7 Rekomendasi Exfoliating Serum Lokal yang Ampuh Angkat Sel Kulit Mati

Bikin wajah mulus dan bebas jerawat!

7 Rekomendasi Exfoliating Serum Lokal yang Ampuh Angkat Sel Kulit Mati

Salah satu kunci dari kulit cerah dan glowing adalah dengan rajin mengeksfoliasi guna mengangkat sel kulit mati di wajah. Banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk eksfoliasi, salah satunya adalah dengan menggunakan exfoliating serum secara rutin. Nah, saat ini banyak brand lokal yang telah menghadirkan produk serum eksfoliasi mereka lho. Intip tujuh rekomendasi exfoliating serum lokal yang ampuh angkat sel kulit mati di bawah ini yuk!

1. Somethinc AHA 7% BHA 1% PHA 3% Weekly Peeling Solution

7 Rekomendasi Exfoliating Serum Lokal yang Ampuh Angkat Sel Kulit Mati

Selain memiliki kandingan AHA, BHA, dan PHA yang cukup tinggi, exfoliating serum dari Somethinc ini juga memiliki kandungan mugwort dan calendula. Serum yang satu ini secara efektif mengangkat sel kulit mati, membersihkan pori-pori yang tersumbat, meratakan warna dan tekstur kulit, serta membantu mencerahkan wajah.

Namun, karena kandungannya yang cukup tinggi, serum ini ditujukan untuk kamu yang sudah cukup sering melakukan peeling atau eksfoliasi. Sedangkan untuk kamu yang pemula atau yang memiliki kulit sensitif kamu bisa mencoba serum Somethinc dengan kandungan yang lebih rendah.

2. Avoskin Your Skin Bae Salicylic Acid 2% + Zinc Serum

Punya kemasan berwarna pink, serum dari Avoskin ini memiliki kandungan 2% salicylic acid dan juga zinc. Selain bisa mengangkat sel kulit mati, serum ini juga dapat mengontrol produksi minyak di wajah dan mencegah timbulnya bakteri penyebab jerawat. Buat kamu yang memiliki masalah dengan komedo, serum lokal yang satu ini juga bisa jadi pilihan lho.

3. Dear Me Beauty Single Activator Face Serum 10% Lactic Acid (AHA) + Pineapple Extract

Exfoliating serum dari Dear Me Beauty ini menggunakan Lactic Cid sebanyak 10% dan pineapple extract sebagai kandungan utamanya. Serum ini akan membantu menghempas sel kulit mati, memberishkan pori-pori serta membuatnya tampak lebih kecil. Nggak cuma itu, serum ini juga jadi pilihan produk yang tepat untuk kamu yang ingin menyamarkan kerutan di wajah lho.

4. Whitelab Peeling Serum AHA BHA PHA

Memiliki kandungan AHA, BHA, PHA, dan niacinamide, serum yang satu ini nggak cuma mampu mengeksfoliasi tapi juga akan membantu memperbaiki skin barrier-mu. Selain itu, serum yang satu ini juga cukup aman untuk kamu yang pemula maupun yang memiliki kulit sensitif. Gunakan minimal dua kali seminggu untuk hasil maksimal ya.

5. KLEVERU Glass Skin Overnight Serum

Serum wajah dari KLEVERU ini memiliki kandungan yang cukup lho. Terdapat AHA, BHA, Ceramide, Centella Asiatica, Panthenol, Aloe Vera, Vitamin E, Daisy Flower, dan Licorice. Serum ini memiliki klaim dapat mengangkat sel kulit mati, menghaluskan wajah, mengatasi jerawat, dan menjaga kesehatan skin barrier.

6. Azarine Miracelar Herbal Peeling Serum

Diformulasikan dengan Active Skin Care Booster, serum ini akan mengoptimalkan cara kerja bahan aktif skin care berikutnya. Terdapat juga kandungan centella asiatica, chamomile dan galactomyces filterate mengurangi risiko iritasi dan untuk menghaluskan kulit.

7. Implora Peeling Serum

Nggak hanya punya kandungan AHA, BHA, dan PHA, exfoliating serum dari Implora ini juga memiliki kandungan Licorice dan Aloe Vera Extract. Serum ini mampu mengangkat sel kulit mati, membersihkan pori, dan membuat kulit jadi tampak halus dan cerah. Sudah pernah coba, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved