Adanya pandemi virus Corona ini membuat masyarakat seluruh dunia jadi lebih perhatian pada kebersihan diri dan barang-barang di sekitarnya. Semua orang berusaha mencuci tangan dengan rajin, mengenakan masker terutama saat sedang sakit, membawa hand sanitizer, serta rutin membersihkan barang-barang pribadinya. Namun, apa kamu yakin semua barangmu sudah bersih?
Faktanya, ada banyak benda yang menjadi sarang bakteri dan kuman dekat denganmu, bahkan sering kamu sentuh! Mulai dari ponsel, laptop, meja, ganggang pintu, keran wastafel, dan sebagainya. Selain yang disebutkan itu, masih ada banyak benda lainnya yang menjadi sarang kuman dan luput saat dibersihkan. Kamu pun harus teliti dalam membersihkannya. Melansir dari Good Housekeeping, ini tips membersihkan dan daftar benda-benda yang nggak boleh luput saat dibersihkan.
Membersihkan dua hingga tiga kali seminggu
Jika nggak ada yang sakit, nggak perlu berlebihan dalam membersihkan rumahmu, Bela. Tergantung pada banyaknya anggota keluarga dan seberapa sering seseorang keluar-masuk rumah, panduan umumnya adalah cukup membersihkan dan mendisinfektan rumah 2-3 seminggu, terutama pada benda yang sering disentuh. Jika seseorang dalam rumah sakit, ada baiknya untuk menempatkan dirinya dalam ruangan terpisah dan membersihkan seluruh permukaan dalam rumah setiap hari. Sebelum membersihkan, pastikan untuk membaca label pada produk disinfektan yang kamu gunakan sehingga pembersihan, sanitasi, serta disinfektan dilakukan dengan benar dan tepat.
Membersihkan dengan aman
Gunakan sarung tangan, sekalipun yang sekali pakai, untuk melindungi tangan dari bakteri dan senyawa produk yang dapat mengeringkan kulit. Ingat untuk menggunakan sarung tangan berbeda untuk membersihkan rumah dan mencuci piring.
Putar lap atau kain yang kamu gunakan saat membersihkan tiap bedan sehingga kamu nggak menyebarkan kuman ke permukaan. Juga, lap satu arah untuk mencegah bakteri berpindah ke permukaan lainnya. Buang lap tersebut jika telah sering digunakan dan gunakan banyak lap jika dibutuhkan. Setelah membersihkan, jangan lupa cuci tanganmu sesuai dengan imbauan yang dianjurkan.
1. Remote control
Jika punya televisi, tentu remote menjadi salah satu benda yang paling dicari dan paling sering disentuh (juga kadang, sering hilang!). Sayangnya, benda ini jarang dibersihkan. Jadi, ambil remote dan bersihkan dengan benar.
Pertama, lepaskan baterai terlebih dahulu. Kemudian, lap remote menggunakan kain yang telah dibasahi alkohol isopropyl 70% atau lap disinfektan. Lap seluruh permukaan remote dan sela-sela tombol.
Ambil cottonbud dan tetesi sedikit alkohol. Peras air dari kapas lalu gunakan cottonbud untuk membersihkan bagian-bagian yang kecil atau sempit. Namun, berhati-hati agar nggak ada cairan yang masuk ke dalam remote. Gunakan tusuk gigi atau benda sejenis untuk membersihkan celah tombol. Tunggu selama beberapa menit hingga alkohol menguap, keringkat remote dengan kain bersih dan pasang baterainya kembali.
2. Dompet
Benda yang satu ini tentu selalu bersamamu, kan, Bela? Bahkan, kamu akan membawa dompet atau purse dan menempatkannya pada berbagai permukaan, seperti di meja makan atau wastafel kamar mandi. Jadi, ada baiknya untuk membersihkan barang pribadi itu. Caranya?
Jika dompet terbuat dari bahan kulit, cukup lap dengan disinfecting wipe. Jangan lupa lap detil kecil seperti resleting atau strap. Setelah kering, lap dengan conditioning wipe untuk merawat bahan kulit tersebut. Namun jika dompet atau purse merupakan unfinished leather, benda tersebut harus dibersihkan oleh jasa khusus.
Jika tas atau dompet berbahan kain, benda itu nggak dapat dibersihkan dengan disinfektan. Biasanya, bahan tersebut dibersihkan menggunakan kain yang direndam dalam sudsy solution yang aman dan membilasnya dengan cara yang sama. Jika belum pernah melakukannya, coba cara ini dahulu pada area tersembunyi. Lalu, sanitasi dompet berbahan kain dengan semprotan sanitasi antibakteri.
3. Peralatan dapur
Nggak hanya ganggang pintu dan keran wastafel, ganggang kulkas, mesin kopi, microwave juga sering disentuh oleh banyak orang, bukan? Karena itu, jangan lupa untuk membersihkan bagian tersebut pada peralatan dapurmu. Gunakan air bersabun dan lap permukaan peralatan agar bersih dari minyak maupun kotoran yang terlihat. Kemudian bilas dan keringkan. Selanjutnya, bersihkan bakteri dan virus dengan menggunakan disinfektan.
4. Tas punggung atau ransel
Boleh jadi selama masa PSBB atau social distancing, kamu atau adik nggak keluar rumah dan mengenakan ransel. Namun faktanya, tas punggung tersebut kotor dan dipenuhi bakteri nggak terlihat, begitu pula dengan isi tas tersebut. Karena itu, jangan lupa membersihkan ransel ini. Jika nggak bisa mencucinya di mesin cuci, ada beberapa cara yang bisa kamu coba.
Gunakan kain bersih atau sikat lembut yang telah dibasahi dengan sudsy solution. Bersihkan bagian dalam dan luar tas, termasuk bagian lain yang nggak terlihat. Atau, kamu bisa merendam tas ke dalam air bersih dan mengeringkannya dengan handuk. Jemur tas yang telah dibersihkan, lalu semprotkan tas dengan disinfektan.
5. Lap tangan dan lap dapur
Lap tangan dan lap dapur juga perlu dibersihkan dan kamu harus menggantinya setiap hari atau 2 hari sekali. Kamu bisa mencucinya di mesin cuci atau mencucinya secara manual. Khusus untuk kain berwarna, gunakan produk pembersih yang aman untuk warna dan dapat menghapus noda. Sebagai langkah tambahan, tambahkan laundry sanitizer pada air cucian untuk membunuh bakteri pada kain.
6. Tombol lampu
Sebagian besar rumah masih menggunakan tombol manual untuk menyalakan dan mematikan lampu. Karena itu, pastikan untuk membersihkan benda ini, ya! Gunakan kain basah untuk membersihkan tombol dari debu dan kotoran lainnya. Pastikan kain telah diperas sehingga nggak ada air yang masuk ke dalamnya. Kemudian, gunakan disinfecting wipe atau kapas yang telah dibasahi dengan alkohol 70% dan lap seluruh permukaan tombol, dan keringkan.
7. Kartu pembayaran
Semenjak pembatasan sosial, supermarket menyarankan pembeli untuk menggunakan pembayaran cashless demi mengurangi kontak fisik antara pembeli dan kasir. Artinya, kamu menggunakan kartu debit atau kartu kredit untuk melakukan pembayaran. Maka, kartu-kartu tersebut menjadi salah satu media menempelnya bakteri dan kuman karena sering digunakan. Jadi, bersihkan secara rutin! Cukup lap menggunakan alcohol wipe atau disinfecting wipe dan keringkan sebelum menyimpannya kembali dalam dompetmu.
8. Tempat sampah
Seberapa sering kamu membersihkan tempat sampah di rumah? Hanya karena menjadi tempat pembuangan, bukan berarti benda ini luput dibersihkan, Bela. Lap tempat sampah dalam rumah dengan air sabun hangat, lalu bilas dan keringkan menggunakan handuk. Setelah kering, semprotkan seluruh permukaan dengan disinfecting spray dan keringkan sesuai waktu yang dianjutkan. Tips tambahan untuk mencegah tempat sampah berbau, kamu bisa menaruh deodorizer sebelum melapisi benda itu dengan kantong plastik.
9. Sikat gigi dan tempatnya
Selain wajib mengganti sikat gigi yang telah dipakai secara rutin, kamu turut membersihkan tempat penyimpanannya secara berkala. Untuk menjaga sikat gigi tetap bersih dari bakteri, selalu keringkan sampai tuntas sebelum menyimpannya dalam wadah tertutup. Sedangkan untuk membersihkan wadah penyimpanannya, cuci dengan air sabun dengan suhu hangat, lalu bilas dan keringkan.
Jika tempat penyimpanan sikat gigi berbentuk rak gantung, lap menggunakan disinfecting wipe ke seluruh permukaan dan biarkan basah selama beberapa waktu.
Sedangkan untuk sanitasi sikat gigi, rendam bulu sikat dalam cairan hidrogen peroksida 3% dicampur dengan 5 ons air selama beberapa menit hingga 10 menit. Kemudian bilas bersih.
10. Blender
Tahu bagian karet pada pisau blender? Cincin karet tersebut dapat jadi sangat kotor jika kamu jarang membersihkannya, loh. Menurut organisasi kesehatan dan keamanan publik NSF, blender gasket ini adalah benda paling kotor yang ada di dapur. Menggantikannya dengan cincin karet baru mungkin jadi alternatif yang terlintas di pikiranmu. Sayangnya, benda ini jarang tersedia di pasar. Jadi, ada baiknya untuk membersihkannya sendiri.
Setelah menggunakan blender, pisahkan bagian-bagiannya, termasuk pisau dan gasket. Cuci bersih menggunakan air dan sabun lalu keringkan sempurna.
11. Pembuka kaleng
Jika ada makanan sisa menempel di pembuka kaleng, bakteri akan berkembang biak dua kali lipat. Saat menggunakan alat ini untuk membuka kaleng lainnya, kumpulan bakteri itu akan berpindah ke kaleng lainnya. Jadi, pastikan kamu mencuci bersih benda ini setelah memakainya.
Cuci pembuka kaleng dengan air dan sabun. Kalau perlu, gunakan sikat yang lebih kecil agar dapat menggosok bersih area yang sulit dijangkau. Kalau milikmu adalah pembuka kaleng bertenaga listrik, pastikan untuk membersihkan bagian pisaunya juga.
Jika pembuka kaleng menempel pada dinding, gunakan sikat yang sudah diberi sabun untuk membersihkan bagian pisau. Lalu, gunakan lap yang telah direndam dalam air sabun untuk membersihkan sisa bagian lainnya. Selanjutnya, gunakan disinfecting wipe untuk lap area yang sering disentuh.
12. Mainan
Jangan lupa untuk membersihkan mainan yang ada di rumah. Jika bisa dicuci, masukkan ke dalam mesin cuci atau rendam dalam cairan pembersih kombinasi satu galon air dan setengah gelas chlorine bleach. Cuci bersih dan keringkan. Khusus untuk mainan untuk mandi yang dapat menyimpan air dalamnya, tekan dan kocok untuk membuang semua air tersebut dan keringkan. Cara ini untuk mencegah munculnya jamur dalam mainan. Jika melihat ada jamur, segera buang.
Bagaimana dengan stuffed toys seperti boneka? Masukkan ke dalam sarung bantal, ikat dan cuci dengan putaran rendah dan suhu air hangat (jika bisa). Alternatif lainnya, kamu dapat menguapi mainan tersebut dengan penguap pakaian, menyemprotkan fabric sanitizer atau menjemurnya di bawah sinar matahari selama beberapa jam.
13. Aneka kunci
Tentu saja, kendaraanmu membawamu ke mana saja. Jadi, sudah pasti benda pribadimu itu harus dibersihkan. Jangan lupa juga untuk membersihkan kunci kendaraan maupun kunci lainnya. Kamu bisa menggunakan disinfecting wipe untuk membersihkan kunci, menggunakan lap bersih untuk membersihkan bagian dalam mobil. Jangan lupa untuk mencuci kendaraan secara rutin dan membersihkan area garasi.
14. Tepian tangga
Tepi tangga rumah, baik terbuat dari kayu maupun dari bahan logam, juga harus dibersihkan karena pastinya permukaan tersebut sering disentuh, terutama ketika naik-turun tangga. Kamu bisa menggunakan kemoceng untuk membersihkannya dari debu. Lalu, lanjutkan dengan menggunakan disinfecting wipe untuk lap seluruh permukaan tepi tangga dan bagian sela-sela tersembunyi lainnya.
Itulah benda-benda di rumah yang tanpa kamu sadari menyimpan banyak bakteri dan kuman. Mulai sekarang, kamu harus memerhatikan benda-benda ini dan membersihkannya secara berkala. Pastikan membersihkan dan memberikan disinfektan sesuai prosedur karena masing-masing alat memiliki teknik dan produk yang berbeda.
Yuk, mulai menyicil membersihkan rumah dan benda-benda pribadimu agar bebas dari bakteri dan kuman berbahaya!