11 Varian Rasa Oreo Paling Unik di Dunia, Ada Rasa Chicken Wing!

Sudah coba yang mana saja?

11 Varian Rasa Oreo Paling Unik di Dunia, Ada Rasa Chicken Wing!

Apakah kamu pencinta Oreo? Jika iya, suatu kebetulan kamu membaca artikel ini. Cookies berwarna hitam dengan krim susu ini punya rasa nggak terlalu manis. Bentuknya yang khas dan rasa yang konsisten membuat siapa pun familiar dengan kukis ini. Tak mengherankan jika Oreo menjadi camilan favorit saat bersantai atau menonton film.

Di Indonesia, kehadiran Oreo cukup menjamur dan banyak ditemui di supermarket atau warung kecil. Supaya konsumen makin tertarik, Oreo pun kian berinovasi untuk menghadirkan varian rasa unik, seperti chocolate creme, strawberry, chocolate dan ice cream blueberry.

Tapi siapa sangka, ternyata Oreo di belahan dunia memiliki aneka variasi rasa yang lebih unik, bahkan cenderung nyentrik. Salah satunya adalah rasa Chicken Wing. Melansir dari ragam sumber, berikut adalah varian rasa Oreo paling unik di dunia!

1. Caramel Apple

11 Varian Rasa Oreo Paling Unik di Dunia, Ada Rasa Chicken Wing!

Oreo satu ini punya keping biskuit berwarna cokelat muda dengan perpaduan isi dengan dua warna. Yaitu di satu sisi berisi krim karamel berwarna cokelat dan krim apel hijau.

Sayangnya, rasa Oreo ini tidak beredar di Indonesia dan hanya ada di negara empat musim saja. Semakin jarang, Oreo Caramel Apple masuk dalam edisi terbatas dan hanya ditemukan saat musim gugur saja.

2. Candy Corn

Saat mencicipi variasi Oreo ini, kamu akan merasakan sensasi permen jagung yang kuat di dalamnya. Oreo unik ini hanya bisa ditemukan menjelang Halloween dan menjadi salah satu camilan populer sepanjang musim Halloween.

3. Jelly Donut

Terdengar tak biasa, tapi Oreo Jelly Donut nyata adanya. Oreo berhasil menggabungkan jelly dan donut sebagai rasa baru yang berbeda dan unik. Meski dua camilan ini biasa dimakan terpisah, kini kamu bisa melahapnya dalam satu gigitan saja.

4. Swedish Fish

Meski terdengar aneh, tapi Oreo Swedish Fish tidak amis. Justru, krim merahnya mempunyai rasa asam dan ekstrak buah yang kuat. Swedish Fish adalah permen berbentuk ikan berwarna merah dengan tekstur yang kenyal. Karena keunikannya, wajar saja jika variasi Oreo ini dirilis dengan edisi terbatas.

5. Root Beer Float

Bilamana kamu penyuka minuman rasa Sarsapila, maka kamu akan menyukai varian Oreo Root Beer Float ini. Krim biskuit ini punya sensasi rada seperti root beer. Root Beer Float Oreo ini merupakan varian Oreo dengan edisi terbatas yaitu pada musim panas 2014.

6. Marshmallow Crispy Rice

Biasanya rice krispies dimakan sebagai sereal sarapan di pagi hari. Tapi di tangan Mondelez International, sereal ini disulap menjadi isian krim Oreo yang manis dan lezat. Dengan perpaduan rasa Marshmallow dan Crispy Rice sebagai krim isian, keping Oreo ini menggunakan golden Oreo yang light.

7. Wasabi

Sepintas namanya, Oreo Wasabi punya cita rasa asin dan pedas layaknya wasabi sungguhan. Karakteristik varian Oreo satu ini dikenali lewat krimnya berwarna hijau. Hadirnya rasa aneh ini tentu saja menaikkan alis banyak orang. Lantaran biskuit yang memiliki slogan "Dijilat, diputer, dicelupin" ini terkenal dengan varian rasanya yang konsisten manis.

8. Semangka

Di tengah musim panas yang terik, memang paling nikmat menyantap buah semangka yang menyegarkan. Namun, bagaimana jika buah satu ini dipadukan dengan Oreo? Terdengar unik dan aneh, tapi Oreo Semangka memiliki rasa semangka yang tidak menyengat. Justru, rasa manis dari krimnya mendominasi di lidah dan aroma semangkanya pun samar-samar.

Menariknya lagi, Oreo rasa semangka ini punya krim yang mencolok berwarna merah dan hijau terang. Seolah kamu sedang memakan semangka yang di tengah-tengah dua biskuit.

9. Hot chicken wings

Chicken Wings umumnya disantap sebagai camilan atau lauk teman nasi. Tapi apa jadinya jika olahan ayam ini hadir dalam varian Oreo? Tentu unik sekali ya, Bela.

Oreo Hot Chicken Wings beredar pertama kali di Tiongkok pada pada musim panas 2018. Varian ini menyajikan biskuit Oreo yang diisi dengan krim oranye yang pedas. Kendati demikian, rasa pedasnya tertutup dengan manisnya biskuit Oreo.

10. 'Shure, Bert!'

Pada tahun 2013, Oreo dengan mengeluarkan varian rasa 'Shure, Bert!' yang hanya bisa kamu temukan di Amerika saja. Varian kukis unik imi punya keping biskuit berwarna cokelat keemasan dan isian berupa krim rasa rasberry dan sorbet lemon yang asam. Hint segar dari Oreo ini berasal dari krim ini menjadi perpaduan harmonis dengan biskuit yang manis. Sebuah rasa eksentrik yang menjadikannya berbeda dengan varian lainnya.

11. Fruity Crisp Oreo

Tampil beda, Oreo satu ini punya tampilan unik dengan biskuit warna golden dan berisi krimnya bertabur warna-warni rasa buah. Rasanya manis dan ada sedikit hint asam, sehingga cocok buat kamu yang tidak begitu suka manis.

Nah, itu tadi 11 varian Oreo paling unik yang ada di seluruh dunia. Ingin mencobanya?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved