Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Agar Kuku Semakin Cantik dan Sehat, Yuk Ikuti 7 Tips ini! 

Mudah dan murah nih

Shavira Annisa

Memiliki kuku yang indah dan sehat merupakan keinginan setiap perempuan. Tidak jarang, kamu memilih menghias kuku dengan cat kuku. Tetapi ada baiknya kesehatan kuku tetap diperhatikan lho, Bela. Jika tidak dirawat dengan benar, kuku akan mudah rapuh, patah dan berubah warna menjadi kekuningan. 

Dengan keadaan seperti itu, tentu saja kuku tidak lagi indah. Jangan sampai terjadi deh. Agar kuku kamu selalu sehat dan cantik, kamu bisa ikuti tujuh tips di bawah ini nih. Silahkan diintip ya, Bela!

1. Pastikan tangan selalu dalam keadaan bersih dan kering

chalkandmoss.com

Bakteri dan kuman dapat berkembang biak ketika tangan dalam keadaan yang basah. Jika terlalu lama didiamkan, dapat menjadi sumber penyakit dan membuat kuku kamu tidak lagi indah. Ada baiknya, kamu juga gunakan pelindung ketika tangan terkena detergent. Agar kuku tidak mudah patah atau rapuh.

2. Rutin oleskan minyak zaitun

moneycrashers.com

Kandungan yang terdapat pada minyak zaitun dapat membantu memperkuat jaringan pada kuku. Caranya adalah oleskan minyak zaitun menggunakan cuttonbath. Lalu diamkan selama 20 menit, dan selanjutnya bilas dengan air bersih. Untuk hasil maksimal, gunakan selama 3-4 kali dalam seminggu. Kuku akan terlihat lebih sehat dan berkilau.

3. Gunakan pelembap agar kuku tetap kuat

lifegate.com

Kamu bisa gunakan hand cream atau body lotion untuk diaplikasikan pada kuku dan kulit sekitar kuku. Tetapi, jika kamu memiliki lotion khusus untuk kuku akan lebih baik lagi. Jaga kelembapan kulit tangan dan kuku kamu ya. 

4. Potong kuku secara rutin

lifesavvy.com

Walau tidak bisa dipungkiri bahwa kuku yang panjang akan lebih mudah untuk dihias, tetapi ada baiknya kamu tidak lupa untuk rutin memotong kuku. Dengan begitu, kuku akan tumbuh lebih kuat dan sehat. 

5. Jangan lupakan perawatan untuk kutikula

youngisthan.in

Kutikula memiliki peran yang membantu pertumbuhan dan melindungi kuku. Karena, fungsi utamanya adalah sebalai pelindung bagi matrix kuku. Sehingga, kesehatan kutikula juga nggak bisa kamu abaikan. Berikan perhatian lebih terhadap kebersihan dan kesehatan kutikula ya.

6. Tidak sembarangan menggunakan cat kuku

Walau menghias kuku merupakan kegiatan yang menarik ada baiknya kamu juga memilih cat kuku yang tidak berbahaya dan tidak merusak kuku. Hindari penggunaan cat kuku gel dan akrilik. Karena mengandung banyak bahan kimia yang dapat merusak kesehatan kuku. Tidak hanya di permukaan, tetapi juga bagian bawah kuku. Hindari ya, Bela!

7. Rawat kuku dengan konsumsi makanan bergizi

healthyattribute.wordpress.com

Merawat kesehatan kuku tidak cukup hanya dari luar, tetapi harus dilakukan bersamaan dari dalam. Konsumsi makanan yang sehat dan mengandung vitamin serta mineral akan membuat kuku menjadi lebih sehat, tidak mudah patah, mengilap, dan terbebas dari penyakit. Konsumsi makanan yang mengandung vitamin E, zat besi, protein, dan zinc ya!

Jadi, itu dia tujuh cara yang bisa kamu lakukan agar kuku kamu tetap sehat dan cantik. Mudah sekali ya, Bela? 

IDN Channels

Latest from Skin