Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Resep Es Kuwut Simpel, Dahaga Dijamin Langsung Hilang

Bikinnya mudah dan nggak makan waktu

Audia Natasha Putri

Sebagai negara beriklim tropis dengan musim panas yang mendominasi, penduduk Indonesia seringkali merasa haus hebat saat merasakan terik matahari. Maka sewajarnya, minuman dingin menjadi primadona nomor wahid untuk menghilangkan dahaga di Indonesia.

Momen ini pun menjadi kesempatan bagi penjaja kuliner pun menjual aneka minuman segar berbagai rasa. Contohnya saja es kuwut, minuman dingin khas Bali yang terkenal dengan kesegarannya ini juga punya banyak peminatnya.

Dalam prosesnya, es kuwut sebenarnya mirip dengan es campur, yaitu dengan mencampurkan semua isian ke dalam mangkuk berisikan sirup melon, es batu, dan air lemon. Sedangkan kondimennya menggunakan buah melon, biji selasih, nata de coco. Es kuwut punya rasa manis dengan sedikit hint asam. 

Sudah terbayang akan kesegarannya? Nah, maka itu Popbela akan memberikan resep es kuwut simpel anti ribet yang bisa kamu coba di rumah. Cek selengkapnya, ya!

Bahan yang dibutuhkan

pexels.com

Bahan utama:

Porsi: 1 gelas 

  1. 4 sdm nata de coco‌
  2. 2 sdm air lemon
  3. 2 sdm sirup melon
  4. 1 potong buah melon, serut‌
  5. 1 sdm selasih, rendam di air hangat
  6. segelas air‌
  7. es batu secukupnya

Tempat penyajian:

  1. ‌1 gelas sedang berukuran 400 ml

Langkah pembuatan es kuwut

Instagram.com/echieffendi

Cara membuat:

  1. Siapkan gelas, lalu tata es batu secara merata.
  2. Tambahkan buah melon, selasih, dan nata de coco.
  3. Tuangkan air lemon, sirup melon, dan air secukupnya.
  4. Aduk merata dan sajikan es kuwut. ‌
  5. Tambahkan sedotan atau irisan jeruk nipis di mulut gelas sebagai garnish.

Tips membuat es kuwut

Instagram.com/kulinersolo

Untuk membuat es kuwut ada beberapa tips yang harus diperhatikan. Beberapa tipsnya adalah berikut ini.

  1. Pilihlah buah melon yang tekstur ujungnya lunak dan memiliki jaring-jaring yang lebih tebal. Ini menandakan melon sudah matang dan rasanya manis.‌
  2. Tambahkan air lemon lebih banyak apabila kamu ingin es kuwut lebih asam lagi
  3. Supaya makin variatif, kamu bisa tambah isian berupa  jelly rasa melon atau kelapa ke dalam es kuwut. 

Bagaimana Bela, mudah sekali bukan? Nah, tunggu apalagi, yuk bikin es kuwut sekarang juga!

IDN Channels

Latest from Food