Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Multitalenta Meski Sempat Bangkrut, Ini 6 Perjalanan Karier Ade Irawan

Aktris senior yang kaya talenta

Meidiana Aprilliani

Berita duka datang dari aktris senior yang juga ibu dari Ria Irawan, Ade Irawan. Ade dikabarkan telah tutup usia pada 17 Januari 2020 kemarin di RS Fatmawati, Jakarta. Hal ini lantaran Ade mengalami penyakit paru-paru dan jantung.

Istri dari Bambang Irawan ini mulai aktif berakting di dunia layar lebar sejak tahun 60-an. Ade dan suaminya pun mantap mendirikan sebuah perusahaan film milik mereka, Agora. 

Seiring berjalannya waktu, Ade dikenal sebagai aktris yang serba bisa dan banyak meraih penghargaan sepanjang hidupnya. Ingin tahu soal perjalanan karier Ade Irawan? Simak ulasannya di bawah ini!

1. Debut Lewat Film Diambang Fadjar

Dok.internet

Pada 1964, Ade mulai terjun di bidang seni peran lewat film Diambang Fadjar. Film ini adalah karya dari perusahaan film milik Ade dan Suaminya, Agora. 

2. Dapat Peran Utama Pertamanya di Film Tjinta di Udjung Tahun

Dok.internet

Jika sebelumnya Ade belum mendapat kesempatan diberi tokoh utama, maka kali ini Ade sukses mendapatkannya. Ya, lewat film Tjinta di Udjung Tahun yang tayang pada tahun 1965 silam.

3. Aktif Sebagai Penulis Skenario

Dok.internet

Selain aktif sebagai aktris, Ade ternyata punya ketertarikan yang lain di bidang perfilman. Ya, Ade ternyata pernah menulis skenario untuk beberapa film. Seperti Fajar Menyingsing, Belas Kasih, dan lain sebagainya.

4. Agora Harus Gulung Tikar

Dok.internet

Tahun 1970-an, Ade dan Bambang harus mengalami kenyataan pahit. Perusahaan film yang dibangun keduanya, Agora, bangkrut dan harus ditutup. 

5. Akrif Juga Bermain Sinetron

Dok.internet

Setelah sang suami, Bambang Irawan, sakit dan meninggal pada 1979, Ade tetap semangat berkarya di industri seni peran. Selain bermain untuk film layar lebar, Ade juga sering wara-wiri sejumlah sinetron seperti Takdir Illahi, Suratan Takdir, hingga Hafizah. 

6. Terima Penghargaan Kesetiaan Profesi

Dok.internet

Jelang 30 tahun kariernya sebagai aktris, Ade akhirnya menerima Penghargaan Kesetiaan Profesi dari Dewan Film Nasional pada tahun 1993 silam atas pengabdiannya di dunia seni peran semasa hidupnya.

Selamat jalan Ade Irawan, karya-karyamu pasti akan selalu terkenang sepanjang masa.

IDN Channels

Latest from Inspiration