Tak Hanya untuk Bulu Mata, Ini Manfaat Lain Castor Oil 

Memiliki segudang manfaat untuk kesehatan kulit.

Tak Hanya untuk Bulu Mata, Ini Manfaat Lain Castor Oil 

Buat kamu yang pernah atau rutin mengaplikasikan serum bulu mata, pasti sudah tidak asing dengan istilah castor oil, bukan? Untuk diketahui castor oil adalah minyak nabati yang terbuat dari ekstrak biji buah jarak. 

Namun, tahukah kamu bahwa castor oil ini juga disebut sebagai minyak yang memiliki banyak kegunaan bagi kulit dan rambut? Itulah mengapa castor oil kerap ditemukan di dalam berbagai produk perawatan rambut dan kulit. Sebut saja pembersih, lotion, bahkan produk kosmetik.

Meskipun castor oil lebih dikenal mampu melebatkan bulu mata, ada manfaat lain yang bisa kamu peroleh dari minyak yang satu ini, lho. Kira-kira, apa saja, ya? Yuk, simak informasi lengkapnya di bawah ini!

1. Melembapkan kulit

Tak Hanya untuk Bulu Mata, Ini Manfaat Lain Castor Oil 

Seperti yang kamu tahu bahwa banyak sekali kandungan pada produk perawatan kulit yang berfungsi melembapkan kulit, mulai dari glycerin, squalene, ceramide, panthenol, serta hyaluronic acid.

Namun, tahukah kamu di samping kandungan-kandungan di atas yang berfungsi melembapkan kulit, ada kandungan lain dengan fungsi yang sama, yakni castor oil. Hal ini dikarenakan castor oil mengandung triglyseride yang mana kandungan ini mampu menjaga kelembapan pada kulit.

2. Mengatasi jerawat

Bukan hanya tea tree oil saja yang mampu mengatasi jerawat yang membandel, castor oil juga ternyata bisa mengatasi jerawat lantaran minyak serbaguna ini memiliki sifat anti inflamasi dan antimikroba yang mana dapat mengurangi jerawat.

Untuk tata cara penggunaannya, aplikasikan tipis-tipis di area terdampak. 

3. Memperbaiki tekstur kulit

Tak hanya jerawat, masalah kulit lain yang tergolong cukup mengganggu adalah tekstur kulit. Penyebab umum tekstur kulit ini beragam, mulai dari penumpukkan sel kulit mati, bekas jerawat hingga menderita masalah kulit seperti rosacea dan eksim.

Namun, kamu tidak perlu khawatir, sebab castor oil bisa menjadi jawaban dari masalah kulit yang kamu alami ini. Kandungan fatty acid pada castor oil dipercaya bisa membuat kulit tampak halus dan lembut.

4. Membersihkan kulit

Seperti yang kamu ketahui bahwa castor oil ini juga kerap ditemukan di dalam produk perawatan kulit yang berfungsi sebagai pembersih. Kandungan triglyseride pada castor oil tak hanya mampu melembapkan kulit, namun juga membersihkan kotoran yang menempel.

Apabila kamu ingin menggunakannya secara langsung, kamu bisa kombinasikan dengan minyak zaitun. Cara ini diketahui dapat mempercepat penyerapan castor oil pada kulit.

5. Mengatasi sunburn

Castor oil juga diketahui dapat mengatasi nyeri serta mencegah terjadinya pengelupasan akibat sunburn lantaran castor oil memiliki sifat anti inflamasi. 

Itulah kelima manfaat yang bisa kamu peroleh dari castor oil. Apakah kamu tertarik untuk mencobanya, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

    trending

    Trending

    This week's horoscope

    horoscopes

    ... read more

    See more horoscopes here

























    © 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

    Follow Us :

    © 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved