Salah satu yang menarik perhatian sebuah hunian, adalah gerbang pertama ketika memasuki rumah. Kerap dianggap sepele, tidak sedikit orang yang menganggap desain pagar tidak sepenting desain rumah. Padahal, desain pagar mampu memberi pengaruh untuk memberikan kesan pertama tampilan rumah, bahkan faktor kenyamanan dan kepuasan diri sendiri sebagai pemilik rumah.
Jika berbicara mengenai material, pagar besi sering menjadi andalah untuk memberi efek kokoh dan jaminan keamanan. Namun, pemilik cenderung melupakan desain dan memilih mengikuti ketersediaan pasar saja. Padahal, ini waktu yang tepat untuk menerapkan konsep gerbang yang sesuai dengan keinginan.
Tertarik? simak 11 inspirasi desain dan model pagar besi mewah kekinian yang akan memperindah hunianmu.
1. Terlihat sederhana, namun pagar yang didesain seperti anyaman ini, terkesan stylish tanpa meninggalkan tampilan kekokohannya
2. Pagar besi desain horizontal yang dibuat seperti saling silang, memberikan kesan modern
3. Gunakan jasa profesional untuk menentukan desain pagar besi yang berkarakter, lalu sesuaikan pula dengan desain rumahmu
4. Tetap suka desain minimalis? hindari model yang monoton dan umum, kreasikan seperti ini
5. Satu lagi contoh desain pagar berkarakter yang disesuaikan dengan desain rumah, berikut halaman depan. Keren, bukan?
6. Kamu juga bisa memadukan elemen besi dengan batu alam yang akan membuat hunianmu terasa hangat dan sejuk
7. Jika ingin bentuk yang lebih unik lagi, bisa pilih desain pagar besimu seperti gerbang menuju hutan tropis mini
8. Ingin menerapkan desain pohon untuk pagar besi, padahal hunian berkesan modern? tetap bisa, kok. Tinggal sesuaikan warna pagar dengan keseluruhan desain hunian, agar terlihat sepadan
9. Untuk kamu yang tinggal di cluster atau komplek kecil tanpa pagar, tetap bisa terapkan pagar besi pendek yang membatasi area taman kecilmu. Padukan dengan tanaman favoritmu untuk mempercantik tampilan pagar
10. Pagar besi dengan desain berporos (pivot) ini, sedang digandrungi para millennial muda untuk hunian modern dan kekinian. Selain terlihat edgy, desain ini memberikan kesan ruang yang lebih luas
11. Kombinasi desain pagar juga bisa kamu terapkan untuk hunian eklektik. Cocok untuk desain rumah modern maupun minimalis
Itulah 11 inspirasi desain dan model pagar besi mewah, minimalis dan kekinian untuk memperindah tampilan rumahmu. Mana yang menarik perhatianmu, Bela?