Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Kenali 8 Penyebab Bercak Hitam Pada Tanaman 

Lakukan pencegahan sebelum tanaman kamu layu

Aisyah Banowati

Tanaman kamu muncul bercak-bercak hitam? Hal tersebut merupakan salah satu tanda bahwa tanaman kamu menerima terlalu banyak air. Penyebab lainnya, kemungkinan tanaman kamu terserang hama atau jamur. 

Selain daun, bagian lain seperti batang dan tangkai juga dapat terserang bercak hitam. Tentunya, hal ini dapat mengurangi keindahan tanaman hias kamu. Cara terbaik untuk mencegah bercak hitam adalah dengan menjaga tanaman tetap sehat, serta mengetahui penyebab dari bercak hitam. 

Kali ini, Popbela sudah merangkum berbagai penyebab bercak hitam pada tanaman dari berbagai sumber. Simak, yuk!

1. Penurunan usia tanaman

SHUTTERSTOCK_MANFRED RUCKSZIO

Jika muncul bercak hitam di bagian bawah daun, kemungkinan besar tanaman kamu sudah mengalami penurunan usia. Penurunan usia pada tanaman secara alami, akan menghitamkan bagian bawah daun secara perlahan. Kamu bisa menghambat proses menghitamnya daun bagian bawah, dengan melakukan perawatan yang tepat. Pastikan tanaman kamu mendapat sinar matahari secara merata, sehingga membantu tumbuhan tumbuh dengan maksimal.

2. Menyiram tanaman secara berlebihan

SHUTTERSTOCK/FLOKI

Salah satu penyebab bercak hitam pada tanaman, adalah penyiraman yang dilakukan secara berlebihan. Kamu perlu memahami kebutuhan air pada tanaman kamu. Jika terlalu sedikit tanaman kamu bisa kering dan mati, sebaliknya, jika terlalu banyak akan menimbulkan bercak hitam pada tumbuhan. 

Bercak hitam karena kelebihan air, akan muncul dari akar yang kemudian menyebar sampai daun. Kamu bisa mencabut akar untuk memastikan akar tanaman masih kokoh dan tidak busuk.

3. Infeksi jamur pada tumbuhan

dengarden.com

Beberapa tanaman memerlukan perawatan khusus karena mudahnya terinfeksi jamur. Kamu perlu memahami secara tepat, cara perawatan tanaman yang sedang kamu tanam. Patogen jamur, menyukai keadaan yang lembab dan basah, jamur juga dapat dengan mudah menyebar melalui tetesan atau cipratan air. 

Untuk mengurangi resiko terinfeksi jamur, kamu harus memastikan tanaman kamu sedikit kering dan daunnya tidak basah. Jika tanaman kamu sudah terlanjur terinfeksi, segera potong bagian yang terkena jamur agar memotong rantai kontaminasi.

4. Infeksi bakteri dan virus

www.kibrispdr.org

Penyebab bercak hitam pada tanaman, salah satunya adanya infeksi bakteri dan virus. Setiap tanaman memiliki pemicu yang berbeda-beda, tanaman dengan kondisi stres lebih rentan terinfeksi virus. Segera singkirkan bagian tumbuhan yang memiliki bercak hitam untuk menghindari infeksi lebih lanjut. Berikan juga jarak antar tanaman, agar bakteri dan virus tidak menular ke bagian lain.

5. Serangan hama

gdmorganic.com

Munculnya bercak hitam pada tumbuhan bisa jadi karena hama. Beberapa hama yang seringkali menyerang tanaman antara lain kutu daun, kutu putih, tungau laba-laba, scale, thrips, agas, dan tungau akar. 

Kutu daun akan muncul berkelompok pada pucuk daun, hal ini menyebabkan daun sakit, menguning, serta berubah warna. Kutu daun akan mengeluarkan nektar manis, yang menumbuhkan jamur jelaga hitam. Kamu bisa membasmi hama dengan pestisida alami, serta melakukan pengecekan secara berkala, untuk membasmi hama yang mungkin akan datang kembali.

6. Terserang penyakit

lovethegarden.com

Penyebab bercak hitam pada tanaman, salah satunya karena tanaman kamu sedang terserang penyakit. Penyakit bercak hitam disebabkan karena jamur colletotrichum lindemuthianum. Biasanya, penyakit ini dibawa oleh benih yang kemudian bertahan di inang alternatif atau di tanaman itu sendiri. Suhu yang sejuk dengan tingkat kelembaban yang tinggi, akan mempercepat proses pertumbuhan jamur.

7. Terpapar sinar matahari berlebih

omicsonline.org

Saat tanaman kamu mendapat paparan sinar matahari berlebih, daun akan terbakar lalu mati. Perubahan warna, dari hijau menjadi kecoklatan terjadi pada bagian daun paling atas, karena tidak ada daun lain yang menaunginya. Untuk menghindarinya, kamu perlu memberikan tempat berteduh untuk tanaman, serta melakukan penyiraman dan pemupukan secara berkala.

8. Stres pada tanaman

bobo.grid.id

Stres pada tanaman, dapat menjadi salah satu penyebab bercak hitam. Stres biasanya disebabkan karena, tanaman tidak mampu beradaptasi dengan lingkungan yang baru. Selain itu, tanaman juga tidak menyerap nutrisi dengan baik, sehingga menghambat pertumbuhan. 

Untuk menghindari stres pada tanaman, kamu perlu memastikan tanaman mendapat sinar matahari yang cukup, kebutuhan nutrisi yang terpenuhi, serta mencukupi kebutuhan airnya.

Itulah penyebab bercak hitam pada tanaman, yang dapat merugikan pertumbuhan tanaman kamu. Sebagai bentuk pencegahan, kamu perlu membeli bibit yang sehat agar bertumbuh dengan baik, melakukan pengecekan secara berkala untuk menghindari hama dan penyakit, serta memberikan pupuk dan air secara cukup. 

IDN Channels

Latest from Inspiration