Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

K-Pop Star Paling Fashionable Di Tahun 2020

Girl group Itzy sampai Sehun Exo!

Michael Richards

Tahun-tahun belakangan, dunia diinvasi oleh para bintang K-pop. Nggak cuma dunia musik, industri fashion pun juga dilahap oleh beberapa nama populer dari Korea Selatan ini. Seperti fenomena kedatangan BLACKPINK yang buat heboh fashion show Burberry, Chanel, Celine dan Saint Laurent. Hingga BTS yang berkolaborasi khusus dengan Kim Jones dari Dior Men untuk mendesain kostum tur mereka.

Namun panggung bukan cuma milik boyband ataupun girl group. Kai dari Exo pun menjadi wajah Korea Selatan pertama yang menghiasi kampanye Gucci. Ada juga G-Dragon yang selalu tampil eksklusif bersama Chanel, hingga CL yang sudah go international.

Lalu bagaimana tahun 2020? Tentu semakin heboh dengan para bintang K-pop yang keren di bawah ini.

1. Irene (Bae Joo-hyun) adalah leader dari girl group Red Velvet. Gayanya yang manis berhasil membuat brand fashion Miu Miu jatuh hati. Ia pun sempat dikontrak menjadi dutanya lho.

Instagram.com/@renebaebae

2. Group Itzy yang beranggotakan Yeji, Lia, Ryujin, Chaeryeong dan Yuna, punya gaya berpakaian yang seru. Rock tapi blingy! Mereka semua adalah kesayangan dari brand Louis Vuitton. Itzy pernah menghadiri show koleksi cruise di New York dan koleksi Spring 2019 di Paris.

Instagram.com/@ryujin__itzy

3. Anggota GOT7 dan penyanyi solo, Jackson Wang dilirik brand fashion Fendi setelah dirinya merilis single berjudul Fendiman. Ia pun bersama Fendi menciptakan koleksi kapsul yang laris manis di pasaran. Karir Jackson Wang semakin meroket, dan kini ia menjadi wajah untuk Cartier dan Armani Beauty.

Instagram.com/@jacksonwang852g7

4. Anggota dari WayV, Lucas, memang sudah nggak asing untuk dunia fashion. Pernah jadi model dibeberapa show lokal, Lucas tampak sering menghadiri fashion show Burberry. Dari show di Beijing, Chengdu hingga show Burberry di London.

Instagram.com/@lucas_xx444

5. Rapper asal Korea, Mino, punya gaya yang cenderung unik dan berani ekperimen. Kalau diintip dari Instagram-nya, Mino pede aja mengenakan tudung kepala babushka hingga aksesori-aksesori yang statement. Mino sering menghadiri fashion show Burberry dan pernah berjalan untuk Louis Vuitton. Mino dianggap menjadi penerus gaya G-Dragon yang juga selalu unik.

Instagram.com/@realllllmino

6. Mantan anggota Wonder Girls yang sekarang solo karir, Sunmi sudah akrab dengan fashion. Datang menghadiri beberapa show di Milan Fashion Week kemarin, Sunmi punya brand favorit diantaranya Chanel, Prada, Gucci, Stand Studio hingga Louis Vuitton.

Instagram.com/@miyayeah

7. Satu group dengan Kai, Sehun Exo juga punya gaya yang siap saing. Jika Kai dikenal dengan gaya yang flamboyan dan jadi wajah Gucci, Sehun adalah versi low-key dengan Louis Vuitton yang jadi backing-nya.

Instagram.com/@ohhsehun

IDN Channels

Latest from Style & Trends