paling spesial meski berada di tengah keramaian dan akan mencintaimu apa adanya.

16. ESFJ

Sebagai sosok yang senang berteman dan berhati lembut, ESFJ tidak akan ragu untuk membantu orang lain. Dukunganmu sangat berarti bagi Ha-ru (Rowoon) dari Extraordinary You serta Choe Jun-u (Ong Seong-wu) dari Moment of Eighteen yang membutuhkan dorongan agar bisa keluar dari zona amannya.

Jadi, siapa karakter laki-laki idealmu kalau berdasarkan drama Korea ini, Bela? 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved