Sering Salah, Ini 5 Cara Aplikasikan Sunscreen yang Tepat

Gimana sih cara yang benar?

Sering Salah, Ini 5 Cara Aplikasikan Sunscreen yang Tepat

Kayaknya nggak cuma Popbela nih yang merasa bahwa belakangan ini, matahari bersinarnya sangat terik banget. Bukankah begitu? Jika kamu juga merasakan hal yang sama, itu tandanya Bela harus makin melindungi kulit nih. Penggunaan sunscreen nggak boleh sampai di-skip deh pokoknya.

Meski begitu, nggak jarang banyak orang masih sering salah dalam mengaplikasikan sunscreen. Tapi tenang Bela, soalnya kali ini Popbela akan memberikan tips bagaimana cara yang tepat dalam mengaplikasikan sunscreen-mu. 

Keep scrolling!

1. Gunakan sebelum mulai beraktivitas

Sering Salah, Ini 5 Cara Aplikasikan Sunscreen yang Tepat

Kapan sih waktu yang tepat untuk menggunakan sunscreen? Baiknya, pakai berapa menit sebelum beraktivitas? Jawabannya adalah 30 menit sebelum mulai beraktivitas. Kenapa?

Karena sunscreen yang kamu pakai perlu meresap dulu, supaya tidak luntur saat kamu berkeringat karena panas matahari. Nah buat kamu yang mau berenang dan mudah berkeringat, usahakan mencari sunscreen yang tahan air ya. 

Meski Bela berada di dalam ruangan, tetap wajib memakai sunscreen karena sinar UVA dapat menembus jendela

2. Usahakan menggunakan SPF 30 ke atas

Kira-kira, sunscreen yang efektif melindungi kulit itu yang SPF berapa? Faktanya, jika menggunakan sunscreen sebaiknya menggunakan yang ber-SPF minimal 30. Menggunakan sunscreen SPF 30 ini sudah bisa melindungi kamu dari sinar UVA dan UVB. 

Bela sekarang juga nggak perlu pusing lagi memilih sunscreen yang sesuai dengan jenis kulit dengan SPF yang tepat, karena kini ada banyak pilihan sunscreen. Salah satunya yang menjadi rekomendasi  adalah produk terbaru dari Implora yaitu Implora PERFECT SHIELD Sunscreen. 

Di produk Implora PERFECT SHIELD Sunscreen ini memiliki kandungan aktif yang membantu melindungi kulit dari paparan sinar UVA dan UVB, seperti Almond Extract, Aloe Vera Extract dan Hyaluronic Acid. Ditambah IMPLORA PERFECT SHIELD SUNSCREEN ini memiliki SPF 40 PA++++ yang pasti melindungi kulitmu dengan maksimal.

3. Gunakan dosis sunscreen yang tepat

Sebenarnya seberapa sih dosis yang tepat dalam penggunaan sunscreen? Pastinya sesuatu yang berlebih itu nggak baik juga ya Bela. Makanya pastikan menggunakan sunscreen dengan dosis yang tepat untuk melindungi wajah dan bagian lehermu juga.

Dikutip dari Klikdokter, menurut jurnal Frontiers in Medicine Dermatology, orang dewasa paling tidak harus menggunakan sekitar 35 ml (sekitar 2 sdm penuh) sunscreen untuk seluruh tubuh. Namun takaran sunscreen mungkin bisa berbeda bila digunakan di wajah. Menurut riset dalam The British Medical Journal, sebenarnya tidak ada standar pasti mengenai dosis tabir surya.

Tapi, Bela bisa mencoba mengaplikasikan sunscreen ke wajah dengan takaran dua ruas jari. 

4. Pakai setelah menggunakan pelembap

Kemudian, jangan lupa untuk menggunakan pelembap terlebih dahulu sebelum menggunakan sunscreen. Kenapa? Nanti lengket dong?

Karena pada dasarnya kulit harus terlebih dulu dijaga kelembapannya, kemudian diberi proteksi tambahan di bagian lapisan teratas yang lebih mudah terpapar sinar matahari. Makanya jangan lupa dijeda beberapa saat sampai meresap di kulit, sebelum menggunakan sunscreen.

Tapi Bela yang malas ribet-ribet pakai skincare berlayer-layer, cukup pakai  Implora PERFECT SHIELD Sunscreen aja. Kandungan bahan aktif Hyaluronic Acid nya juga membantu melembapkan kulit. Jadi simple banget, satu produk bisa melindungi dari sinar matahari dan juga melembapkan kulit. 

5. Jangan lupa untuk re-apply

Jika Bela akan beraktivitas seharian di luar ruangan, Bela perlu mengoleskan sunscreen lebih dari satu kali atau wajib re-apply

“Ulangi setiap 2 jam dan setelah berkeringat atau berenang,” kata Cynthia Bailey, MD, dokter kulit bersertifikat dan pendiri Dr. Bailey Skin Care. Bela disarankan untuk mengaplikasikan ulang setiap jam jika Bela berkeringat atau berenang. 

Buat Bela yang nggak betah lengket, jangan khawatir karena Implora PERFECT SHIELD Sunscreen ini merupakan tipe Hybrid Sunscreen yang nggak lengket, gampang menyerap dan pastinya membuat wajah tampak lebih cerah. Sunscreen Implora ini juga nggak bikin whitecast dan cocok untuk semua jenis kulit. Wah, Implora PERFECT SHIELD Sunscreen benar-benar paket lengkap deh!

Jadi, sudah paham ‘kan sekarang, Bela? (WEB)

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved