Resep Kue Kering Nougat, Cocok Jadi Ide Jualan!

Membuat kue kering nougat yang gurih dan manis

Resep Kue Kering Nougat, Cocok Jadi Ide Jualan!

Kue kering memang memiliki banyak jenisnya, salah satu yang cukup populer di pasaran adalah kue kering nougat. Nougat berasal dari bahasa Prancis, dengan orang Italia menyebutnya sebagai torrone.

Kue yang dibalut dengan kacang tanah ini, memiliki rasa yang gurih dan dominan manis. Mengenai teksturnya cenderung kenyal, sehingga cocok jika dipadukan dengan karamel dan taburan kacang.

Dalam membuat kue kering nougat, memang tergolong mudah dan bahan-bahannya cukup praktis. Maka tak heran, kalau banyak orang berani memulai bisnis dengan menjual kue kering nougat

Jika kamu tertarik ingin membuat kue kering nougat, cobalah simak resepnya berikut ini, Bela.

Bahan kue kering nougat

Resep Kue Kering Nougat, Cocok Jadi Ide Jualan!

Dalam menyiapkan bahan kue kering nougat kali ini, kita akan membuat rasa original dengan campuran susu bubuk. Bahan lengkap kue kering nougat sebagai berikut. 

Bahan kue kering nougat:

  1. 100 gr butter
  2. 100 gr margarin
  3. 60 gr gula halus
  4. 2 butir kuning telur
  5. 250 gr tepung terigu serbaguna
  6. 35 gr maizena
  7. 30 gr susu bubuk
  8. 1/2 sdt baking powder
  9. 500 gr kacang tanah kupas, sangrai, cincang kasar
  10. 500 gr gula pasir.

Cara membuat kue kering nougat:

Dalam membuat kue kering nougat, pastikan untuk memanggangnya dalam suhu 180°C selama kurang lebih 20 menit. Tahapan membuatnya sebagai berikut. 

Cara membuat:

  1. Mixer butter, margarin dan gula hingga lembut.
  2. Kemudian, masukkan telur, kocok sampai tercampur rata.
  3. Tambahkan dengan cara diayak diatasnya tepung terigu, maizena, susu bubuk dan baking powder sedikit demi sedikit, sambil di aduk menggunakan spatula.
  4. Bentuk adonan bulat lonjong.
  5. Panggang dalam oven dengan suhu 180°C selama kurang lebih 20 menit atau sampai matang.
  6. Keluarkan dari oven dan biarkan dingin.
  7. Buat karamel dengan memasukkan gula pasir sedikit demi sedikit dalam wajan sampai gula mencair, kecilkan api sekecil mungkin.
  8. Ambil kue celupkan ke dalam karamel lalu gulingkan ke dalam kacang cincang dengan cepat sambil di tekan-tekan. Lakukan sampai habis. 

Demikianlah resep membuat kue kering nougat yang bisa kamu lakukan sendiri di rumah, cukup mudah, bukan? 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved