Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Tanda Bahwa Kamu Sungguh Orang yang Open Minded

Bukan cuma mengaku-aku

Bayu D. WIcaksono

Open minded sering kali menjadi salah satu karakteristik orang yang dianggap bijaksana atau dewasa secara pemikiran. Karenanya jika ditanya soal kepridadiannya, banyak orang yang mengaku memiliki pribadi open minded. Padahal open minded tidak bisa semudah itu dinilai dan ada tanda-tanda khususnya. Inilah 7 tanda bahwa kamu orang yang open minded sungguhan! 

1. Kamu tidak mengucapkan berulang kali bahwa kamu open minded

Berpikiran terbuka artinya paham bahwa orang ada banyak macamnya dengan segala macam bentuk pemikirannya, termasuk orang-orang yang tidak bisa menerimamu secara positif. Jika kamu tidak cukup woles dengan fakta itu, berarti kamu bukan orang yang open minded. Apalagi kalau sampai kamu membutuhkan pengakuan dengan mengatakannya berkali-kali.

2. Kamu tidak mudah menilai dan menyimpulkan sesuatu begitu saja

Inilah kunci dari open minded, melihat dari berbagai kemungkinan sudut pandang, bukan dari sudut pandangmu sendiri saja. Dari itu, kamu kemudian bertindak sesuai "benang merah" dari berbagai sudut pandang tersebut. 

3. Kamu baru berkomentar setelah mencoba segala sesuatu

Kamu tidak akan memberikan komentar dan menilai sesuatu yang belum pernah kamu coba. Kamu akan menghindarkan diri dari kebanyakan menduga-duga.

4. Hampir tidak ada kata "pasti" atau "tidak mungkin" dalam kamusmu

Unsplash.com/ @alexisrbrown

Di luar bahasan kepercayaan dan agama ya, kamu akan terbuka dengan segala kemungkinan yang ada dan tidak mengotakkan pikiranmu hanya berdasatkan ilmu atau pengalamanmu. Kamu akan bisa menampung ide dan masukan orang lain seperti apapun, tanpa berkomentar yang judgmental terhadap orang tersebut. 

5. Kamu tidak gampang terpengaruh dengan apa kata orang

Apapun yang orang katakan tentang sesuatu, kamu tidak akan menelannya mentah-mentah tapi kamu tampung semuanya terlebih dahulu. Kamu akan mencari pendapat dari sudut pandang lain dan menjadikan itu semua sebagai bekal informasi. Sangat kecil kemungkinanmu untuk termakan hoax.

6. Kamu adalah orang yang cenderung objektif, terutama yang menyangkut kepentingan bersama

Unsplash.com/Priscilla Du Preez

Kamu tidak memandang siapa yang mengatakan atau terlibat ataupun dari golongan mana dia berasal. Bagimu data apapun adalah informasi selama bisa dipertanggungjawabkan. Kamu rela menghabiskan lebih banyak waktu riset dan diskusi untuk bisa mengajukan solusi atau masukan.

7. Kamu tidak menyukai sesuatu ataupun membenci sesuatu secara berlebihan

Karena kamu adalah orang yang terbuka dengan segala kemungkinan. Kamu percaya bahwa ada kebaikan di dalam lingkaran keburukan dan ada kemungkinan keburukan di dalam lingkaran kebaikan. Jadi misalnya ada informasi terbukti bahwa ada hal buruk dari apa yang kamu sukai ataupun sebaliknya ada hal baik dari apa yang kamu benci, kamu tidak akan denial. Contohnya jika tokoh panutanmu ternyata melakukan tindak kejahatan.

Dari ciri-ciri di atas, apakah menurutmu kamu itu orang yang open minded? Kalau iya, maka lanjutkan dan tetaplah jadi orang yang bisa memberikan kedamaian untuk sekitarmu. Jika tidak, setidaknya kamu tahu apa yang perlu dibenahi kalau kamu memang ingin jadi orang yang open minded.

 

Disclaimer: Artikel ini telah terbit di laman IDNTimes.com dengan judul "7 Tanda Bahwa Kamu Sungguh Orang yang Open Minded".

IDN Channels

Latest from Inspiration