10 Kebiasaan Buruk yang Harus Segera Kamu Tinggalkan Sebelum Menginjak Usia 30an

Kalau nggak sekarang, kapan lagi?

10 Kebiasaan Buruk yang Harus Segera Kamu Tinggalkan Sebelum Menginjak Usia 30an

Masa muda sudah selayaknya kita gunakan untuk melakukan aktivitas yang bermanfaat untuk masa depan. Kebiasaan buruk seperti malas atau galau mungkin masih bisa kita maklumi. Tapi kalau kamu masih saja melakukan kebiasaan-kebiasaan buruk di bawah ini, impian di masa depan bisa nggak kesampaian.

1-edit-90cf53186125e6023e6c75dab578f536.jpg
 

Sering minder karena merasa kamu kurang oke dari teman-teman kamu? Setiap orang diciptakan dengan fisik dan bakat yang berbeda. Jadi kalau kamu jadi nggak percaya diri bahkan iri, hal itu sama dengan kamu nggak memperbaiki diri kamu sendiri.

2-8eb37668aa2425c0812c8b6dc1b5cb93.jpg
 

Kebutuhan dan keinginan itu berbeda lho, Bela. Kalau kamu butuh smartphone, kamu nggak perlu mengikuti tren untuk membeli produk terbarunya.

3-4c39829fcfa800ed4de2f267288abaa3.jpg
 

Hanya karena kamu masih muda lantas kamu bisa tidur seenaknya. Kebiasaan begadang bisa mengacaukan kesehatan bahkan pikiran kamu karena otak kamu nggak punya cukup waktu untuk beristirahat.

4-fd765cece65840570f332f75b0dd4014.jpg
 

Sebaik apapun hal yang kita lakukan, pasti ada saja orang yang nggak suka dengan kebaikan kita. Bersikap dewasa dan realistis bahwa kamu nggak punya kewajiban untuk memuaskan hati semua orang.

5-ce768a0f0009b490084cce47d6e1c0f4.jpg
 

Kalau kamu nggak bisa menikmati waktumu sendirian, maka kamu akan kesulitan jika nanti menjadi ibu rumah tangga dan harus sendirian di rumah. Coba deh luangkan 1 hari dalam seminggu untuk menikmati me time kamu.

6-158fabf14e0750d2b402fdd746913442.jpg
 

Tahu nggak Bela, ternyata setelah menginjak usia 30 tahun, otot-otot dalam tubuh kita semakin melemah. Dengan rutin berolahraga, kamu bisa menjaga kekuatan otot kamu biar tetap fit sampai tua.

7-5da21e44320d70096bd53d367abe2faf.jpg
 

Ingin keliling dunia atau membuka bisnis, wujudkan semua mimpi yang kamu punya selagi muda. Selain kondisi kesehatan, waktu luang yang kamu punya setelah usia 30 juga semakin sedikit sehingga kamu akan menganggap bahwa semua mimpi itu benar-benar mustahil.

8-a00868f7b975514176414193ed0be845.jpg
 

Di samping curhat kepada seseorang yang bisa kamu percaya, menulis memori dan masalah yang tengah kamu hadapi bisa membuat beban pikiranmu sedikit ringan. Buku diari juga bisa kamu simpan sebagai kenang-kenangan untuk hari tua.

9-b3f3a6b5ac3241ad44148ad8d924d9be.jpg
 

Semua kegagalan nggak selalu berpusat pada kamu. Kesalahan yang kamu lakukan juga nggak membuktikan kalau kamu nggak kompeten. Justru hal tersebut membuktikan bahwa kamu adalah manusia biasa, sama seperti teman-temanmu.

10-855592f031e2dcccefd9446f408ad029.jpg
 

Menurut penelitian, bersyukur bisa meningkatkan kebahagiaan dan mengurangi pikiran negatif. Nggak mau kan kamu terus menjalani usia 20an ini dengan terus menggerutu dan merasa kecewa?

Nah, kira-kira kebiasaan nomor berapa nih yang ingin segera kamu ubah?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved