Tanpa kita sadari, WhatsApp sudah menjadi bagian dari aktivitas komunikasi kita. Dengan adanya WhatsApp, semua hal dapat diselesaikan dengan mudah. Karena terlalu banyak orang yang kita hubungi melalui WhatsApp, tak heran jika kita sering berkirim pesan dengan orang yang nomor kontaknya tidak kita simpan karena orang tersebut yang mengirimkan pesan terlebih dulu kepadamu.
Memang salah satu syarat untuk berkirim pesan dengan orang lain adalah kita harus menyimpan nomor kontak WhatsApp orang tersebut. Melalui penyimpanan nomor kontak pula, kita akan mengetahui apakah nomor tersebut tersambung ke aplikasi WhatsApp atau tidak. Jika iya, kita akan dengan mudah untuk menghubunginya melalui WhatsApp bukan?
Tapi, pernah nggak sih kamu memulai percakapan dengan nomor kontak WhatsApp yang belum kamu simpan? Jika kamu masih bingung, kamu bisa cek caranya berikut ini.
- Ketik https://api.whatsapp.com/send?phone=(nomor ponsel yang kamu tuju) di browser
- Selanjutnya kamu akan diberi konfirmasi apakah benar akan mengirimkan pesan ke nomor tersebut atau tidak
- Jika yakin akan berkirim pesan dengan nomor yang kamu tulis, maka kamu akan dibawa ke layar percakapan seperti biasa
Cara ini bisa kamu lakukan baik di browser laptop atau ponsel. Sehingga, semakin memudahkanmu untuk berkirim pesan bukan?
Jika kamu masih bingung, kamu bisa melihat caranya pada gambar berikut ini.
1. Cara pertama adalah buka browser dan ketik alamat berikut ini ditambah nomor ponsel yang kamu tuju
2. Setelahnya, kamu mendapatkan notifikasi apakah kamu benar akan berkirim pesan dengan nomor tersebut?
3. Jika kamu sudah yakin dengan nomor yang kamu tuju, selanjutnya kamu akan dibawa ke layar percakapan sebagai berikut
Tidak sulit bukan berkirim pesan melalui WhatsApp tanpa harus menyimpan nomor kontaknya. Semoga artikel ini memudahkanmu dalam berkomunikasi melalui WhatsApp ya.