Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Cat Kamar Aesthetic dan Menenangkan, Cocok untuk Hunian

Nyaman dan bikin betah

Nafi' Khoiriyah

Kamar menjadi ruangan pribadi dalam rumah yang harus didesain dengan nyaman. Sebab, banyak aktivitas yang dilakukan di tempat ini, mulai dari tidur sampai belajar atau bersantai. 

Selain harus memilih furnitur yang tepat, warna dinding kamar juga perlu dipertimbangkan sedemikian rupa supaya suasana menjadi menenangkan. Nah, kali ini Popbela.com akan memberikan ide cat kamar aesthetic dan nyaman untukmu. 

Kira-kira, warna apa saja yang akan dipilih? Simak selengkapnya dalam ulasan di bawah ini ya, Bela!

1. Cat kamar aesthetic warna biru laut

countryliving.com

Bagi penyuka pantai, cat kamar aesthetic nuansa biru laut ini tampak begitu indah. Warna biru juga tepat menjadi warna dinding kamar karena memberikan kesan nyaman ditempati. 

Warna biru laut juga memberi kesan ruangan menjadi lebih luas dan membuat pikiran lebih jernih. Supaya tidak monoton, kamu bisa memadukannya dengan furnitur kayu dan hiasan dinding warna lainnya. 

2. Cat kamar aesthetic warna hijau

thespruce.com

Kalau kamar tidurmu memiliki jendela yang menghadap ke luar rumah secara langsung, gunakan warna cat nuansa hijau seperti di atas.

Warna hijau tersebut bisa membuat ruangan terkesan lebih terbuka karena bisa memantulkan cahaya matahari. Tak hanya itu saja, warna hijau juga memberi kesan ruangan lebih besar.

Di antara sekian banyak warna hijau, kamu bisa memadukan antara dinding warna hijau zaitun, kasur warna hijau army, dan hiasan tanaman warna hijau neon. 

3. Cat kamar aesthetic warna pink pastel

homebnc.com

Cat kamar aesthetic nuansa pastel berikut ini cocok untuk kamar remaja. Sebab, warna pink pastel tersebut memberikan kesan tenang, lembut, dan feminin bagi pemiliknya. 

Tak seperti warna pink biasanya yang cenderung mencolok, warna di atas lebih kalem dengan sedikit sentuhan warna ungu di dalamnya. Lalu, padukan warna dinding ini dengan furnitur dalam kamar yang aesthetic pula, seperti lampu kamar pink dan kasur dengan sedikit sentuhan pink pastel. 

4. Cat kamar aesthetic warna monokrom

countryliving.com

Perpaduan warna cat hitam dan putih sebagai dinding kamar akan tampak aesthetic. Warna ini akan cocok untuk penyuka desain minimalis supaya kamar tidak terlalu terang maupun gelap. 

Caranya adalah dengan membuat pola kotak-kotak atau semacamnya di satu bagian dinding dan mengecat dengan satu warna di bagian lainnya. Lalu, jangan lupa tambahkan jendela dan kaca supaya ruangan tampak lebih terang. 

5. Cat kamar aesthetic warna cokelat

idealhome.co.uk

Warna earth-tone tidak pernah gagal digunakan sebagai cat kamar aesthetic. Selain warna krem yang sering digunakan, warna cokelat juga bisa membuat kamarmu lebih hangat. Namun, padukan warna cokelat yang tua dengan cokelat yang lebih muda supaya tidak terkesan suram dan gelap.

Sementara warna cokelat yang gelap itu bisa kamu letakkan di satu sisi saja. Lalu, pilih furnitur dengan warna nuansa cokelat muda yang membuat ruangan tampak 'hidup' dan luas. 

6. Cat kamar aesthetic warna putih

thespruce.com

Salah satu warna netral yang cocok dipakai untuk segala tipe kamar adalah warna putih. Hal ini karena warna putih membuat kesan luas dan terang.

Jika kamu ingin membuat ruangan tampak aesthetic, padukan cat warna putih dengan hiasan dan furnitur nuansa kayu dan cokelat. Perpaduan keduanya akan tampak elegan dan menenangkan.

7. Cat kamar aesthetic warna abu-abu

homebnc.com

Kalau kamu bosan dengan warna putih, cat kamar aesthetic warna abu-abu bisa menjadi opsi lainnya. Warna ini memberikan kesan yang lembut dan menenangkan, apalagi dipadukan dengan furnitur warna tosca seperti di atas. 

Supaya terkesan luas, kamu bisa menambahkan cermin dan jendela di kamar yang bisa memantulkan cahaya matahari. Jadi, ruangan akan terasa lebih hangat dan nyaman. 

8. Cat kamar aesthetic warna deep blue

homebnc.com

Beralih dari warna-warna yang cerah, warna deep blue menjadi pilihan yang tepat bagi kamu yang suka dengan warna yang gelap. Meskipun warnanya tidak terlalu terang, tetapi kamu bisa memadukannya dengan perabotan warna putih supaya lebih bercahaya. 

Seperti yang diketahui, warna biru memang memberikan kesan yang menenangkan jika dipakai sebagai dinding kamar. Selain itu, warna ini juga akan membuat tidur nyenyak dan ruangan terasa sejuk.

9. Cat kamar aesthetic warna beige

21oak.com

Pilihan cat tembok lainnya yang begitu aesthetic adalah warna beige yang masih satu kerabat dengan warna krem. Warna ini membuat kamar tampak lebih luas dan cerah karena bisa memantulkan cahaya. 

Supaya makin aesthetic, kamu bisa memilih furnitur kayu yang bernuansa cokelat juga. Namun, pada dasarnya warna ini cocok untuk dipadukan dengan berbagai macam warna furnitur. 

10. Cat kamar aesthetic warna tosca

21oak.com

Cat kamar aesthetic yang terakhir bernuansa tosca dengan sedikit perpaduan warna putih. Warna ini akan cocok untuk kamar remaja karena memberi kesan kekinian. Selain itu, warna yang masih dalam nuansa hijau ini juga tampak cerah dan hangat. 

Kamu bisa meletakkannya di kamar yang memiliki pencahayaan dari jendela supaya cahaya matahari bisa dipantulkan. Lalu, padukan dengan furnitur nuansa krem supaya tetap aesthetic. 

Demikian macam-macam warna cat kamar aesthetic yang bisa membuat ruangan pribadimu makin nyaman dan indah. Kira-kira, warna mana yang akan kamu pilih untuk kamarmu? 

IDN Channels

Latest from Inspiration