Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Yuk, Rawat Kulit Berjerawat Menggunakan Masker dari Himalaya! 

Cocok untuk perawatan mingguan

Shavira Annisa

Rasanya ngga pernah selesai ya jika membahas jerawat. Yups, jerawat menjadi salah satu masalah yang paling sering terjadi di kulit perempuan Indonesia (termasuk aku). Untuk merawat kulit jerawat juga tak mudah, membutuhkan waktu dan kesabaran. Nggak jarang, proses yang panjang ini sering menyebabkan perempuan merasa insecure dan mencari cara untuk menutupi jerawat. 

Nah, selain menjaga pola hidup yang lebih seimbang, perawatan dari luar juga perlu untuk menuntaskan jerawat. Selain menggunakan facial wash, toner, serum, dan pelembap, kamu juga membutuhkan perawatan mingguan seperti masker. Nah, salah satu masker yang bisa kamu coba adalah Himalaya Purifying Neem Mask! 

Popbela.com/Shavira

Bagiku, Himalaya Purifying Neem Mask menjadi produk setia yang menemani perjalanan untuk menghilangkan jerawat. Aku sudah menggunakan produk ini sejak beberapa tahun terakhir hingga saat ini. Dari segi kemasan, seperti masker pada umumnya aja, bentuknya tube yang ringkas dan mudah. 

Masker ini sendiri memiliki kandungan utama yaitu neem dan kunyit, yang dikenal efektif melawan bakteri penyebab jerawat dan membuat kulit menjadi lebih sehat. Tahukan kamu, neem dikenal sebagai daun mimba di Indonesia, Neem sendiri berasal dari India dan dikenal sebagai bahan perawatan kulit karena mengandung antibakteri, astringent, dan kaya akan antioksidan. Selain itu, kunyit sendiri baik untuk kulit wajah karena sifatnya yang menenangkan, mencerahkan, dan memperbaiki tekstur kulit.

Popbela.com/Shavira

Ketika pertama kali diaplikasikan, kamu akan merasakan aroma herbal yang cukup kuat. Kalau aku pribadi, nggak terganggu dengan aroma ini, karena dapat memberikan efek menenangkan. Untuk teksturnya sendiri, lumayan kental tetepi mudah diratakan. Selain itu, jika dipegang terdapat butiran-butiran kecil yang berfungsi untuk mengangkat sel-sel kulit mati.

Tenang aja, butirannya terasa halus dan sangat kecil, jadi aman digunakan untuk kulit yang cenderung kering hingga sensitif. Biasanya aku mengaplikasikan masker ini setelah  seharian menggunakan makeup yang cukup tebal atau ketika wajah membutuhkan deep cleansing. 

Popbela.com/Shavira

Selang 15 menit setelah diaplikasikan, masker sudah mulai kering. Aku bisa bilang bahwa kulit terasa seperti tertarik, tapi nggak menganggu sama sekali. Untuk hasil maksimal, aku sarankan membilas masker ini menggunakan air hangat, lalu diusap secara perlahan-lahan. 

Butiran-butiran kecil tersebut akan mengangkat sel kulit mati, hingga ke pori-pori. Setelah itu, tentu aku merasakan kulit menjadi lebih bersih tanpa rasa kering. Beberapa jerawat yang lagi meradang juga lebih tenang dan kemerahan mereda.

Popbela.com/Shavira

Jadi, apakah produk masker Himalaya wajib kamu coba? Tentu saja! Apalagi jika kamu memiliki wajah yang mudah berjerawat dan kemerahan. Tapi perlu diingat, untuk hasil maksimal kamu harus menggunakan Himalaya Purifying Neem Mask secara rutin dan teratur. Oiya, Seluruh rangkaian Himalaya sudah tersedia di drugstore dan e-commerce kesayangan kamu. Selamat mencoba! 

 

TOPIC

    IDN Channels

    Latest from Skin