7 Sabun Cuci Muka untuk Menghilangkan Komedo dan Mengecilkan Pori-pori

Langkah sederhana untuk kulit lebih sehat

7 Sabun Cuci Muka untuk Menghilangkan Komedo dan Mengecilkan Pori-pori

Komedo dan pori-pori besar merupakan masalah kulit yang sering terjadi dan mengganggu penampilan. Banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasinya, termasuk memilih sabun cuci muka yang disesuaikan dengan kondisi kulit. 

Lewat artikel ini, Popbela akan merekomendasikan sabun cuci muka untuk menghilangkan komedo dan mengecilkan pori. Penasaran apa aja produknya? Yuk, scrolling artikel ini!

1. Pond's Bright Miracle Ultimate Pore Clear Facial Scrub

7 Sabun Cuci Muka untuk Menghilangkan Komedo dan Mengecilkan Pori-pori

Sabun cuci muka untuk menghilangkan komedo dan mengecilkan pori yang pertama dari Pond's. Produk ini Mengandung NiasorcinolTM yang merupakan kombinasi dari niacinamide, E-resorcinol, dan vitamin C dilengkapi dengan CLAY-BHA. Mampu mengontrol produksi minyak dan mengangkat kotoran dalam pori-pori. Kulit lebih cerah dan bebas dari masalah komedo dan jerawat. 

2. Clean & Clear Daily Pore Cleanser

Clean & Clear Daily Pore Cleanser merupakan sabun cuci muka dengan teknologi PURERICE™ yang berfungsi menyerap dan mengurangi minyak berlebih penyebab komedo. Mengandung salicylic acid, apple fruit-acid dan micro beads yang dapat membersihkan komedo dan pori yang tersumbat sehingga kulit jadi bersih, lembut, halus, dan pori-pori tampak lebih kecil. Bisa digunakan untuk remaja, lho.

3. Cetaphil Daily Exfoliating Cleanser

Cetaphil Daily Exfoliating Cleanser memiliki formula hypoallergenic yang lembut dan efektif membersihkan kulit. Vitamin B5 dan vitamin E dapat memberikan nutrisi untuk menjaga kelembapan kulit. Sabun cuci muka ini juga diformulasikan dengan pH seimbang dan teruji secara dermatologi. Kulit sehat terasa lembap. 

4. ERHA Acneact Acne Cleanser Scrub Beta Plus ACSBP

Sabun cuci muka untuk menghilangkan komedo dan mengecilkan pori ini dikembangkan dengan formula dermatologi, lho. Terbukti dapat menghambat bakteri penyebab jerawat karena memiliki butiran bulat sempurna, sehingga lembut dan aman digunakan pada kulit berjerawat. Bisa mengurangi minyak berlebih sekaligus membersihkan kotoran hingga ke pori. Wajib coba! 

5. La Roche Posay Effaclar Foaming Gel+M Cleanser

Sabun muka ini mampu membersihkan kulit secara lembut juga dapat membersihkan komedo. Mengandung phylobioma yang dapat menenangkan jerawat lebih cepat, kandungan zinc PCA berfungsi mengurangi sebum berlebih dan bersifat anti bakteri, sedangkan thermal water melindungi dan menenangkan kulit sensitif. Tidak mengandung alkohol, jadi aman untuk kulit sensitif. 

6. SKINTIFIC 3X Acid Acne Gel Cleanser

Diformulasikan dengan pro-potent ingredients, yaitu penggabungan tiga jenis acid untuk merawat dan menangani masalah jerawat secara cepat. Menggunakan green synthesis technology yang membuat formula lebih ramah lingkungan. Mengandung centella asiatica dan pionin (Quaternium-73) yang menenangkan jerawat serta membantu melawan bakteri penyebab jerawat. Tekstur gel to foam yang berfungsi untuk membersihkan pori-pori tersumbat. Jangan sampai kamu lewatkan, ya. 

7. SKIN1004 Madagascar Centella Poremizing Deep Cleansing Foam

Memiliki tekstur yang creamy yang lembut, sehingga efektif menghilangkan kotoran dan residu pada pori-pori tanpa membuat kulit terasa kering. Kandungan ekstrak centella asiatica membuat kulit lebih tenang dan merawat skin barrier. Papain membantu eksfoliasi kulit dan menjaganya tetap terhidrasi, sedangkan himalayan pink salt membantu menghilangkan kotoran dari pori-pori. Aromanya menyegarkan, lho. 

Memilih sabun cuci muka untuk menghilangkan komedo dan mengecilkan pori menjadi langkah yang tepat untuk miliki kulit sehat. Jadi jangan sampai pilih ya, Bela!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved