Dyson Perkenalkan 3 Produk Baru dengan Teknologi Mutakhir

Wujudkan visi tentang rumah bersih masa depan

Dyson Perkenalkan 3 Produk Baru dengan Teknologi Mutakhir

Tahun 2023 ini menjadi tahun yang cukup penting bagi Dyson. Sebab, tahun ini Dyson memperkenalkan tiga produk terbarunya yang menerapkan teknologi paling mutakhir dari Dyson. 

Hal ini juga menandai terobosan Dyson dalam bidang pembersihan basah dan kering melalui Dyson V12s Detect Slim Submarine yang mampu membersihkan rumah dengan tuntas. Ada pula Dyson Big+Quiet Formaldehyde, penjernih udara paling kuat dan hening dari Dyson. Dirancang untuk digunakan dalam ruangan besar, penjernih udara ini juga menawarkan filtrasi yang telah ditingkatkan, termasuk filter HEPA yang bisa digunakan sampai lima tahun, sensor dengan kecerdasan canggih, hingga mampu menjernihkan ruangan besar hingga 100m2.

Serta, Dyson Flyaway Smoother untuk pengering rambut Dyson Supersonic, yang dapat membantu pengguna mencapai hasil akhir seperti habis ditata oleh salon walau dilakukan sendiri di rumah. 

Penasaran dengan produk ini? Simak selengkapnya, yuk, Bela.

Dyson V12s Detect Slim Submarine

Dyson Perkenalkan 3 Produk Baru dengan Teknologi Mutakhir

Membantu orang-orang menjaga kebersihan rumah mereka merupakan suatu hal yang penting bagi Dyson. Selama lebih dari 30 tahun, ahli mikrobiologi Dyson telah meneliti debu untuk membangun pemahaman seputar kotoran dan organisme yang mencemari dan mengotori rumah kita.

Hal ini memungkinkan para insinyur Dyson untuk terus berinovasi dengan mesin berperforma tinggi yang dapat menghilangkan debu, alergen, dan partikel mikroskopis dari berbagai permukaan guna memastikan rumah yang lebih sehat dan bersih.

Kepala roller basah Dyson Submarine™ telah dirancang dengan cermat untuk mengeluarkan jumlah air yang tepat untuk menghilangkan tumpahan, noda membandel, dan kotoran berukuran kecil secara efektif. Dyson V12s Detect Slim Submarine ditenagai oleh motor Dyson Hyperdymium yang mampu bekerja dengan kecepatan hingga 125.000rpm dengan daya hisap bertenaga sebesar 140 watt udara. Dilengkapi dengan alat Penyedot Rambut Dyson yang digerakkan mesin, Dyson V12s Detect Slim Submarine juga mengangkat rambut panjang dan bulu hewan peliharaan dengan mudah.

Tersedia mulai 18 Juli 2023, Dyson V12s Detect Slim Submarine dibanderol dengan harga mulai dari Rp16,999,000.

Dyson Big+Quiet Formaldehyde

Dirancang untuk digunakan dalam ruangan besar, Dyson Big+Quiet Formaldehyde juga menawarkan filtrasi yang telah ditingkatkan, sensor dengan kecerdasan canggih, hingga mampu menjernihkan ruangan besar hingga 100m2.

Menggunakan Cone Aerodynamics, sebuah sistem aliran udara baru yang menghasilkan aliran udara dua kali lipat dari model sebelumnya, hingga 87 liter per detik. Cone Aerodynamics memanfaatkan efek Coanda untuk menggabungkan dua aliran udara di atas permukaan yang halus, sehingga dapat menghasilkan hembusan udara yang kuat.

Dyson Big+Quiet Formaldehyde menggunakan penyaringan tiga fase yang lebih baik, sehingga mampu menangkap hingga 99,95% partikel kabut asap, menyingkirkan 3x lebih banyak NO2 dibandingkan filter karbon Dyson sebelumnya, serta menghancurkan formaldehida. Filter HEPA ini bisa digunakan sampai lima tahun.

Selain aliran udara yang lebih kuat, Dyson Big+Quiet Formaldehyde juga menggunakan wadah mesin yang telah dirancang ulang untuk menghasilkan aliran udara yang maksimal dengan suara seminim mungkin.

Tersedia mulai 18 Juli 2023, Dyson Big+Quiet Formaldehyde hadir dengan harga mulai dari Rp18,999,000.

Dyson Flyaway Smoother

Aksesori Dyson Flyaway Smoother mengkombinasikan fungsionalitas sebuah sisir bundar dan Dyson Styling Concentrator, yang dapat membantu pengguna mencapai hasil akhir seperti di salon, walaupun saat sedang berada di rumah. Mode Smoothing untuk mengeringkan, mengatur, dan merapikan rambut, sedangkan mode Flyaway untuk merapikan rambut-rambut statis dan menciptakan hasil akhir yang berkilau.

Pengering rambut Dyson Supersonic™ ditenagai motor Dyson Hyperdymium yang kecil namun bertenaga, yang mampu berputar hingga 110.000rpm, 6 kali lebih cepat daripada motor pengering rambut lainnya. Dilengkapi berbagai aksesori seperti, Gentle air attachment, Smoothing nozzle, serta Styling concentrator.

Dyson Flyaway Smoother dijual seharga Rp8,499,000.

Melihat spesifikasi dari tiga produk terbaru Dyson dengan teknologi mutakhir itu, jadi berminat memilikinya, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved