Ini Penjelasan BMKG Tentang Matahari Terbit dari Utara di Jeneponto

Ternyata sudah terjadi rutin

Ini Penjelasan BMKG Tentang Matahari Terbit dari Utara di Jeneponto

Fenomena alam yang tak biasa lagi lagi viral di media sosial dan menduduki peringkat atas trending di Google. Fenomena tersebut beredar melalui media sosial dalam bentuk rekaman video yang yang menunjukkan matahari terbit dari utara di Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan.

Dalam video viral itu, si perekam video mengarahkan kamera ke arah matahari yang disebutnya terbit dari utara. Ia juga mengungkap peristiwa dalam video terjadi di MAN Binamu, Jeneponto, Kamis (17/6/2021). Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Makassar membenarkan peristiwa itu dan memberikan penjelasan.

Berikut penjelasan selengkapnya dari BMKG tentang matahari terbit dari utara di Jeneponto!

Tetap berada di timur namun tidak pada garis Khatulistiwa

Ini Penjelasan BMKG Tentang Matahari Terbit dari Utara di Jeneponto

Peristiwa yang juga disaksikan oleh sejumlah guru sekolah itu menimbulkan keanehan bagi mereka. Perekam juga mengungkap keanehan dari peristiwa tersebut karena waktu masih menunjukkan menjelang jam 8 pagi namun matahari sudah berada di utara.

"Saya katakan ini adalah keanehan karena sebelumnya saya belum pernah melihat di mana yang menjadi kebiasaan terbit dari timur sebelah timur. Tapi sekarang baru menjelang jam 8 pagi ternyata matahari sudah berada pada posisi utara, tidak biasanya terjadi seperti itu," ujar perekam video.

Pihak BMKG Wilayah IV Makassar pun angkat bicara menjelaskan mengenai fenomena tersebut. Di antaranya, Prakirawan BMKG yang bertugas, Risky, menyebutkan bahwa pada hakikatnya matahari tetap terbit dari sebelah timur, tidak dari sebelah utara.

Namun, jelasnya lebih lagi, apa yang terlihat dalam video bahwa matahari berada di sebelah utara itu memang benar adanya sehingga maklum masyarakat menganggap matahari terbit dari utara. Menurut Rizky, matahari dalam video pada hakikatnya tetap terbit dari timur tapi dalam perjalanannya ke barat berada di sisi utara, tidak pada garis Khatulistiwa.

"Dia bergerak dari timur ke barat akan tetapi condongnya bergerak di sebelah utara. Jadi tetap terbit dari timur, tetapi perjalanan ke barat dia lewat jalur utara, bisa dikatakan seperti itu," ungkap Rizky.

Dinamakan gerakan semu matahari

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved