Kondisi udara di beberapa kota Indonesia, khususnya Jakarta memang sedang mengkhawatirkan. Banyak yang mengeluhkan mereka mengalami beragam gejala ISPA, seperti batuk dan sakit tenggorokan.
Namun bukan hanya itu saja, dampak polusi juga berpengaruh pada kondisi kulit wajah. Ada yang mengeluhkan wajahnya breakout, ada pula yang mengeluhkan wajahnya terasa cepat menua karena terpapar udara Jakarta.
Maka dari itu, Popbela.com akan merangkum beberapa skincare anti-polutan yang bisa kamu gunakan untuk melindungi wajah dari polusi. Apa saja produknya? Simak di bawah ini, ya!
1. LANEIGE Radian-C Double Active Brightening Essence
Polusi udara yang buruk bisa membuat wajah menjadi kusam dan tampak lelah. Maka dari itu, kamu membutuhkan LANEIGE Radian-C Double Active Brightening Essence untuk mengatasinya.
Essence ini berfungsi untuk mencerahkan kulit, mengurangi bintik hitam, mengurangi kusam atau kekuningan pada kulit. Bukan hanya itu saja, elastisitas kulit pun menjadi terjaga sehingga wajah terlihat lebih segar dan tidak tampak lelah.
2. Studio Tropik DreamSetter 2.0 Make-up Setting Spray
Studio Tropik DreamSetter 2.0 Make-up Setting Spray memang sudah tidak asing lagi bagi para penggemar makeup. Untuk pergi ke kantor, kamu memang perlu makeup yang tahan lama dan tidak pudar.
Sayangnya, debu, asap, dan polusi bisa membuat makeup cepat geser bahkan sebelum sampai di kantor. Nah, setting spray ini bisa membantu makeup tahan lebih lama dan tidak pudar hingga 16 jam. Di dalamnya juga mengandung Marrubium Plant Cell Technology yang melindungi kulit dari polusi dan kotoran lainnya.
3. Base Daily Radiance & Multi-Protection Serum
Skincare anti-polutan selanjutnya adalah Base Daily Radiance & Multi-Protection Serum yang multifungsi. Serum ini bisa mencerahkan hiperpigmentasi sekaligus memproteksi kulit dari polusi.
Di dalamnya, terdapat kandungan aktif alami yang bisa mencerahkan kulit yang kusam. Kandungannya juga mampu melindungi kulit dari radikal bebas sehingga kulit tidak kusam. PIE dan PIH pun bisa tersamarkan dengan serum ini.
4. Murad Essential-C Day Moisture Broad Spectrum SPF 30
Bukan hanya polusi saja, sinar UV juga sangat berpengaruh ke kulit wajah. Nah, Murad Essential-C Day Moisture Broad Spectrum SPF 30 bisa melindungi kerusakan akibat UV dan polusi dengan kandungan SPF 30 dan juga pelembapnya.
Dengan memakai pelembap ini, kulit akan menjadi lebih sehat dan bercahaya. Kandungan vitamin C di dalamnya juga bisa mencerahkan dan meratakan warna kulit, lho.
5. L'Oreal Sunscreen UV Defender Matte & Fresh
Diformulasikan untuk pemilik kulit berminyak, L'Oreal Sunscreen UV Defender Matte & Fresh bisa melindungi kulit dari tanda penuaan dini. Sunscreen ini mengandung SPF 50 dan dilengkapi dengan airlicium.
Kandungan tersebut membuat kulit tidak tampak berminyak dan bisa menyamarkan pori-pori wajah. Hasilnya akan menjadi matte di kulit, bahkan di cuaca yang panas akibat polusi.
6. Shu Uemura Anti/oxi+ Pollutant & Dullness Clarifying Cleansing Oil
Shu Uemura Anti/oxi+ Pollutant & Dullness Clarifying Cleansing Oil merupakan skincare anti-polutan selanjutnya. Seperti namanya, produk ini adalah pembersih wajah yang bisa menghilangkan kotoran yang sangat kecil pada riasan tanpa meninggalkan residu.
Di dalamnya juga mengandung green tea extract anti-oxidation, moringa extract, dan papaya extract yang bisa membersihkan lebih kuat. Saat dipakai, cleansing oil ini akan terasa menyegarkan dan menenangkan kulitmu yang terpapar polusi.
7. Beauty of Joseon Revive Serum: Ginseng + Snail Mucin
Dari produk Korea, ada Beauty of Joseon Revive Serum: Ginseng + Snail Mucin yang dibuat untuk mengatasi kulit yang kehilangan vitalitasnya. Serum ini mengandung ginseng yang menjadi ramuan herbal penting sejak lama.
Ginseng tersebut bisa memberikan kelembapan dan menciptakan kulit yang sehat. Tak hanya itu saja, kandungan 3% snail secretion filtrate juga baik untuk elastisitas kulit dan melindungi kulit yang rusak akibat polusi.
8. Pyunkang Yul Black Tea Boosting Serum
Masih dengan skincare yang mengandung ginseng, kali ini adalah Pyunkang Yul Black Tea Boosting Serum yang memberikan nutrisi pada kulit kering. Serum ini bisa mengandung polyphenol, catechin dan anti-aging yang memberikan elastisitas pada kulit.
Kandungan ginseng berry di dalamnya juga bisa memberikan nutrisi mendalam pada kulit. Sementara kandungan peptide dan adenosine-nya memberikan vitalitas yang sehat. Cocok dipakai untuk kulit yang terpapar polusi agar kembali segar.
9. The Body Shop Japanese Matcha Tea Anti-Pollution Mask
Selain serum, kamu juga perlu memakai masker anti polutan seperti The Body Shop Japanese Matcha Tea Anti-Pollution Mask ini. Produk tersebut merupakan masker wajah wash off yang mengandung matcha tea, dandelion extract dan aloe vera.
Kandungan tersebut bisa membantu menghilangkan dan melindungi kulit wajah dari polutan. Kulit wajah pun menjadi lebih bersih setelah terpapar polusi dan udara yang buruk.
10. Clinique Dramatically Differentâ„¢ Hydrating Jelly
Clinique Dramatically Differentâ„¢ Hydrating Jelly merupakan water-jelly face moisturizer yang ringan dan memberikan hidrasi 24 jam serta perlindungan dari polusi. Moisturizer ini memiliki kandungan utama clean shield technology dan hyaluronic acid yang mengunci kelembapan ke dalam kulit.
Bukan hanya melembapkan saja, produk tersebut juga menjadikan kulit lebih halus, kuat, sehat, dan bercahaya. Teksturnya yang seperti air pun membuatnya terasa segar dan tidak lengket di kulit
Skincare anti-polutan di atas semoga bisa membantu menjaga kulit supaya tetap sehat dan glowing. Namun, jangan lupa tetap gunakan masker saat bepergian supaya kesehatanmu juga terjaga ya, Bela!