Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Resep Bakwan Renyah dan Tidak Gampang Lembek

Perhatikan step by stepnya ya, Bela

Mila Fitri Chairunisa

Bakwan goreng adalah salah satu makanan ringan favorit di Indonesia. Perpaduan tekstur yang renyah dan lembut, membuat bakwan menjadi makanan yang sangat pas untuk melengkapi santapan lainnya. 

Namun, saat memasak bakwan memerlukan teknik tertentu agar hasilnya tidak lembek. Bagi kamu yang ingin mendapatkan hasil menggoreng bakwan dengan sempurna, Popbela akan memberikan resep memasaknya, nih. Simak beberapa tips di bawah ini, yuk!

Bahan-bahan resep bakwan

yummy.co.id/Iddiyah_gema

Sebelum membuat resep bakwan renyah agar tidak lembek, persiapkan terlebih dahulu bahan-bahannya. Berikut bahan yang perlu disiapkan.

Bahan-bahan:

  1. 200 gram tepung terigu protein rendah
  2. 30 gram tepung beras (agar bakwan lebih renyah)
  3. 1 buah wortel
  4. 100 gram kol
  5. 2 batang daun bawang
  6. 2 siung bawang putih
  7. 1 butir telur
  8. Air secukupnya
  9. Minyak goreng

Bumbu halus:

  1. 1 sdt garam
  2. 1/2 sdt merica bubuk
  3. 1/2 sdt kaldu bubuk
  4. 1 sdt ketumbar bubuk

Cara memasak resep bakwan goreng renyah

yummy.co.id/Iddiyah_gema

Berikut langkah-langkah menggoreng bakwan yang benar dan bisa kamu ikuti:

  1. Campurkan bahan-bahan kering dalam ebuah mangkuk besar seperti tepung terigu dan tepung beras.
  2. Masukkan wortel, kol, daun bawang, dan bawang putih yang sudah dicincang halus ke dalam adonan tepung.
  3. Campurkan hingga semua sayuran terlapisi dengan tepung. Selanjutnya, tambahkan bumbu halus dan aduk hingga merata.
  4. Tambahkan satu butir telur ke dalam campuran tepung dan sayuran. Lalu, tuangkan air sedikit demi sedikit. Aduk perlahan hingga adonan tidak terlalu cair, namun tetap mudah diambil dengan sendok.
  5. Setelah adonan tercampur dengan sempurna, panaskan minyak dalam wajan dan menggunakan api sedang. 
  6. Ambil satu sendok adonan bakwan dan masukkan ke dalam minyak yang sudah panas.
  7. Goreng hingga bakwan berwarna golden brown dan renyah.
  8. Setelah bakwan matang, angkat dan tiriskan di atas kertas minyak. Proses penirisan ini penting untuk menjaga tekstur bakwan agar tetap renyah. Bakwan siap disajikan.

Tips agar bakwan tidak lembek

yummy.co.id/Iddiyah_gema

Setelah bakwan siap disajikan, ada beberapa tips yang perlu kamu perhatikan dalam proses pembuatannya sebagai berikut.

  1. Gunakan tepung beras untuk memberikan tekstur renyah pada bakwan.
  2. Pastikan suhu minyak sudah panas sebelum mulai menggoreng. Karena jika minyak yang masih dingin akan membuat tekstur bakwan menjadi lembek.
  3. Jangan terlalu banyak menuangkan air. Adonan yang terlalu cair akan membuat bakwan tidak bisa renyah. Cukup tambahkan air sedikit demi sedikit hingga mendapatkan konsistensi yang tepat.

Itulah resep membuat bakwan renyah dan tidak gampang lembek. Selamat mencobanya, Bela!

IDN Channels

Latest from Food