Bulan April 2025 mendatang ada drama baru yang menarik perhatian, yakni Heavenly Ever After. Drama tersebut punya kisah yang unik menggambarkan romansa transenden tentang seorang protagonis yang bertemu kembali dengan orang yang mereka cintai di surga setelah kematian.
Drama ini disutradarai oleh Kim Suk Yoon yang juga menyutradarai drama My Liberation Notes. Semakin menarik, Son Suk Ku dipilih menjadi pemeran utamanya yang akan beradu akting dengan aktris senior, Kim Hye Ja.
Penasaran dengan drama ini? Berikut 5 fakta dan sinopsis dari drakor Heavenly Ever After.
1. Sinopsis Heavenly Ever After
Heavenly Ever After bercerita tentang Lee Hae Sook (Kim Hye Ja), yang tiba di surga pada usia 80 tahun. Ia bertemu dengan suaminya yang telah meninggal lebih dulu, Go Nak Joon (Son Suk Ku). Bukannya sama-sama terlihat tua, sang suami justru berada di penampilannya yang berusia 30-an. Drama ini mengikuti perjalanan mereka dalam menavigasi romansa di akhirat yang melampaui waktu.
2. Lee Hae Sook yang jadi kepala rumah tangga usai suaminya meninggal
Setelah suaminya mengalami kecelakaan mendadak dan meninggal dunia, Lee Hae Sook terpaksa harus menjadi kepala rumah tangga. Selama bertahun-tahun, ia menjadi seorang pejuang yang tangguh untuk keluarganya, mengasah kemampuan bertahan hidup, sambil mengatasi perjuangan finansial yang amat berat dalam hidupnya.
Ia pun tutup usia pada umur 80 tahun dan menyusul suaminya ke surga. Namun, nggak seperti orang lain yang berubah jadi lebih muda di surga, ia justru mempertahankan penampilannya di usia 80 tahun. Itulah bagaimana perjalanan kehidupan keduanya di mulai dengan hal yang tak terduga dan emosional.
3. Go Nak Joon yang setia
Go Nak Joon adalah suami Lee Hae Sook yang setia. Di surga, ia bekerja sebagai seorang tukang pos surgawi yang mengantarkan surat-surat berisi harapan duniawi. Setelah meninggal dunia sebelum istri tercintanya, dia membangun rumah yang indah di surga dan menunggu hari di mana mereka dapat bersatu kembali.
Namun, Go Nak Joon yang kembali ke wujud aslinya di usia 30-an yang penuh semangat, sempat kaget saat melihat sang istri yang datang dengan penampilannya yang berusia 80 tahun. Ia menghadapi pengalaman unik tak terduga di kehidupan keduanya itu.
4. Merajut cinta dengan latar di surga
Dalam teaser yang tayang pada 11 Maret 2025 lalu, diperlihatkan kalau Lee Hae Sook memasuki surga. Ia bertemu dengan Direktur Pusat Dukungan Surga (Chun Ho Jin) yang menjelaskan, kalau surga adalah tempat di mana luka-luka dari dunia lain disembuhkan dan merefleksikan kehidupan.
Setelah kisahnya dan sang suami selesai di dunia, keduanya kembali bertemu lagi di surga walau dalam wujud yang bereda. Terlepas dari penampilan mereka, perasaan pasangan itu satu sama lain tetap sama seperti saat mereka hidup.
Nak Joon berkata, di surga, setiap orang memiliki kewajiban untuk bahagia, dan mengakui perasaannya yang sebenarnya kepada istrinya. Sambil memegang tangan Hae Sook, dia mengatakan padanya, kalau ia ingin sang istri bahagia. Keduanya bersama-sama mengarungi perjalanan untuk menemukan kebahagiaan.
5. Pertemuan kembali dengan keluarga dan sahabat
Selain bertemu dengan pasangannya, Hae Sook juga bertemu dengan keluarga dan sahabat lain yang meninggalkannya lebih dulu. Dalam teaser-nya, Hae Sook meneteskan air mata di depan ibunya yang masih muda, yang ia pikir tidak akan pernah ia temui lagi.
Ia juga bertemu kembali dengan Young Ae (Lee Jung Eun), seseorang yang membuatnya merasa bersalah karena meninggalkannya. Tatapan penuh kasih sayang mereka memicu rasa ingin tahu tentang kisah mereka. Hae Sook juga bertemu So Mi (Han Ji Min) dan seorang pendeta (Ryu Deok Hwan), yang dikenalnya setelah tiba di surga, menambah kesan unik pada cerita tersebut.
Siapa yang makin penasaran dengan dramanya?