10 Promo Ramadan 2025, Banyak Diskon yang Menarik!

Banyak promo yang bisa kamu manfaatkan

Bulan Ramadan 2025 telah tiba, dan banyak penawaran menarik siap menemani momen istimewa ini. Dari tiket masuk tempat wisata, transportasi, belanja kebutuhan, hingga akses hiburan dan rekreasi, berbagai promo spesial telah disiapkan untuk memberikan pengalaman berharga selama Ramadan. Berikut adalah beberapa promo Ramadan 2025 yang bisa kamu manfaatkan.

1. Taman Mini Indonesia Indah (TMII)

Di TMII, kamu bisa menikmati promo diskon 50% untuk tiket masuk ke Jagat Satwa Nusantara, yang mencakup Taman Burung, Museum Komodo, Dunia Air Tawar & Serangga, serta paket bundling tiket. Promo ini berlaku mulai 1 Maret hingga 26 Maret 2025.

Selain itu, ada juga promo Berkah yang menawarkan tiket jalan-jalan area TMII seharga Rp12.500 untuk pembelian tiket online dan offline mulai pukul 15.00 WIB (tidak termasuk tiket kendaraan). Jangan lupa cek Instagram @tmiiofficial untuk info lebih lanjut!

2. Ancol

Ancol memberikan kabar gembira untuk pengunjung selama Ramadan 2025, di mana kamu bisa masuk ke Ancol secara gratis. Promo ini berlaku di pintu gerbang mulai pukul 17.00 WIB setiap hari selama periode 1-28 Maret 2025.

Kamu cukup melakukan reservasi online, dengan satu email reservasi berlaku untuk satu orang. Pastikan kamu mendapatkan kesempatan ini untuk menikmati wahana dan atraksi di Ancol tanpa biaya!

3. Taman Safari Bogor

Taman Safari Bogor menghadirkan promo bundling tiket HTM dan Iftar Buffet Dinner yang menarik. Tiket premium dijual mulai dari Rp101.750 dan tiket reguler mulai dari Rp82.500. Tiket premium mencakup Safari Journey, Istana Panda, Wahana Permainan, serta AYCE Iftar, sedangkan tiket reguler sudah termasuk Safari Journey dan AYCE Iftar.

Promo ini berlangsung dari 7-29 Maret 2025, dengan waktu kunjungan mulai pukul 13.00 WIB. Promo dapat kamu beli secara online, jadi jangan lewatkan kesempatan ini untuk menikmati pengalaman safari yang seru!

4. Dufan

Dufan juga ikut berpartisipasi dengan menawarkan promo annual pass seharga Rp299 ribuan. Tiket ini memberikan akses selama satu tahun penuh ke Dufan, tiket dapat dibeli melalui website Ancol atau loket Dufan dengan periode pembelian mulai 1-28 Maret 2025.

Promo ini sangat pas bagi kamu yang ingin menikmati berbagai wahana dan hiburan di Dufan dengan harga spesial.

5. Sayurbox

Bagi kamu yang suka belanja bahan segar secara online, Sayurbox menawarkan voucher belanja senilai Rp50 ribuan untuk pembelian bahan makanan segar dengan harga lebih hemat. Cara klaimnya sangat mudah: saat checkout di aplikasi Sayurbox, cukup masukkan kode promo yang tersedia. Promo ini berlaku selama Ramadan, jadi pastikan kamu manfaatkan untuk memenuhi kebutuhan dapur dengan harga terjangkau!

6. Shopee

Shopee meramaikan Ramadan 2025 dengan kampanye Big Ramadan Sale, yang menawarkan voucher gratis ongkir, diskon hingga 50%, dan flash sale spesial. Jangan lupa juga untuk cek program THR Kaget yang memberikan diskon hingga 100% setiap hari pada pukul 12.00-16.00 WIB. Kamu bisa melihat detail promo dan klaim voucher di halaman "Big Ramadan Sale" dalam aplikasi Shopee.

7. Tokopedia

Tokopedia menghadirkan promo spesial Ramadan dengan diskon hingga Rp500 ribuan untuk produk fashion, mulai dari pakaian hingga aksesori Lebaran. Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan gratis ongkir untuk setiap pembelian. Cukup cek halaman fitur Promo Ramadan di aplikasi Tokopedia untuk menemukan penawaran terbaik dan nikmati hematnya berbelanja.

8. Gojek

10 Promo Ramadan 2025, Banyak Diskon yang Menarik!

Gojek turut meramaikan Ramadan dengan berbagai voucher, seperti GORIDEAJA dan GOCARAJA untuk membantu kamu hemat saat berangkat dan pulang dari sholat tarawih. Selain itu, ada promo THR Kaget dengan diskon hingga 100% setiap hari pada pukul 12.00-16.00 WIB.

Tidak hanya itu, GoFood menyediakan kurasi menu berbuka puasa dan sahur dengan diskon maksimal hingga 75%, serta promo spesial GoMart hingga 40%. Jangan lupa cek juga voucher GOWEEKEND untuk GoCar dan GOSTASIUN untuk layanan GoTransit, serta GOSENDHEMAT untuk pengiriman hampers hemat dengan jaminan 1 jam sampai menggunakan GoSend Instant atau GoSend Car.

Promo Ramadan juga hadir untuk mendukung mobilitas. Kode voucher GOBANDARA dan GOWHOOSH bisa kamu gunakan saat bepergian ke bandara atau stasiun kereta cepat. Sedangkan voucher GOSENDHEMAT akan membantu kamu mengirim hampers dengan lebih hemat, memastikan barang sampai tepat waktu.

9. Grab

Grab memberikan diskon untuk layanan GrabBike dan GrabCar. Dengan kode promo RAMADANBIKE, kamu bisa mendapatkan diskon hingga Rp10.000 untuk GrabBike. Sedangkan, untuk GrabCar, gunakan kode RAMADANCAR dan nikmati potongan harga hingga Rp30.000.

Promo ini berlaku untuk pengguna baru atau terpilih, dengan ketersediaan terbatas setiap harinya selama periode 1-31 Maret 2025. Promo juga mencakup semua metode pembayaran, namun tidak termasuk biaya parkir atau biaya tambahan lainnya.

10. Alfamart

Alfamart memberikan penawaran menarik selama Ramadan. Belanja dengan transaksi minimal Rp100 ribuan, dan kamu akan mendapatkan cashback Rp10 ribuan. Promo ini berlaku untuk semua kategori produk dan dapat digunakan melalui metode pembayaran digital seperti OVO, Gopay, dan ShopeePay.

Ramadan 2025 dipenuhi dengan berbagai promo menarik yang siap memanjakan kamu, mulai dari wisata, belanja bahan segar, hingga hiburan. Jangan lewatkan kesempatan emas ini untuk merasakan pengalaman istimewa dengan harga promo yang menguntungkan.

Pastikan kamu cek promo di masing-masing platform dan nikmati Ramadan penuh berkah bersama keluarga dan teman-teman. Selamat berpromo dan selamat menjalankan ibadah puasa!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes
Pisces

Ramalan Zodiak Pisces Hari Ini - Zodiak Pisces berasal dari konst... read more

See more horoscopes here