Rainbow Garden Lembang: Lokasi, Tiket, dan Daya Tarik

Rekomendasi wisata di Lembang

Rainbow Garden Lembang: Lokasi, Tiket, dan Daya Tarik

Lembang memiliki beragam destinasi wisata dengan pemandangannya yang begitu cantik, salah satunya Rainbow Garden Lembang. Berdiri sejak 2017, taman bunga warna-warni ini dilengkapi dengan spot foto instagramable di setiap sudutnya. Lokasinya yang strategis juga memudahkan para pengunjungnya dalam menemukan tempat ini. 

Total ada sekitar 100 spesies bunga yang berada di kawasan Rainbow Garden Lembang. Jika kamu pencinta bunga-bunga dan hobi berkebun, berkunjung ke wisata ini menjadi pilihan yang tepat.

Namun, sebelum kesana, ada baiknya kamu tahu informasi seputar tempat wisata ini. Bagi yang belum tahu yuk, simak informasi seputar Rainbow Garden Lembang di bawah ini.

1. Lokasi dan rute menuju Rainbow Garden Lembang

Rainbow Garden Lembang: Lokasi, Tiket, dan Daya Tarik

Rainbow Garden Lembang terletak di Jalan Grand Hotel No. 33E, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Untuk rutenya, jika kamu berangkat dari Kota Bandung, arahkan kendaraan menuju Jalan Raya Lembang-Bandung hingga sampai di perempatan Rest Area Lembang 72.

Dari perempatan belok kanan menuju Jalan Maribaya, kemudian ada perempatan lagi belok ke kanan arah Jalan Panorama. Setelah menemukan perempatan lagi, kamu bisa ambil kanan menuju Jalan Kayu Ambon hingga menemukan pertigaan dan belok kiri ke arah Jalan Mutiara 1. Ikuti jalan tersebut sampai ke lokasi.

2. Harga tiket dan jam operasional

Lokasi Rainbow Garden Lembang sebenarnya berada di kawasan wisata Floating Market Lembang. Oleh karena itu, saat berkunjung ke sini kamu perlu membayar double.

Tiket masuk ke Rainbow Garden Lembang sendiri hanya Rp10.000, sementara Floating Market Lembang sebesar Rp20.000. Total yang harus kamu bayar yaitu Rp30.000 untuk bisa menikmati fasilitas di dua tempat wisata tersebut.

Rainbow Garden Lembang buka setiap hari dengan Senin–Jumat, pukul 09.00–18.00 WIB. Sementara pada weekend buka mulai pukul 08.00–18.00 WIB.

3. Daya tarik Rainbow Garden Lembang

Rainbow Garden Lembang menawarkan beragam daya tarik dengan aktivitas seru bagi para pengunjungnya, diantaranya sebagai berikut:

  • Spot foto instagramable
    Berkunjung ke Rainbow Garden Lembang kurang lengkap jika tidak berswafoto di sana. Apalagi tempat ini menyajikan beragam spot foto yang kece dan instagramable di tiap sudutnya. Kamu juga bisa berfoto dengan pemandangan taman bunga sebagai latar belakangnya. Di kawasan ini ada kurang lebih 100 spesies bunga yang dapat mekar sepanjang tahun, lho!
  • Green House
    Green House merupakan bangunan khusus yang dikelilingi taman dan bunga yang cantik. Bangunan ini dirancang dengan dua desain, yakni menggunakan kaca dan plastik. Saat masuk ke dalam bangunan, kamu akan disambut dengan aneka tanaman buah, sayur, dan tanaman hias yang menyejukkan mata. Semua tanaman tersebut ditata rapi sesuai dengan kategori jenis tanamannya.

  • Tanaman organik
    Destinasi wisata Rainbow Garden Lembang tidak hanya menawarkan area untuk berswafoto saja, namun pengunjung juga dapat belajar soal tanaman bunga maupun organik. Di tempat ini, kamu akan diajari bagaimana cara merawat tanaman organik dengan baik. Selain itu, sebagian hasil tanaman organik dari tempat ini juga digunakan sebagai bahan utama olahan makanan untuk resto ataupun foodcourt di kawasan Rainbow Garden Lembang. Tak heran, jika kulinernya segar, sehat, dan enak-enak.

  • Toko tanaman dan bunga
    Jika kamu suka berkebun, area ini menjadi bagian yang tidak boleh terlewatkan. Di toko ini ada beragam bibit tanaman yang bisa kamu beli. Tak hanya itu, toko ini juga menyediakan peralatan berkebun lainnya, seperti pot tanaman, tanah, hingga alat-alat berkebun. Siap-siap menambah koleksi tanaman di rumahmu, nih!

  • Stand makanan
    Puas menikmati pemandangan yang ditawarkan, cobalah mampir ke stand-stand makanan yang tersedia di tempat ini. Rainbow Garden Lembang dilengkapi dengan kurang lebih 20 stand makanan yang menawarkan kuliner khas Bandung. Harganya pun cukup terjangkau.

  • Wahana permainan seru
    Destinasi wisata ini masih satu kawasan dengan Floating Market Lembang yang punya beragam wahana permainan seru. Mulai dari taman kelinci hingga taman bermain air bisa kamu coba di sini. Jangan lupa untuk mencoba wahana Rainbow Slide Bandung yang jadi icon tempat ini ya, Bela!

Demikian, informasi seputar Rainbow Garden Lembang. Bersiap berlibur ke destinasi wisata ini?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved