Gabung dengan Jiwa Group, Ini 5 Menu Smoothies Favorit Joomba 

Minuman kekinian yang sehat dan enak

Gabung dengan Jiwa Group, Ini 5 Menu Smoothies Favorit Joomba 

Tren minuman sehat smoothies kini menjadi minuman favorit banyak orang. Joomba merupakan salah satu brand real fruit smoothies yang mengandung buah asli dan rendah kalori asal Indonesia. Setelah satu tahun berdiri, di bulan Mei 2020, Joomba memutuskan untuk bergabung dengan Jiwa Group.

Kamu mungkin familiar dengan Jiwa Group, yang merupakan perusahaan yang bergerak di industri makanan dan minuman, beberapa brand di bawah Jiwa Group yakni Kopi Janji Jiwa, Jiwa Toast, serta Jiwa Tea.

Sebagai produk yang berasal dari buah asli, Joomba dapat menjadi pilihan minuman bagi kamu yang menginginkan gaya hidup yang lebih sehat. Di masa pandemi, tren hidup sehat menjadi salah satu tren gaya hidup yang banyak dilakukan oleh masyarakat saat ini.

Gabung dengan Jiwa Group, Ini 5 Menu Smoothies Favorit Joomba 

Gaya hidup sehat merupakan tindakan yang tepat untuk mendapatkan dampak positif pada kesehatan mental maupun fisik, terutama untuk masa depan. Di sinilah produk
Joomba hadir untuk menemani Joomba Buddies (konsumen Joomba) sebagai alternatif
minuman yang dapat menjadi pengganti makanan ataupun sarapan pagi dan sangat
cocok dikonsumsi setelah berolahraga.

“Kita melihat adanya peluang bahwa Joomba ini bisa menjadi pilihan customer ketika sedang menjalankan lifestyle yang hidup lebih sehat. Diharapkan dengan bergabungnya Joomba di Jiwa Group, Jiwa Group dapat mendukung penuh Joomba untuk berkembang lebih cepat, tentunya dengan langkah-langkah yang strategis. Sama seperti brand kami sebelumnya Janji Jiwa, kami berharap Joomba dapat tersebar di seluruh Indonesia untuk bisa menyapa seluruh masyarakat Indonesia," ungkap Billy Kurniawan, CEO & Founder Jiwa Group.

Penasaran ada menu smoothies apa saja di Joomba? Simak favoritnya berikut ini.

1. Tropical Mango, buah mangga dan lemon yang di-blend jadi satu menghasilkan rasa yang segar dan cocok dinikmati di siang hari

2. Pablo Choco Bar, penggemar cokelat juga tetap bisa, kok, menikmati smoothies yang enak dan sehat. Menu satu ini memadukan cokelat, oats dan pisang. Rasanya dijamin ketagihan

3. Spang Go, campuran bayam, mangga, pisang dan air kelapa ini menghadirkan rasa segar saat kamu menikmatinya selepas olahraga. Mau coba?

4. Power Berry, menu yang terbuat dari campuran stroberi dan pisang ini cocok kamu konsumsi di jam-jam tanggung sebagai penunda lapar. Bisa dinikmati sebagai pengganti camilan, nih!

5. Super Nuts. Nggak sempat makan siang? Smoothies yang terbuat dari kacang dan pisang ini bisa kamu konsumsi sebagai pengganjal perut sebelum makan besar

Itulah tadi lima menu smoothies favorit Joomba yang bisa kamu coba. Penasaran mencicipi yang mana, nih?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved