Giliran Rizky Nazar Tersandung Kasus Narkoba, Ini Deretan Faktanya

Artis ketiga yang ditangkap dalam sepekan

Lagi, kasus narkoba menyeret nama artis Indonesia. Setelah Jeff Smith dan Bobby Joseph, kini giliran Rizky Nazar yang tertangkap atas kepemilikan ganja. Rizky ditangkap pada Senin, 13 Desember 2021 malam.

Awalnya, pihak kepolisian hanya menyebut inisial RN yang tertangkap lantran kasus narkoba. Banyak warganet yang bertanya-tanya siapa sebenarnya sosok RN ini. Namun, pada Selasa, 14 Desember 2021 siang, polisi mengungkap siapa sosok RN tersebut yang ternyata adalah Rizky Nazar.

Merangkum dari berbagai sumber, berikut fakta di balik kasus narkoba Rizky Nazar.

Polisi benarkan Rizky Nazar ditangkap karena kasus narkoba

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan mengatakan, artis muda berinisial RN yang ditangkap karena narkoba adalah Rizky Nazar.

"Yang ditangkap kemarin itu atas nama Rizky Nazar, usia 25 tahun, Islam, artis," ujar Zulpan di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (14/12/2021), seperti dikutip dari  IDNTimes.com.

Rizky ditangkap seorang diri saat tengah mengonsumsi ganja di kediamannya

  • Share Artikel

TOPIC