Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Para Seleb yang Ditolak Desainer, Karena Masalah Ukuran Badan

Pengalaman mereka diceritakan di sini!

Michael Richards

Sudah jadi orang terkenal bukan berarti semua bisa didapatkan dengan mudah. Penolakkan masih bisa saja datang dari beberapa pihak. Contohnya saat para artis ini ingin bekerja sama dengan desainer untuk didandani. Kebanyakan kasusnya terkait masalah ukuran badan yang terbilang plus size.

Model Ashley Graham termasuk yang terbuka soal pengalaman pahit ini. Bahkan Beyoncé hingga aktris yang sering wara-wiri masuk Oscars pun punya cerita yang sama. Dikutip dari Elle, yuk simak selengkapnya!

1. Termasuk model pelopor untuk ukuran plus size, Ashley Graham, sempat kesulitan mencari desainer yang mau bekerja sama. Katanya, mencari baju untuk datang ke Oscars sama sulitnya dengan mencari pekerjaan - terutama bagi perempuan yang memiliki payudara besar.

Popsugar.com

2. Diawal karir bermusiknya bersama Destiny's Child, Beyoncé, juga ditolak oleh banyak desainer. Kala itu nggak ada desainer yang mau mendandani empat perempuan kulit hitam yang memiliki lekuk tubuh. Alhasil, sang ibu dan mendiang pamannya yang membuatkan kostum untuk Destiny's Child. Beyoncé berpesan kalau desainer berperan untuk mengubah stigma ini dan bisa mengangkat perempuan dengan latar belakang apapun.

Popsugar.com

3. Bintang TV seri Mad Men, Christina Hendricks, juga punya masalah yang sama. Ia berkata semua desainer tampak baik dan memujinya. Tapi nggak ada satu orang pun yang datang untuk meminjamkannya baju. Untungnya ia berada dilingkungan yang tidak memberi tekanan untuk mengubah penampilannya.

Popsugar.com

4. Melissa McCarthy masuk dalam nominasi Oscar untuk Best Supporting Actress di Bridesmaids. Namun ia mengaku masih sulit mencari desainer yang mau bekerjasama. Tapi komedian lulusan Fashion Institute of Technology ini kini membuka label pakaian untuk membantu perempuan nyaman dengan diri mereka sendiri.

Popsugar.com

5. Dalam sebuah wawancara, bahkan curhatannya di Twitter, Leslie Jones mengaku banyak ditolak oleh desainer saat dirinya harus menghadiri premiere film Ghostbusters. Hanya seorang Christian Siriano yang akhirnya mau membuatkannya gaun. Leslie Jones menekankan, lihat talentanya bukan karena harus memiliki badan dengan sample size.

Popsugar.com

6. Aktris berbakat pemenang Oscar, Octavia Spencer, mengaku tidak ada desainer yang menghubunginya. Memiliki badan yang pendek dan chubby, ia merasa ada tekanannya tersendiri. Namun jam terbang membawanya jadi seleb A-list yang kini makin diperhitungkan.

Popsugar.com

7. Karena nggak ada desainer yang bisa meminjamkan baju berukuran sesuai, Bryce Dallas Howard memutuskan untuk membeli baju di department store saja! Tetap terlihat glamor kok di atas karpet merah.

Popsugar.com

8. Zaman dulu, Khloé Kardashian mengaku nggak banyak pilihan baju yang ia terima. Contohnya saat di sesi foto, semua sibuk dengan Kim dan Kourtney. Tapi setelah diet dan olahraganya yang berhasil, kini mejanya pun sudah berputar.

Popsugar.com

IDN Channels

Latest from Style & Trends