Review ‘Strays’: Ketika Hewan Peliharaan Memutuskan Balas Dendam

Jangan tertipu posternya!

Review ‘Strays’: Ketika Hewan Peliharaan Memutuskan Balas Dendam

Jangan kira hewan nggak punya perasaan kalau kamu memperlakukannya dengan semena-mena, ya. Bisa-bisa mereka mengumpulkan kawanan untuk membantunya melancarkan aksi balas dendam yang selama ini sudah lama mereka pendam. Seperti yang dilakukan Reggie (Will Ferrell) kepada majikannya. 

Apa yang sudah dilakukan majikan Reggie kepadanya sampai-sampai dia harus balas dendam dengan begitu kejam?

Sinopsis: perlakukan kasar yang disalahartikan sebagai cinta, toxic relationship?

Review ‘Strays’: Ketika Hewan Peliharaan Memutuskan Balas Dendam

Bisa dibilang, majikan Reggie selalu memperlakukannya dengan kasar. Doug (Will Forte) terpaksa memelihara Reggie karena pacarnya dulu sangat menyukai anjing, namun enggan membawanya ke rumahnya sendiri. Alhasil, Doug-lah yang harus mengurus Reggie. Mulai dari memberinya makan, mengajak bermain, hingga membersihkan kotoran Reggie.

Karena rasa terpaksanya itu, Doug memperlakukan Reggie dengan sangat kasar. Namun, karena Reggie terbiasa hidup dengan Doug, Reggie menganggap apa yang dilakukan Doug kepadanya adalah bentuk cinta. Reggie tak tahu bahwa berulang kali Doug mencoba mencelakakannya. Bahkan Doug juga dengan sengaja membuangnya. Tapi sialnya, Reggie bisa berhasil pulang kembali ke rumah Doug.

Saking frustrasinya, Doug akhirnya membuang Reggie ke sebuah kota yang jaraknya tiga jam berkendara dari rumah Doug. Reggie yang menganggap ini adalah sebuah permainan masih mencari cara untuk pulang. Sampai akhirnya, di kota tersebut Reggie bertemu dengan Bug (Jamie Foxx), Maggie (Isla Fisher), dan Hunter (Randall Park) yang langsung akrab dan menjadi sahabat dalam waktu singkat.

Bersama Bug, Maggie, dan Hunter, Reggie akhirnya sadar kalau selama ini ia terjebak dalam hubungan yang toxic. Reggie pun marah dan berjanji untuk pulang ke rumah Doug. Kali ini ia pulang bukan untuk bermain bersama Doug, tapi untuk membalas semua perbuatan kejam yang telah Doug lakukan padanya.

Film komedi vulgar yang nggak akan berhenti membuat kita tertawa

Pesan pertama POPBELA untuk kamu yang ingin menonton film ini adalah jangan tertipu dengan posternya. Kalau biasanya film tentang anjing adalah film yang hangat, kekeluargaan, dan bisa ditonton sama seluruh anggota keluarga, Strays keluar dari stereotip itu.

Strays sama sekali bukan film keluarga. Film ini ditujukan bagi penonton dewasa dan bahkan LSF Indonesia saja memberinya rating 17+ karena begitu banyak kata-kata tak senonoh dan adegan dewasa yang dilakukan oleh para anjing tersebut.

Strays menyajikan kisah dengan komedi vulgar yang setiap kata-katanya bahkan tak ada sensor sedikit pun. Jokes dewasa yang banyak mengarah ke seksual juga ditampilkan di sini. Semuanya dijamin bikin kita tertawa meski komedi dan kata-kata yang dipilih vulgar.

Kisah sederhana, cocok untuk hiburan di kala penat

Kalau kamu sedang penat dan butuh hiburan yang pasti akan membuatmu tertawa, Strays pilihannya. Dalam film ini, kamu nggak perlu sama sekali untuk berpikir bagaimana kelanjutan setiap adegannya. Cukup ikuti saja alur filmnya dan kamu akan dibawa hingga akhir film dengan perasaan riang.

Jadi, jika kamu ingin menontonnya, lebih baik ajak teman-teman sebayamu supaya bisa tertawa bersama. Jangan bawa anak-anak karena adegan dan kata-kata tak senonohnya begitu banyak dari awal hingga akhir film.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved