Zaman sekarang para cowok sudah nggak perlu kebingungan lagi cari pakaian yang bisa buatmu makin kece. Pilihan yang semakin beragam termasuk brand lokal yang menghadirkan koleksi untuk cowok. Coba mulai follow brand lokal di bawah ini deh. Motif dan warna yang menarik akan menjadi salah satu pilihan terbaik.
Ssstt.. untuk para cewek, koleksi dari brand ini juga bisa jadi kado terbaik untuk pasanganmu lho!
1. Salah satu pakaian identiknya adalah baju turtleneck dengan logo SVH. Yup, mengusung konsep ready-to-wear, SVH hadir dengan pilihan pakaian beragam termasuk sentuhan etnik pada koleksinya.
Instagram.com/svhofficial 2. Pakaian dengan model yang anti-basic selalu diciptakan oleh Wilsen Willim. Termasuk untuk pakaian cowok yang tetap terlihat maskulin dengan gaya yang trendi.
Instagram.com/wilsenwillimofficial 3. Colorful adalah salah satu ciri khas koleksi AMOTSYAMSURIMUDA. Nggak takut gunakan pakaian tabrak warna akan, gaya urban yang bold jadi penampilan yang menarik untuk sehari-hari hingga special occasion.
Instagram.com/amotsyamsurimuda 4. Koleksi pakaian cowok dari Danjyo Hiyoji juga nggak mau main aman dengan warna-warna netral. Danjyo Hiyoji berani menampilan gaya dengan pemilihan motif dan warna catchy. Hype banget!
Instagram.com/danjyohiyoji 5. Suka bertualang, Humblezing bisa jadi pilihan yang tepat. Identik dengan koleksi yang cocok untuk outdoor activities dengan pilihan warna beragam dan bahan yang berkualitas.
6. MORAL merupakan salah satu label ready-to-wear Indonesia yang cukup diminati. Desain minimalis dengan sentuhan statement di setiap pakaian akan membuatmu ingin mengoleksinya!
Instagram.com/studiomoral 7. Melihatnya saja pasti sudah tahu bahwa pakaian ini berasal dari Tenue de Attire. Terinspirasi dari seni kontemporer dan gaya hidup urban di Paris, Tenue de Attire identik dengan kemeja bermotif unik. Cocok jika ingin coba gaya baru yang lebih statement namun tetap terlihat keren.
Instagram.com/tenuedeattire