4 Tips a la Kiky Saputri Temukan Jodoh di Aplikasi Kencan

Tahu dulu niat kita apa..

4 Tips a la Kiky Saputri Temukan Jodoh di Aplikasi Kencan

Selama masa pandemi sejak 2020 kemari, tercatat penggunaan aplikasi kencan semakin tinggi, khususnya saat aturan karantina wilayah berlangsung. Banyak perempuan dan laki-laki lajang yang merindukan kegiatan kencan dan interaksi dengan orang lain, sehingga penggunaan aplikasi kencan menjadi salah satu solusi.

Hal itu pula yang dilakukan komika Kiky Saputri yang mengaku bertemu dengan sang kekasih berkat aplikasi kencan Tinder. Saat berbincang-bincang di Instagram Live Popbela x Tinder, Jumat (23/04) lalu, Kiky mengatakan awalnya dia tidak berharap banyak. Dia menggunakan aplikasi kencan tersebut untuk mencari teman mengobrol. Siapa sangka, dia justru bertemu dengan orang yang benar-benar serius menjalin hubungan asmara dengannya.

Simak, yuk, tips temukan jodoh di aplikasi kencan a la Kiky Saputri berikut ini.

1. Awali dengan niat yang baik

4 Tips a la Kiky Saputri Temukan Jodoh di Aplikasi Kencan

Kiky mengatakan bahwa dia sering mendengar cerita seputar pengalaman buruk orang lain di aplikasi kencan. Namun, dia yakin jika niat dirinya memang baik dan bukan untuk main-main, jadi dia akhirnya memberanikan diri untuk ikut dalam aplikasi kencan online Tinder.

"Awalnya aku tuh cuma untuk cari teman ngobrol. Aku ikutan Tinder memang salah satu ikhtiar aku dalam mencari jodoh. Eh, ternyata dapat yang memang cocok, ngobrolnya nyambung, akhirnya pacaran, dan sekarang sedang mempersiapkan untuk lamaran," ujarnya.

2. Perhatikan isi bio

Menurut Kiky, bio di dalam aplikasi kencan itu penting. Jadi tuliskan juga apa yang kita harapkan di aplikasi kencan itu, apa hobi atau minat kita, apa yang kita suka dan apa yang tidak kita suka.

"Dalam bio juga harus jujur, nggak perlu membesar-besarkan diri atau menyombongkan diri. Bio juga bisa jadi disclaimer, misalnya tulis kalau yang mau main-main, swipe left aja," katanya.

Selain itu pemilihan foto juga penting. Menurutnya, nggak perlu pakai filter berlebihan, mendingan tampil apa adanya saja. 

"Sekarang, kan, juga sudah ada fitur verifikasi untuk ngelihat foto tersebut asli atau dia pakai foto orang lain. Nah, itu bisa jadi pertimbangan sebelum kita swipe right," tutur Kiky.

3. Jujur pada diri kita dan juga orang lain

Kejujuran juga penting bagi Kiky saat mencari pasangan melalui aplikasi kencan online. Jangan hanya mengharapkan kejujuran pihak lain, tapi diri kita juga harus jujur pada diri sendiri dan orang lain.

"Aku ketika ketemu pacarku yang sekarang ini, ngomong to the point aja. Karena balik lagi ke niat aku, memang bukan cari yang mau main-main. Aku tulis juga di bio, cari teman yang bisa diajak diskusi serius soal masa depan."

4. Jaga percakapan tetap mengalir

Banyak orang merasa canggung saat harus mengobrol dengan orang baru. Karena itu Kiky mengatakan bahwa kita harus terus menjaga percakapan itu tetap mengalir. Jangan cuma mau ditanya, tapi kita juga harus memberikan pertanyaan, sehingga percakapan terjadi dua arah.

"Misalnya dia bicara suka naik gunung, oh iya aku juga pernah. Terus tanya, sudah pernah ke mana aja? Tempat favorit di mana? Jadi tunjukkin juga ketertarikan kita," tambahnya.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved