Biasanya ending sebuah film atau drama dibagi menjadi dua kelompok, Happy Ending dan Sad Ending. Namun ada kalanya akhir cerita memiliki variasi lain, yaitu jalan cerita yang menipu atau menggantung. Nah, jalan cerita di akhir drama tersebut kita biasa menyebutnya twist ending. Ternyata banyak lho drama Korea yang memiliki twist ending yang terjadi di luar perkiraan penonton.
Bisa juga dikatakan bahwa cerita dalam sebuah drama akan menggiring penonton untuk memiliki opini atau pendapat tertentu soal jalan cerita, sebelum sutradara memutarbalikkan kesimpulan itu di akhir. Nah, berikut ada tujuh KDrama yang memiliki twist ending tidak terduga. Kira-kira drama apa saja ya? Cari tahu yuk.
1. Stairway to Heaven
Mungkin saat menyaksikan drama yang satu ini, kalian akan dibuat kesal dengan tingkah para tokoh antagonisnya. Selain itu drama yang diperankan oleh Choi Ji Woo ini juga bakal menguras air matamu.
Di drama ini kamu bisa melihat akting Kim Tae Hee yang berperan sebagai tokoh antagonis yang menyebalkan. Selain itu, ada Park Shin Hye yang memerankan Han Jeong Seo muda.
Kalau kalian sudah pernah menonton Staire1 way to Heaven pasti dibikin kesal karena drama ini memiliki ending yang sama sekali tidak terduga. Awalnya kalian pasti berpikir bahwa sang tokoh utama akan hidup bahagia di akhir cerita, namun sayangnya tebakan kalian salah.
Nah, bagi kalian yang suka menyaksikan drama dengan genre mellow, maka drama yang satu ini wajib masuk list kalian.
2. Big
Tayang pada tahun 2012, drama ini dibintangi sederet nama aktor dan aktris papan atas Korea seperti Gong Yoo, Bae Suzy, Lee Min Jung dan Shin Won Ho. Drama ini menjadi drama comeback Gong Yoo setelah menyelesaikan wajib militernya. Tidak hanya menyuguhkan kisah romantis antar para tokoh utamanya, Big juga menyisipkan humor yang membuat drama ini tidak membosankan.
Big Bercerita tentang pertukaran tubuh antara Kang Kyung Joon yang terjebak dalam tubuh seorang dokter, Seo Yoon Jae yang berusia 30 tahun. Pertukaran jiwa tersebut terjadi setelah mereka mengalami kecelakaan. Dalam drama ini kalian bisa melihat tingkah laku konyol Gong Yoo yang harus berakting menjadi seorang remaja 18 tahun.
3. Fashion King
Fashion King menceritakan tentang seorang calon desainer muda bernama Kang Young Gul yang tidak memiliki apa-apa dan memulai bisnis fashion sebagai vendor di Pasar Dongdaemun. Ia tidak punya tujuan atau impian untuk masa depan yang cerah sampai ia bertemu dengan Lee Ga Young yang kehilangan kedua orangtuanya dalam kecelakaan di usia muda dan ia tumbuh menjadi seorang perempuan cerdas yang memiliki bakat merancang busana. Ga Young jatuh cinta pada Young-gul, dan Young Gul secara diam-diam juga menyukai Ga Young.
Dirilis pada tahun 2012 dengan jumlah episode sebanyak 20, drama ini dibintangi oleh Yoo Ah In, Shin Se Kyung, Lee Je Hoon, dan Kwon Yuri. Saat awal-awal cerita drama ini terasa begitu seru untuk diikuti, namun ketika menuju ending, drama ini mulai membuat kesal para pemirsa yang menyaksikannya. Nggak heran kalau rating dari drama yang satu ini sempat turun saat episode terakhirnya tayang.
4. What Happened In Bali
Dari namanya saja kalian pasti langsung tahu kalau drama yang satu ini mengambil setting di Bali. Drama ini bercerita mengenai Lee Soo Jung, seorang tour guide asal Korea Selatan yang mencari keberuntungannya di Bali, Indonesia demi mengubah kehidupannya. Kemudian dia bertemu dengan Jae Min, Kang ln Wook, dan juga Young Joo di Bali, ketiga orang ternyata sedang terjerat dalam cinta segitiga.
Kalau kamu berpikir bahwa setiap drama pasti memiliki ending yang happy, hal tersebut tidaklah sepenuhnya benar. Ada beberapa drama yang memiliki ending yang justru sangat tidek terduga seperti drama What Happened in Bali yang satu ini.
5. The Girls Who Sees Smell
Tiga tahun lalu, Choi Moo nggak kehilangan adiknya dalam pembunuhan “Bar Code”. Sejak saat itu, ia menjadi lempeng dan tidak perasa. Sedangkan Oh Cho Rim yang secara ajaib bisa bertahan dari insiden yang sama dan kehilangan ingatannya, justru mendapat kemampuan untuk melihat aroma alias bau-bauan. Bagaimana jika mereka berdua bertemu?
Dirilis pada pada tahun 2015, drama ini dibintangi oleh Yoochun dan Shin Se Kyung sebagai pemeran utamanya. Sama seperti drama diatas, The Girls Who Sees Smell juga punya ending yang tak memuaskan, cukup banyak misteri yang belum terpecahkan. Hanya saja ceritanya terlalu dipaksakan untuk happy ending.
6. Yong Pal
Kim Tae Hyun adalah seorang ahli bedah yang sangat baik, tapi dia terus diganggu oleh penagih utang karena adiknya membutuhkan uang banyak untuk dialisis ginjalnya. Untuk mendapatkan lebih banyak uang, ia mempunyai rencana untuk pergi menemui pasien secara diam-diam untuk mendapatkan banyak uang. Dia tidak peduli apakah pasien ini adalah penjahat atau bukan yang terpenting pasien bisa membayarnya lebih besar.
Dia kemudian bertemu dengan Han Yeo Jin yang tengah koma di rumah sakit. Mendapuk Kim Tae Hee dan Joo Won sebagai pemeran utamanya, drama Yong Pal ending-nya tidak terlalu jelas, apakah karakter Kim Tae Hyun dan Han Yeo Jin itu hidup bahagia atau malah sebaliknya akhir cerita dibuat gantung.
7. Will It Snow For Christmas
Ternyata cukup banyak drama Korea yang memiliki ending ambigu nih, termasuk Will It Snow For Christmas? Pasalnya di episode terakhir pemirsa harus membayangkan sendiri apakah pasangan pemeran utama jadian atau nggak. Drama yang dirilis pada tahun 2009 ini dibintangi oleh aktris dan aktor ternama Korea loh. Sebut saja Han Ye Seul, Go Soo, Kim So Hyun, Nam Ji Hyun, hingga Song Joong Ki.
Will It Snow For Christmas bercerita tentang Cha Kang Jin dan Han Ji Wan yang saling jatuh cinta. Pada suatu hari, tanpa sengaja liontin milik ayah Kang Jin jatuh ke sungai karena insiden tersebut membuat mereka berpisah. Ji Wan merasa bersalah telah meminta tolong kakaknya untuk mengambil liontin tersebut namun justru terjadi kecelakaan dan membuat kakaknya meninggal.
Disclaimer: Artikel ini telah terbit di laman IDNTimes.com dengan judul "Gak Hanya Seru, 7 Drama Korea Ini Punya Twist Ending yang Tak Terduga"