9 Hal Utama yang Perlu Kamu Perhatikan Jika Ingin Mengurangi Jerawat

Jangan biarkan jerawat menghantuimu!

9 Hal Utama yang Perlu Kamu Perhatikan Jika Ingin Mengurangi Jerawat

Beragam cara sudah kamu lakukan, tapi jerawat masih datang juga? Bisa jadi ada fakta-fakta berikut yang belum kamu ketahui. Ada apa saja? Yuk simak di sini sekarang!

1. Satu-satunya cara jerawat terbentuk adalah kulit berminyak berlebih dan sel kulit mati

9 Hal Utama yang Perlu Kamu Perhatikan Jika Ingin Mengurangi Jerawat

Produksi minyak berlebih yang berpadu dengan sel kulit mati akan menyebabkan pori-pori tersumbat. Hal itulah yang membuat bakteri berkembang dan menyebabkan iritasi.

2. Benda-benda yang bersinggungan dengan mukamu juga berperan menumbuhkan jerawat

Sebut saja ponsel, kacamata, sarung bantal, dan rambutmu. Dari sana banyak tersimpan kotoran, bakteri, dan minyak. Yakinkah kamu sudah menjaga kebersihannya?

3. Paparan sinar matahari ternyata baik untuk mencegah jerawat

Sediakan waktu sekitar 10 hingga 20 menit untuk berjemur di bawah matahari. Kamu bisa melakukannya pada pagi hari. Meski begitu, jangan terlalu lama. Hal itu bisa bikin kulitmu makin buruk dan menggelap.

4. Jerawat tidak mengenal rentang usia

Setiap orang bisa berjerawat, berapa pun usianya. Hanya saja, usia remaja lebih rentan berjerawat karena hormon penyebab jerawat sedang meningkat. Karena itu, jaga terus kulit wajahmu agar tetap bersih.

5. Jerawat juga bisa tumbuh di daun telinga, punggung, dada, tangan, kaki, dan bagian tubuh lain

Nggak hanya wajahmu saja yang bisa berjerawat, bagian tubuh lain juga berpotensi. Sebabnya karena hormon dan bakteri bisa menyebar ke bagian tubuh mana pun. Karena kulit wajah lebih banyak berminyak, maka dari itu wajah lebih sering berjerawat.

6. Memegang dan memencet jerawat juga bikin jerawatmu tumbuh lho

Jerawat memang bikin gatal. Kadang hal ini bikin sadar nggak sadar kamu memegang dan memencet jerawatmu. Ups, itu ternyata berisiko lho. Kalau tanganmu kotor, bakteri yang ada berpotensi pindah ke pori-pori mukamu dan membuatnya infeksi.

7. Lebih baik biarkan jerawat masak dan pecah dengan sendirinya

Setelah kering, jerawat akan menghilang dengan sendirinya dan nggak meninggalkan bekas. Ini lebih baik dong daripada kamu mati-matian pencet jerawatmu lalu pada akhirnya bikin bekas juga.

8. Perhatikan bahan kosmetik yang kamu pakai sehari-hari

Buat sebagian perempuan, penggunaan kosmetik itu penting banget. Namun, perhatikan juga cara pemakaian dan menghapusnya. Biasanya jerawat akan tumbuh jika pori-pori tersumbat.

9. Terlalu sering cuci muka ternyata bikin kulitmu kusam

Pastikan kamu mencuci muka sesuai dengan aturan yang tertera pada sabun mukamu. Selain itu, perhatikan juga sabun dan jenis kulitmu, apakah cenderung kering atau berminyak. Kamu pun harus ingat kalau sabun muka memiliki bahan kimia yang berbahaya jika dipakai terlalu sering.

Demikian tadi fakta-fakta untuk mencegah atau mengurangi jerawat. Jangan sungkan untuk konsultasi dengan dokter kulit kalau ada masalah kulit yang gak bisa kamu tangani ya!

Disclaimer: Artikel ini sudah pernah tayang di laman IDNTimes.com dengan judul "9 Hal Utama yang Perlu Kamu Perhatikan Jika Ingin Mengurangi Jerawat"

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved