Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

20 Film Terlaris di Dunia Tahun 2022, Perseteruan Marvel Vs Top Gun

Daftar film dengan pendapatan terbesar sepanjang tahun ini

Evelyn Anggraini

Dunia perfilman di tahun 2022 menghadirkan berbagai genre; mulai dari drama, komedi, petualangan, hingga horor. Para pembuat film berusaha memberikan yang terbaik dari karya besar yang ia buat. Hal ini bertujuan untuk memperoleh timbal balik yang setimpal dan bisa menjadi indikator kesuksesan film tersebut.

Lantas, apa saja 20 film terlaris di dunia tahun 2022 dengan penghasilan yang fantastis? Melansir dari Box Office Mojo, kali ini Popbela berikan urutan mundur daftarnya dalam artikel di bawah ini. Yuk, coba sebutkan apa saja yang telah kamu tonton di bioskop tahun ini!

20. Smile

Dok. Paramount Pictures

Film horor psikologi berjudul Smile masuk ke dalam urutan ke-20 film terlaris di dunia. Film ini berdurasi selama 115 menit, ditulis dan disutradarai oleh Parker Finn. Ia juga pernah melakukannya pada film pendeknya yang tayang pada 2020 lalu, melalui Laura Hasn't Slept. Film Smile sempat tayang perdana di Indonesia pada 28 September 2022. Dari film ini berhasil meraup penghasilan sebesar US$216.135.048 atau setara sekitar Rp3,36 triliun!

Kisah di dalam film ini adalah ketika Dr. Rose Cotter menyaksikan kejadian aneh dan traumatis yang melibatkan seorang pasien, ia mulai mengalami peristiwa menakutkan yang bahkan ia sendiri tidak dapat menjelaskannya. Rose harus menghadapi masa lalunya yang bermasalah untuk bertahan hidup dan melarikan diri dari kenyataan barunya yang mengerikan.

19. Too Cool to Kill

Dok. Trailer Too Cool to Kill

Di posisi urutan ke-19, ada film aksi dan komedi asal Tiongkok yang berjudul Too Cool to Kill. Film ini berdurasi selama 109 menit dan tayang perdana di negara asalnya pada 1 Februari 2022. Karya Xing Wenxiong, penulis sekaligus sutradara film ini, sukses dengan mendapatkan profit senilai US$217.254.604 atau sekitar Rp3,38 triliun.

Film ini menceritakan bagaimana Wei Chenggong sepenuhnya mewujudkan mimpinya menjadi seorang komedian, namun ia tidak sengaja melakukan penipuan berbahaya di bawah bujukan aktris bernama Milan. Akan tetapi, Wei Chenggong tidak tahu kalau ia sudah terlibat dalam jalan cerita yang nyata dan konyol lainnya.

18. Lightyear

Dok. Pixar/Lightyear

Selanjutnya, film animasi dari Disney satu ini mengajakmu untuk berkelana dengan kisah Buzz Lightyear dari Toy Story. Film Lightyear merupakan garapan dari Angus Maclane dengan durasi film sepanjang 105 menit. Pertama kalinya film ini tayang di bioskop Amerika Serikat pada 17 Juni 2022. Dari film ini mereka mendapatkan penghasilan sebesar US$226.425.420 atau sekitar Rp3,52 triliun.

Di film ini, Buzz Lightyear terdampar di suatu tempat dan bertemu dengan pasukan robot kejam milik Zurg, yang mencoba mencuri sumber bahan bakarnya. Hal yang Buzz Lightyear lakukan sebelumnya adalah mencoba untuk kembali ke rumah, meskipun membutuhkan waktu bertahun-tahun.

17. Bullet Train

imdb.com

Brad Pitt kembali dalam dunia akting dengan membintangi sebuah film aksi komedi Bullet Train yang jatuh pada urutan ke-17Film tersebut disutradarai oleh David Leitch dengan durasi selama 126 menit. Bullet Train pernah tayang perdana di Indonesia pada 10 Agustus 2022 dan berhasil mendapatkan laba US$239.268.602 atau setara Rp3,72 triliun.

Film yang secara singkat mengisahkan adanya lima pembunuh yang berada di kereta cepat itu, rupanya menjalani misi yang memiliki kesinambungan.

16. The Bad Guys

imdb.com

Berikutnya, ada film animasi berjudul The Bad Guys yang tayang perdana di Indonesia pada 25 Maret 2022. Film berdurasi 100 menit itu disutradarai oleh Pierre Perifel dan dibuat berdasarkan sebuah serial buku anak dengan judul serupa. Film ini berhasil meraup keuntungan sebesar US$250.162.278 atau setara Rp3,89 triliun.

The Bad Guys menceritakan tentang sekelompok hewan penjahat yang berpura-pura meminta rehabilitasi agar terhindar dari hukuman penjara. Namun, sosok pemimpin mereka diam-diam ingin mengubah caranya.

15. Elvis

imdb.com

Tayang di Indonesia pertama kali pada 24 Juni 2022, film biografi bertajuk Elvis turut masuk dalam daftar film terlaris di tahun 2022. Film berdurasi 159 menit garapan Baz Luhrmann ini mengajak kamu untuk mengikuti kisah hidup sang penyanyi sekaligus aktor rock n' roll bernama Elvis Presley. Dari film tersebut, pendapatan yang diraih sebesar US$286.040.048 atau Rp4,45 triliun.

Film dimulai dari masa kecil Elvis Presley hingga menjadi bintang rock dan film di tahun 1950-an, sembari memperlihatkan lika-likunya bersama sang manager, Colonel Tom Parker.

14. Black Adam

imdb.com

Di urutan ke-14, ada film superhero berjudul Black Adam yang dibintangi oleh aktor kenamaan Dwayne Johnson. Film DC ini disutradarai oleh Jaume Collet-Serra dan tayang perdana di Indonesia pada 19 Oktober 2022 dengan durasi 125 menit. Film ini berhasil meraup keuntungan sebesar US$391.130.002 atau setara dengan Rp6,9 triliun.

Film ini menceritakan bagaimana Black Adam mendapat anugerah kekuatan dari dewa-dewa Mesir setelah hampir 5.000 tahun. Meskipun sempat dipenjara dengan cepat, namun ia kembali bebas dan bersiap untuk pertaruhkan keadilan di dunia yang modern.

13. Uncharted

imdb.com

Pada 16 Februari lalu, jagat perfilman dunia, khususnya di Indonesia sempat dihebohkan dengan film aksi petualangan yang diperankan oleh Tom Holland, yaitu Uncharted. Film berdurasi 116 menit itu merupakan garapan sutradara Ruben Fleischer yang dibuat berdasarkan video game. 

Uncharted menceritakan bagaimana Nathan Drake ikut berpetualang dengan pemburu harta karun yang berpengalaman, Victor "Sully" Sullivan. Hal tersebut mereka lakukan untuk memulihkan kumpulan kekayaan Ferdinand Magellan yang hilang 500 tahun lalu oleh House of Moncada. Cerita ini sukses mendulang profit sebesar US$401.748.820 atau sekitar Rp6,26 triliun.

12. Sonic the Hedgehog 2

imdb.com

Masih berupa adaptasi dari video game, kali ini ada film Sonic the Hedgehog 2 yang tayang perdana di Indonesia pada 3 April lalu. Film yang berdurasi 122 menit tersebut menjadi sekuel dari Sonic the Hedgehog yang digarap oleh Jeff Fowler.

Meraih kesuksesan dengan perolehan keuntungan sebanyak US$402.656.846 atau Rp6,27 triliun, Film ini menceritakan ketika Dr. Robotnik yang maniak kembali ke bumi bersama sekutu yang berbeda, Knuckles the Echidna, Sonic, dan teman barunya bernama Tails datang untuk menghalangi misi kejahatannya.

11. Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore

imdb.com

Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore merupakan sekuel dari film Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald (2018). Film fantasi garapan David Yates tersebut tayang perdana pada April 2022. Film series Fantastic Beasts yang satu ini hadir dengan durasi sepanjang 142 menit, dengan perolehan laba sebesar US$405.161.334 atau Rp6,31 triliun.

Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore menceritakan Profesor Albus Dumbledore harus membantu Newt Scamander dan rekan-rekannya saat Grindelwald mulai memimpin pasukan untuk melenyapkan semua Muggle.

10. Moon Man

Dok. Mahua FunAge

Tak hanya Too Cool to Kill saja film asal Tiongkok yang berhasil masuk daftar film terlaris tahun 2022. Film dari negeri tirai bambu lainnya yang juga memiliki banyak penonton adalah Moon Man. Film sains, fiksi, dan komedi berdurasi 122 menit ini adalah hasil arahan sutradara Zhang Chiyu yang sekaligus berperan sebagai penulis skenarionya.

Dengan keuntungan sebesar US$460.237.662 atau Rp7,17 triliun, film ini mengisahkan adanya sebuah asteroid menghancurkan bumi, meninggalkan Duguyue menjadi orang terakhir yang ada, namun ia malah berada di bulan.

9. Avatar: The Way of Water

imdb.com

Setelah penantian belasan tahun lamanya, sekuel film Avatar akhirnya muncul di permukaan. Dahsyatnya, film ini langsung masuk daftar sepuluh besar sebagai film terlaris tahun ini sejak pemutaran perdananya yang baru saja berlangsung. Dikarenakan Avatar: The Way of Water masih dalam status tayang di bioskop, besar kemungkinan peringkatnya sebagai film terlaris akan terus naik. Saat ini, Avatar: The Way of Water meraih keuntungan sebesar US$497.157.304 atau Rp7,74 triliun.

Avatar: The Way of Water menceritakan Jake Sully tinggal bersama keluarga barunya di Pandora. Namun, ancaman pun kembali untuk menyelesaikan apa yang sebelumnya dimulai, Jake harus bekerja dengan Neytiri dan pasukan ras Na'vi untuk melindungi rumah mereka.

8. Water Gate Bridge

imdb.com

Setelah Too Cool to Kill dan Moon Man, selanjutnya ada film Tiongkok berjudul Water Gate Bridge. Film perang yang tayang perdana 1 Februari 2022 di negara asalnya ini merupakan sekuel dari The Battle at Lake Changjin (2021). Water Gate Bridge adalah film berdurasi 149 menit yang disutradarai dan diproduseri oleh Chen Kaige bersama Tsui Hark dan Dante Lam.

Film ini berhasil meraih keuntungan sebanyak US$626.571.697 atau Rp9,76 triliun, degan kisah tentang tentara relawan rakyat Tiongkok dalam tugas barunya, ditambah medan perang mereka menjadi jembatan penting untuk kemunduran pasukan Amerika.

7. Thor: Love and Thunder

imdb.com

Terlepas dari perolehan beberapa kritiknya, Thor: Love and Thunder tetap pantas menjadi salah satu dari film terlaris di dunia tahun 2022. Film superhero dari Marvel ini merupakan karya Taika Waititi selaku sutradara sekaligus penulis skenarionya. Tayang perdana pada 6 Juli 2022 di Indonesia, Thor: Love and Thunder berdurasi sepanjang 119 menit, yang sukses dengan pendapatan US$760.928.081 atau Rp11,8 triliun.

Thor: Love and Thunder mengisahkan bahwa Thor meminta bantuan Valkyrie, Korg, dan Jane Foster untuk melawan Gorr yang berniat untuk membuat para dewa punah.

6. The Batman

imdb.com

Kali ini, ada adaptasi superhero dari DC Comics, yaitu film The Batman. Disutradarai dan ditulis oleh Matt Reeves, The Batman adalah film yang berdurasi 176 menit yang dirilis pertama kali pada 2 Maret lalu di Indonesia. Film ini berhasil meraup keuntungan sebesar US$770.836.163 atau Rp12,1 triliun.

The Batman bermula ketika seorang pembunuh berantai yang sadis mulai membunuh tokoh politik penting di Gotham, Batman terpaksa menyelidiki kasus tersembunyi kota itu dan mempertanyakan keterlibatan keluarganya.

5. Black Panther: Wakanda Forever

imdb.com

Film bertema superhero tampaknya memang menjadi tontonan dengan peminat terbanyak. Sehingga, persembahan MCU yang baru saja tayang November 2022 lalu, yaitu Black Panther: Wakanda Forever, sukses dengan pendapatannya sebesar US$787.972.185 atau setara Rp12,2 triliun.

Film berdurasi 161 menit tersebut disutradarai dan ditulis langsung oleh Ryan Coogler. Black Panther: Wakanda Forever menceritakan warga Wakanda berjuang untuk melindungi rumah mereka dari campur tangan kekuatan dunia saat mereka berduka atas kematian Raja T'Challa.

4. Minions: The Rise of Gru

imdb.com

Siapa yang tak gemas dengan makhluk berwarna kuning bernama Minions dalam serial film animasi Despicable Me? Pada tahun 2022, tepatnya Juni lalu, hadir spin-off dari Minions (2015) yang berjudul Minions: The Rise of Gru. Animasi garapan Illumination yang berdurasi 87 menit itu mengajak penonton untuk mengikuti perjalanan Gru sebelum akhirnya debut menjadi penjahat fenomenal. Film ini meraih keuntungan sebanyak US$939.433.210 atau Rp14,6 triliun.

Film ini akan menjadi kisah yang tak terungkap tentang mimpi seorang anak berusia dua belas tahun untuk menjadi penjahat super hebat di dunia.

3. Doctor Strange in the Multiverse of Madness

imdb.com

Di urutan ketiga, sekali lagi ada persembahan dari Marvel Studios, yaitu Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Film berdurasi 126 menit ini disutradarai oleh Sam Raimi dan tayang di Indonesia pertama kali pada 5 Mei 2022. Film ini mendapatkan keuntungan sebesar US$955.775.804 atau setara dengan Rp14,9 triliun.

Doctor Strange in the Multiverse of Madness menceritakan Doctor Strange bekerja sama dengan seorang gadis remaja misterius dari mimpinya yang dapat melakukan perjalanan melintasi banyak alam semesta, untuk melawan berbagai ancaman yang mengancam untuk memusnahkan jutaan orang.

2. Jurassic World: Dominion

imdb.com

Urutan kedua ditempati oleh Jurassic World: Dominion, yaitu film terakhir dari trilogi Jurassic World yang disutradarai oleh Colin Trevorrow. Film sains fiksi berdurasi 146 menit ini bercerita tentang keberadaan hewan purba dinosaurus yang telah punah di tengah-tengah era modern. Bagian dari Jurassic Park yang tayang perdana pada 8 Juni 2022 di Indonesia, menyedot laba US$1.001.136.080 atau Rp15,1 triliun.

Empat tahun setelah penghancuran Isla Nublar, Biosyn berusaha melacak Maisie Lockwood, sementara Dr. Ellie Sattler menyelidiki sekumpulan serangga raksasa hasil rekayasa genetika.

1. Top Gun: Maverick

imdb.com

Inilah film terlaris di dunia tahun 2022, Top Gun: Maverick. Film aksi ini menjadi sekuel untuk film Top Gun yang pertama kali tayang pada 1986. Top Gun: Maverick adalah film berdurasi 130 menit yang tayang perdana pada 27 Mei 2022. Menariknya, Top Gun: Maverick ternyata cukup kuat untuk mengalahkan semua film superhero yang rilis tahun ini. Alhasil, film ini meraup profit US$1.488.732.821 atau setara dengan Rp23,2 triliun!

Setelah tiga puluh tahun, Maverick masih terdorong untuk menjadi penerbang angkatan laut terbaik, tetapi harus menghadapi masa lalunya ketika dia memimpin lulusan elit Top Gun dalam misi yang menuntut pengorbanan tertinggi dari mereka yang terpilih untuk menerbangkannya.

Itulah daftar film terlaris di dunia tahun 2022. Di antara deretan film di atas, mana yang menjadi favoritmu, Bela? Boleh tulis di kolom komentar, ya!

Disclaimer: artikel ini telah terbit di Duniaku.com dengan judul "20 Film Terlaris di Dunia Tahun 2022, Jumlah Peminatnya Banyak!" yang ditulis oleh Viky Nursyafira.

IDN Channels

Latest from Inspiration