5 Tips Dapattkan Plump Lips, Nggak Perlu Filler!

Cukup lakukan lima tips ini aja, kok

5 Tips Dapattkan Plump Lips, Nggak Perlu Filler!

Mendapatkan bibir yang plump atau penuh menjadi salah satu tren kecantikan yang kini tengah populer. Plump lips buat tampilan kamu semakin memikat karena bibir terlihat lebih penuh sekaligus lembap. Nah, ternyata ada lima cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan plump lips. Penasaran seperti apa? Yuk, simak baik-baik artikel ini, ya! 

1. Eksfoliasi bibir

5 Tips Dapattkan Plump Lips, Nggak Perlu Filler!

Eksfoliasi adalah langkah pertama yang penting untuk mendapatkan bibir yang lebih penuh. Dengan menghilangkan sel-sel kulit mati, bibir akan terlihat lebih halus dan sehat. Kamu bisa gunakan scrub bibir yang terbuat dari campuran gula dan madu. Butiran gula ini berfungsi sebagai eksfoliasi, sementara madu melembapkan bibir. 

2. Mengaplikasikan lip balm

Menjaga kelembapan bibir adalah kunci untuk mendapatkan plump lips. Bibir yang kering dan pecah-pecah memberikan ilusi bibir terlihat lebih tipis. Kamu bisa rutin menggunakan lip balm dengan kandungan bahan-bahan alami seperti shea butter, minyak kelapa, atau vitamin E untuk menjaga kelembapan bibir.

3. Melakukan teknik plump lips

Makeup bisa menjadi alat yang ampuh untuk menciptakan ilusi plump lips, nih. Pertama,  gunakan lip liner untuk menggambar garis di sekitar bibir. Pilih warna yang sedikit lebih gelap dari dari warna lip product kamu untuk memberikan efek bibir lebih penuh.

Selanjutnya, aplikasikan sedikit highlighter di bagian tengah atas bibir dan di tengah bawah bibir untuk menciptakan ilusi. Terakhir, aplikasikan lip gloss dengan efek plumping bisa memberikan tampilan bibir yang lebih penuh secara instan. Pilih lip gloss dengan kandungan menthol, ya. 

4. Gunakan produk khusus untuk plump lips

Kini banyak sekali produk yang dirancang khusus untuk memberikan efek plumping pada bibir. Produk-produk ini biasanya mengandung bahan-bahan yang mendorong sirkulasi darah dan membuat bibir terlihat lebih penuh.

Ada beberapa contohnya, seperti lip plumper yang mengandung bahan seperti menthol, capsicum, atau cinnamon, sehingga membuat bibir terlihat penuh. Ada juga serum bibir dengan kandungan kolagen atau hyaluronic acid yang membantu meningkatkan kelembapan dan volume bibir.

5. Hidrasi dari dalam

Tidak hanya perawatan dari luar, hidrasi dari dalam juga sangat penting untuk mendapatkan plump lips. Pastikan kamu minum cukup air setiap hari untuk menjaga kelembapan kulit termasuk bibir. Selain itu, konsumsi makanan yang kaya akan vitamin dan mineral seperti buah-buahan, sayuran, dan kacang-kacangan untuk mendukung kesehatan kulit dan bibir. 

Ternyata memiliki plump lips itu tidak sulit, ya. Jika kamu lakukan lima cara di atas, maka bibir yang tampak penuh dan sehat bisa kamu dapatkan. Yuk, langsung terapkan! 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved