Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Tanda Kamu Terlalu Banyak Berkorban Demi Mempertahankan Hubungan

Sebaiknya sudahi saja, Bela

Fatimah Artayu

Mempertahankan sebuah hubungan konon lebih sulit daripada saat jatuh cinta. Mungkin ada benarnya juga, mengingat semakin lama kamu mengenal seseorang, semakin banyak hal yang terjadi. Entah yang menyenangkan atau yang membuat geram. Tapi bagaimana jika hanya salah satu saja yang bersikeras mempertahankan keutuhan sebuah hubungan? Berikut ini adalah 7 tanda jika kamu berusaha terlalu keras untuk mempertahankan sebuah hubungan.

1. Argumen yang sering kali tak tuntas

imdb-2-4531876eab5c936bd49a555c8fdf2ec3.jpgwww.imdb.com

Bertukar argumen atau pendapat dalam kondisi ini adalah memperdebatkan sesuatu yang tak pernah terselesaikan. Kamu mengakhiri perdebatan karena kamu sudah tidak tahan lagi dengan perdebatan yang terjadi. Kamu sering kali tak mendapatkan sebuah penyelesaian dari perdebatan itu. Sering merasa sangat lelah dan memilih untuk tidak membahasnya.

2. Kamu merasa ingin melarikan diri

aceshowbiz-881f3fb86415733a0eae90d781eba718.jpgwww.imdb.com

Rasah lelah, marah, kesal, kecewa yang bertumpuk membuat kamu ingin melarikan diri dan menyendiri. Kamu memilih untuk menyepi karena tak ingin masalah yang ada tidak menemukan hasil yang diharapkan dan justru menimbulkan pertengkaran yang membuatmu makin ingin menyendiri.

3. Ingin curhat kalau bertemu teman

imdb-3-7b93bfa9294e140a7838eba7c9636b4b.jpgwww.imdb.com

Rasanya cukup wajar, tapi bukan sembarang cerita. Seolah sudah memendam lama, kamu pun menceritakan mimpi-mimpi buruk yang menghantui hari-harimu bersama si dia. Cerita yang kamu bagi tidak bernada positif, tapi hal-hal yang negatif seperti tentang sifatnya yang tak mampu menerima perbedaan, pertengkaran karena hal sepele, atau masalah-masalah diantara kalian.

4. Mencoba menenangkan pikiran, tapi tak kunjung tenang

aceshowbiz-2-137331325b111618b113219fafaff051.jpgwww.hollywood.com

Kamu juga akan sangat merindukan kedamaian dan ketenangan pikiran setelah menghadapi situasi yang kurang menyenangkan. Tapi dalam upaya menenangkan pikiran, kamu masih saja tak bisa menghilangkan bayang-bayang tentang pertengakaran kalian. Entah tentang sifatnya yang berubah atau masalah yang tak terselesaikan. Alhasil, meditasi sekalipun tak juga membantumu lepas dari mimpi-mimpi buruk itu.

5. Kamu lebih mengagumi pasangan lain

aceshowbiz-3-e04b0bfb0cbbaa8fcd7986a6a8a00286.jpgwww.imdb.com

Bersantai dengan memilih pergi ke mall atau tempat lainnya, rasanya tak ada salahnya. Tapi, di tempat-tempat macam itu juga banyak pasangan bertebaran dimana-mana. Dan kemesraan mereka selalu membuat kamu iri dan lebih mengagumi hubungan orang lain. Meski tak terucap, dalam hati pun kamu mungkin berucap “Pacarnya romantis banget, pengen juga kayak gitu.”

6. Selalu berusaha memulai percakapan

imdb-4-19ed156ebbcd9ab6e0c788ad46b38d9a.jpgwww.imdb.com

Jika perbincangan antara kalian sudah tidak sehangat dulu, dia akan cenderung menjawab dengan singkat dan bertanya yang mungkin lebih terdengar basa-basi saja. Kamu selalu memulai dan berinisiasi untuk membuka komunikasi yang lebih lama dan progresif.

7. Tak bisa lagi menikmati film romantis

imdb-5-41d16adba440b112e836bad27c4068be.jpgwww.imdb.com

Mungkin hubungan kalian tidak lebih menyeramkan dari The Conjuring, tapi suasananya sudah tidak menyenangkan lagi untuk dinikmati. Bahkan untuk menikmati film romantis saja kamu sudah tak sanggup. Kenapa? Karena itu tidak sesuai dengan suasana hati dan keadaan dimana kamu berada sekarang.

Jadi, coba pikirkan lagi apakah kamu akan terus menyiksa diri atau melepaskan yang memang sudah tidak bisa digenggam?

 

BACA JUGA: 13 Tanda Kamu dan Pasangan Sebaiknya Menyudahi Hubungan Kalian

IDN Channels

Latest from Dating