Berdebat dengan Pasangan? 5 Trik Mencegah Munculnya Drama

Nomor 3 itu gampang-gampang susah

Berdebat dengan Pasangan? 5 Trik Mencegah Munculnya Drama

Perdebatan adalah salah satu bumbu asmara yang nggak bisa dihindari. Ini dapat terjadi di antara dua orang yang saling peduli dan menghabiskan waktu bersama. Namun dalam beberapa situasi, perdebatan dapat menjadi nggak terkendali sehingga diwarnai drama dan berubah menjadi pertengkaran yang nggak selesai.

Dilansir dari She Knows, ada banyak hal yang membuat perdebatan berubah menjadi masalah yang lebih besar, salah satunya adalah masa lalu yang diungkit-ungkit. Untuk mencegah ini terjadi, kamu bisa melakukan beberapa hal ini saat merasa perdebatan dihiasi dengan drama.

1. Minta waktu sejenak untuk sendiri

imdb3-811e125203f7961a06d9123f59cf8f58.jpgwww.imdb.com

Menjauhkan diri saat terjadi perdebatan memang terkesan seakan kamu kabur dari situasi ini. Namun menurut psikolog klinis Dr. Ramani Durvasula, meminta waktu untuk sendiri demi menjernihkan pikiran dapat membantu menjaga komunikasi saat berdebat tetap dalam jalurnya.

2. Pindah ke ruangan lain

imdb-1b94549d29e017aa63428c32715f6b25.jpgwww.imdb.com

Berganti tempat saat berdebat dapat mengatur ulang kembali pikiranmu dan pasangan. "Gerakan sederhana dan setting yang berbeda dapat membawa kalian ke jalan keluar--banyak pasangan yang berdebat mengatakan hal yang sama berulang kali dan mengucapkannya dengan nada yang semakin kencang," ujar Durvasula, "Pindah lokasi dapat mengubah siklus ini."

3. Memahami masalah dari sudut pandang pasangan

imdb7-dfcd83e72ce63b3d34aa9449888510cf.jpgwww.imdb.com

Mencoba mengutarakan pemahaman masalah dari sudut pandang pasangan membantu meredakan perdebatan. "Memahami masalah dari sudut pandang pasangan adalah cara terbaik untuk mencegah meningkatnya perdebatan menjadi pertengkaran. Jadi meski berbeda pendapat, kamu memahami pemikirannya. Cara ini juga membantu menenangkanmu saat berdebat," tutur Durvula yang juga penulis buku Should I Stay or Should I Go?

4. Gunakan "saya", bukan "kamu"

imdb2-596884379eefba99bd86d993f5bc69c6.jpgwww.imdb.com

Menggunakan kata "kamu" dapat mengesankan menyalahkan pasangan. Kata "aku" atau "aku merasa" membuatmu untuk mengambil alih perasaanmu. "Ini membantu mengkontekstualisasikan masalah dan perasaanmu," saran Durvula. Contoh kalimatnya bisa seperti, "Aku merasa sedih karena kita harus menghabiskan Sabtu bersama teman-temanmu."

5. Mengubah nada suara

imdb4-1aa6ff62b2844c3ab83910e4a2db8e4d.jpgwww.imdb.com

Ketika perdebatan serasa meningkat, cegah dirimu untuk nggak melanjutkan hal ini menjadi lebih buruk. Terapis keluarga dan pernikahan berlisensi David Klow, menyarankanmu untuk mencoba menenangkan emosi dan mencari cara untuk membawa interaksi ke tempat yang lebih aman. Mengubah nada suara dan menyisipkan sedikit humor adalah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menunjukkan pada pasangan kalau kamu masih peduli dengannya.

6. Lihat perdebatan sebagai sebuah perdebatan

imdb5-23ee459a33dc212ad01c792fc711078e.jpgwww.imdb.com

Perdebatan bukan menjadi sebuah tanda kalau hubungan akan segera berakhir (kecuali sering bertengkar, itu jadi pertanda buruk). Jadi Durvula menyarankan agar jangan terlalu menganggap perdebatan secara berlebihan. "Kamu dapat berdebat, tapi setelah melakukan itu segera temui pasangan dan tunjukkan kalau kamu menyayanginya," ujar Durvula.

Setiap pasangan pasti mengalami perdebatan, sekalipun yang harmonis. Namun cara mengatasi dan menyelesaikannya sangat mengungkapkan kesehatan hubungan. Cara di atas dapat membantumu menghindari perdebatan berubah jadi penuh drama.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved