Pesona matahari terbit memang selalu berhasil memukau siapa saja. Apalagi ditambah dengan udara yang sejuk dan pemandangan yang indah. Itulah yang bisa kamu nikmati di Mangli Sky View Magelang.
Lokasi wisata ini menawarkan pesona Gunung Sumbing yang indah dengan fasilitas camping ground yang sudah lengkap. Pengunjung bisa memilih untuk sekadar berswafoto atau menikmati malam di sini.
Kalau kamu tertarik untuk berkunjung, lihat dulu informasi mengenai Mangli Sky View dalam artikel berikut.
1. Lokasi dan rute Mangli Sky View
Lokasi wisata Mangli Sky View tidak begitu jauh dari pusat kota Magelang sehingga pengunjung dapat dengan mudah mengaksesnya. Detail lokasinya berada di Mangli, Kaliangkrik, Magelang, Jawa Tengah.
Dari pusat kota Magelang, kamu perlu menempuh sekitar 15 km dengan menaiki kendaraan bermotor. Adapun rute yang bisa dilalui adalah Jalan Raya Bandongan - Jalan Raya Balerejo - Jalan Raya Bandongan - Desa Mangli.
2. Harga tiket masuk Mangli Sky View
Tak hanya jaraknya saja yang masih bisa dijangkau, tetapi harga tiket masuk Mangli Sky View pun sangat murah. Mereka menawarkan tiket masuk seharga Rp5 ribu rupiah saja per orang.
Namun, jika kamu ingin camping atau bermalam di sini, maka akan dikenai biaya Rp15 ribu per orang. Harga tersebut masih belum termasuk dengan persewaan alat camping.
Ya, selain menawarkan tempat, mereka juga sudah menyediakan peralatan camping yang lengkap. Kamu nggak perlu kebingungan menyewa alat dan membawa ke Mangli Sky View.
3. Jam buka Mangli Sky View
Karena terdapat area camping, Mangli Sky View buka hingga 24 jam. Namun jika hanya ingin menikmati sunrise maupun sunset, kamu bisa berkunjung ke Mangli Sky View mulai dari pukul 04.30 WIB sampai 18.00 WIB.
Di sini, kamu akan disuguhi dengan keindahan perbukitan hijau di pagi hari dan juga keindahan lampu-lampu kota pada malam hari.
Ada pula pemandangan Gunung Sumbing yang begitu memukau ditemani dengan udara Mangli Sky View yang cukup dingin. Cocok bagi para wisatawan yang ingin menjernihkan pikiran dari penatnya pekerjaan maupun hiruk pikuk kota.
4. Aktivitas di Mangli Sky View
Setelah sampai di Mangli Sky View, ada beragam aktivitas yang bisa dilakukan. Mulai dari menikmati sunrise sampai camping, inilah aktivitas yang bisa kamu pilih.
- Menikmati sunrise dan sunset
Lokasi wisata ini memang sudah dikenal sebagai spot terbaik untuk melihat sunrise dan sunset. Maka dari itu, kamu bisa berkunjung di pagi hari sekitar pukul 04.30 WIB atau sore hari sekitar pukul 17.00 WIB untuk menikmati keindahannya. - Camping di Mangli Sky View
Kalau kamu datang dari luar Magelang, akan lebih baik untuk camping di Mangli Sky View. Sebab, di malam hari kamu akan melihat pemandangan lampu kota, bintang yang bertabur di langit, juga berpesta BBQ yang asyik. Jangan khawatir, mereka sudah menyediakan perlengkapan camping lengkap untuk pengunjung. - Berswafoto dengan panorama pegunungan
Terakhir, pengunjung bisa sekadar berswafoto dengan panorama alam pegunungan dan persawahan jika tidak ingin bermalam di sini. Ada banyak spot foto Instagrammable juga sunrise dan sunset yang indah di Mangli Sky View.
Menyimak informasi Mangli Sky View di atas tentu membuatmu makin ingin berkunjung ke sana. Jadi, kapan kamu akan berlibur ke Mangli Sky View, Bela?