Kamar, sebuah ruangan untuk kita beristirahat. Untuk itu, kamar haruslah dibuat senyaman mungkin. Ruangan pribadi ini akan semakin nyaman apabila didesain sesuai dengan keinginan si empunya. Kenyaman suatu kamar juga bisa dilihat dari pengaplikasian catnya, lho, Bela.
Sejak demam Korea melanda, banyak nih orang-orang yang terinspirasi memiliki kamar aesthetic yang kerap muncul di drama Korea. Kamar di Korea umumnya dilapisi cat dengan warna yang soft untuk memberikan kesan clean, simple, dan aesthetic.
Maka dari itu, nggak jarang orang-orang mencari tahu inspirasi warna cat kamar aesthetic ala Korea itu seperti apa. Nah, kali ini Popbela ingin membagikan inspirasi warna catnya, nih! Disimak terus, ya!
1. Cat Kamar Aesthetic ala Korea: Coral
Untuk perempuan yang ingin memiliki kesan kamar lebih girly, tapi nggak ingin terlalu mencolok, pemilihan warna coral bisa menjadi salah satu opsi. Warna coral sendiri adalah perpaduan di antara warna oranye dan merah muda.
Bagi kebanyakan orang, warna coral sendiri dianggap sebagai warna yang positif. Hangat, dinamis, dan menyegarkan, memadukan feminitas merah jambu dengan optimisme dan energi jingga.
Cat sebagian dinding dengan warna coral, dan padukan dengan warna cat berwarna putih di sisi lainnya bisa membuat kamarmu menjadi semakin aesthetic, lho.
2. Cat Kamar Aesthetic ala Korea: Perpaduan Warna Merah Muda
Pemilihan cat warna pink untuk kamar sangat cocok untuk kamu yang feminim, atau untuk para remaja. Agar nggak terlalu mentereng kamu bisa gunakan warna pastel merah muda dengan warna blush yang lebih soft.
Kamar akan semakin aesthetic dengan perpaduan sprei, dan tirai dengan warna pastel lainnya, seperti lavender atau coral. Supaya seimbang gunakan furnitur lainnya dengan warna putih, ya, Bela.
3. Cat Kamar Aesthetic ala Korea: Green Sage
Selain banyak digunakan pada fesyen Korea, warna green sage agaknya cocok, nih, untuk membuat kamarmu semakin aesthetic. Warna ini pun nggak cuma bisa diaplikasikan untuk kamar perempuan, kamar laki-laki pun akan semakin segar dengan menggunakan green sage sebagai pelapis dinding.
Warna cat green sage cenderung menambah ketenangan pada ruangan dan sering dikaitkan dengan sedikit kesegaran. Warna cat green sage yang diredam ini memancarkan rona kekuningan, yang membuatnya kesan kamar menjadi lebih hangat. Tertarik?
4. Cat Kamar Aesthetic ala Korea: Light Grey
Cenderung menggunakan warna kalem, penggunaan warna abu-abu muda juga bisa menjadi pilihan cat kamar aesthetic. Light grey adalah warna abu-abu kehijauan yang sangat pucat dengan saturasi rendah, dengan itu kamar akan terkesan lebih bersih dan terang, lho.
Penggunaan warna abu-abu pucat ini adalah alternatif yang bagus untuk warna putih dan berpadu serasi dengan warna yang lebih cerah dan lebih hidup. Kamu bisa gunakan di dinding kamar dan padukan dengan aksen biru dan merah muda untuk melengkapi ruangan.
5. Cat Kamar Aesthetic ala Korea: Beige
Turunan dari warna coklat ini memang paling banyak diaplikasikan sebagai cat untuk kamar-kamar di Korea. Warnanya yang terkesan netral, halus dan hangat menjadikan warna beige banyak digunakan, dan tentunya bisa membuat kamar menjadi lebih aesthetic dengan perpaduan furnitur berbahan kayu dan hiasan yang sederhana lainnya.
Kamu bisa menambahkan bunga-bunga kering sebagai hiasan, ataupun tanaman hidup untuk kesan yang lebih menyegarkan. Warna ini yang sangat terang dan akan cukup kontras dengan interior cerah ataupun berwarna tajam sekaligus.
6. Cat Kamar Aesthetic ala Korea: Lavender
Warna lavender bekerja sangat baik di kamar tidur karena warnanya yang lembut dan terkesan dingin. Membuat tidur malammu dengan perasaan rileks dan bangun dengan segar.
Padukan warna lavender dengan cat warna putih sehingga dapat memberikan kesan yang rapi dan bersih. Kamu juga bisa gunakan karpet berbulu dan tirai tipis yang menjuntai ataupun macrame untuk dapatkan tampilan yang aesthetic.
7. Cat Kamar Aesthetic ala Korea: Yellow
Ingin mendapatkan kesan kamar yang ceria? Kamu bisa gunakan warna kuning sebagai cat pelapis dinding kamarmu. Warna kuning selain memberikan kehangatan juga bisa memberikan kesan yang ceria untuk kamar, Bela.
Catlah hanya di beberapa bagian kamarmu dan padukan dengan warna lainnya seperti beige atau putih. Pastikan kamu gunakan warna kuning paling soft, ya. Hal tersebut dikarenakan jika kamu memilih warna kuning yang terlalu terang, nuansa kuning yang lebih cerah dapat menyebabkan kelelahan dan kecemasan.
8. Cat Kamar Aesthetic ala Korea: Light Blue
Warna-warna lembut seperti biru, hijau, dan putih memang sangatlah cocok digunakan sebagai cat kamar tidur. Salah satu yang paling banyak digunakan untuk pengaplikasian di kamar tidur, yakni light blue, apalagi untuk kamar remaja.
Penggunaan cat light blue dapat membuat ruangan terasa lapang, dan dapat memantulkan cahaya sehingga ruangan dengan cahaya alami akan terasa lebih terang. Warna light blue juga adalah warna yang sangat netral, dapat berpadu baik dengan warna lembut maupun warna-warna ceria.
9. Cat Kamar Aesthetic ala Korea: Deep Blue
Nggak hanya light blue, deep blue juga pilihan yang tepat untuk membuat kamar menjadi lebih aesthetic. Walaupun terkesan lebih industrial, deep blue yang dipadukan dengan furnitur dan hiasan dinding yang simple akan membuat kamar terkesan lebih indah.
Warna biru tua langsung membuat ruangan menjadi lebih intim dan nyaman, sehingga menjadi pilihan yang baik untuk kamar tidur. Deep blue seraya membawa kita melihat warna langit tengah malam, menjadikannya warna alami untuk tertidur.
10. Cat Kamar Aesthetic ala Korea: White
Warna putih menjadi warna yang paling banyak digunakan untuk kamar tidur. Selain menciptakan kesan bersih, putih juga bisa memberikan kesan lapang, dan aesthetic. Putih adalah warna yang sangat netral dan kamu bisa sangat berkreasi dengan warna putih ini.
Padukan dengan warna-warna soft, ataupun earth-tone lainnya akan membuatmu semakin dekat dengan desain kamar aesthetic ala Korea. Dinding putih adalah latar belakang yang bagus untuk warna apa pun. Dengan menggunakan cat berwarna putih, kamarmu juga akan menjadi lebih terang.
Itulah ke-10 warna cat kamar aesthetic ala Korea yang dapat Popbela rangkum. Semoga dapat menginspirasi.