Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Ini Perlakuan The Fact Music Awards vs MAMA 2020, Beda Jauh!

Kamu nggak bakal nyangka, deh!

Ajenk Rama

Menjelang akhir tahun 2020, ada begitu banyak acara penghargaan yang menghadirkan para Idol Kpop, termasuk Mnet Asia Music Awards 2020 (MAMA 2020) yang berlangsung pada 6 Desember 2020 lalu dan The Fact Music Awards  (TMA) yang baru saja selesai diselenggarakan pada 12 Desember 2020. 

Kini, kedua acara penghargaan tersebut kini menjadi bahan perbandingan oleh warganet setelah serentetan kontroversi dan diskriminasi antara aktor dan idol Kpop di acara Mnet Asia Music Awards (MAMA). Warganet menganggap acara The Fact Music Awards (TMA) memperlakukan para artis lebih layak dibandingkan MAMA 2020, nih. Tentu saja, perlakukan yang diberikanThe Fact Music Awards (TMA) mendapat respons yang positif. 

Sebenarnya, perlakuan apa yang diberikan olehThe Fact Music Awards (TMA)  kepada para artis yang menjadi pengisi acara? Kabarnya, acara tersebut banjir pujian dari warganet dan penggemar, lho. Penasaran? Cari tahu di sini, Bela. 

1. Tidak ada perbedaan fasilitas ruang tunggu

Allkpop.com

Sebelumnya, acara Mnet Asia Music Awards (MAMA) telah lebih dulu tayang. Namun, setelah acara tersebut usai, banyak penggemar yang menemukan bukti jika idol Kpop yang mengisi acara di sana tidak diberikan ruang tunggu yang layak. 

Sementara, deretan aktor-aktris yang hadir diberikan ruang tunggu. Idol Kpop yang datang, hanya bisa menunggu dari dalam mobil van mereka masing-masing. Sementara, acara The Fact Music Awards (TMA) yang berlangsung pada 12 Desember 2020 tidak membedakan fasilitas yang diberikan kepada para artis yang hadir. 

2. Para artis bisa beristirahat dengan nyaman

Allkpop.com

Di tengah cuaca yang dingin, para idol Kpop yang mengisi acara Mnet Asia Music Awards (MAMA) harus menunggu dalam balutan jaket musim dingin yang tebal, agar badan mereka terasa hangat. Padahal, kondisi pandemi COVID-19 di Korea Selatan juga tengah meningkat. Situasi ini jelas membahayakan kesehatan dari para idol Kpop yang hadir. Kabarnya, mereka juga memesan makanan sendiri. 

Situasi ini jelas jauh berbeda saat para idol Kpop yang menjadi pengisi acara di The Fact Music Awards (TMA), mereka diberikan fasilitas super nyaman untuk beristirahat sambil menunggu panggilan selanjutnya untuk tampil. Malah, tampak salah satu grup besutan JYP Entertainment, GOT7 bisa melangsungkan siaran langsung di V Live untuk menyapa penggemar mereka, lho.  

3. Diberikan kamar hotel untuk menunggu acara

Koreaboo.com

Seperti yang diketahui sebelumnya, kalau para idol Kpop saat tampil di acara Mnet Asia Music Awards (MAMA) hanya bisa menunggu dari dalam mobil. Malah, untuk menata kembali riasan yang luntur, terlihat seorang penata rias dengan sangat hati-hati menggunakan lampu dari ponsel untuk memperbaiki riasan dari Taeyong 'NCT'.

Sedangkan, untuk artis yang hadir di The Fact Music Awards (TMA) malah disediakan hotel buat menunggu selama acara berlangsung. Jadi, nggak perlu kedinginan atau khawatir dengan partikel debu yang bertebaran di lokasi acara, nih. 

4. Memesan tempat di hotel Paradise City

Instagram.com/officialkvibes

Usut punya usut, ternyata hotel yang ditempati oleh para artis di The Fact Music Awards (TMA) mengambil lokasi di Paradise City Hotel yang terletak di 186 Yeongjonghaeannam-ro 321beon-g, Unseo-dong, Jung-gu, Incheon, Korea Selatan. Tarif per malamnya berkisar antara Rp3,6 juta - Rp4 juta. Selain itu, hotel ini juga memiliki ulasan pengguna yang bagus.

Melihat dana yang dikeluarkan oleh The Fact Music Awards (TMA) cukup besar, warganet pun merasa senang karena mereka memperlakukan sang idola dengan baik dan benar. Jadi, tidak merasa menyesal atau kecewa telah mengeluarkan uang untuk menonton acara tersebut secara daring. Berkat perlakuan baiknya tersebut, acara The Fact Music Awards (TMA) langsung banjir pujian. Wah, keren!

Semoga perlakukan The Fact Music Awards (TMA) ini bisa jadi contoh yang baik untuk acara penghargaan lainnya di Korea, ya, Bela.

IDN Channels

Latest from Working Life