Memasuki bulan baru, artinya akan ada drama-drama Korea baru yang akan segera rilis. Untuk mengikuti imbauan pemerintah #DiRumahAja, bagaimana jika waktu luangmu terisi dengan nonton drama Korea. Apalagi di bulan April ini, akan ada akting perdana dari Lee Min Ho setelah sekian lama cuti untuk menyelesaikan wajib militernya 2019 lalu.
Penasaran dong, pastinya? Apa saja, ya?
1. How to Buy a Friend
Mengangkat dari dari webtoon dengan judul yang sama, drama ini bercerita tentang kisah siswa SMA bernama Park Chan Hong dan Heo Don Hyuk. Keduanya menjalani hidup yang sangat berbeda. Juga kisah seorang gadis paling populer di sekolah yang menyukai Chan Hong.
Rencananya drama ini akan rilis tanggal 6 April 2020 dan akan tayang setiap hari Senin dan Selasa. Sudah siap melihat akting dari Lee Shin Young, Shin Seung Ho, dan Kim So Hye?
2. The King: Eternal Monarch
Drama satu ini menjadi salah satu drama yang paling ditunggu di bulan ini, lho. Para pecinta drama korea udah nggak sabar mau melihat laga perdana dari Lee Min Ho setelah sekian lama cuti dari dunia akting.
The King: Eternal Monarch mengisahkan tentang kaisar Lee Gon yang ingin menutup portal dunia yang dibuka oleh iblis ke dunia manusia. Selain itu, seorang detektif Jung Tae Eul juga mencoba melindungi rakyat dari ancaman tersebut. Drama hasil garapan Kim Eun Sook ini akan tayang 17 April 2020. Ditunggu ya, Bela!
3. Born Again
Dari judulnya aja pasti kamu udah menebak drama ini berkisah tentang apa. Ya! Drama ini menceritakan tentang dua pria dan seorang wanita yang bernasib sama dalam sebuah insiden dramatis tahun 1980, dan mereka terlahir kembali dalam kehidupan baru di tahun 2020.
Dibintangi oleh dua aktor tampan, Jang Ki Yong dan Lee Soo Hyuk, drama ini akan ditayangkan 20 April mendatang. Hayo, siapa yang udah nggak sabar?
4. When My Love Blooms
Yoon Ji Soo, seorang wanita berusia 40-an bertemu kembali dengan cinta pertamanya, Han Jae Hyun dan mengulang momen terindah mereka. Drama dengan genre romance ini akan diperankan oleh Jinyoung, Jeon So Nee, Yoo Ji Tae dan Lee Bo Young.
Memiliki 16 episode, drama ini akan rilis pada 25 April 2020. Siap dibuat baper dengan drama yang satu ini, Bela?
5. Good Casting
Drama dengan genre action-comedy ini akan diperankan oleh Choi Kang Hee, Lee Sang Yeob, Yoon In Young dan sejumlah artis Korea Selatan lainnya. Good Casting menceritakan tentang tiga agen rahasia yang bekerja untuk NIS (National Intelligence Service). Mereka melakukan penyelidikan untuk mengungkap kasus korupsi di sebuah perusahaan.
Drama hasil garapan Choi Hyeong Hun ini siap menemani kamu di tanggal 27 April mendatang.
Itu dia drama Korea yang siap nemenin kamu #DiRumahAja di tengah pandemi corona ini. Drama mana yang paling kamu tunggu, Bela? Tulis di kolom komenta,r ya!