Demi menyempurnakan penampilan, kamu membutuhkan riasan mata yang tegas dan hidup.Tentu saja salah satu produk yang wajib digunakan adalah eyeliner. Namun, nggak sedikit yang mengeluh bahwa menggunakan eyeliner justru merusak riasan karena mudah luntur dan susah digunakan.
Untuk kamu yang masih kesulitan ketika mengaplikasikan eyeliner, tujuh produk di bawah ini wajib kamu coba. Pasalnya, semua eyeliner ini berbentuk spidol yang mudah digunakan dan produk lokal. Buat kamu yang ingin tahu apa saja eyeliner spidol lokal yang anti luntur, keep scrolling ya!
1. GOBAN Black Diamond Ultra Waterproof Liquid Eyeliner
Eyeliner ini akan memudahkan kamu ketika mengingkan berbagai gaya riasan mata karena memiliki ujung aplikator yang cukup presisi, yaitu 0.25mm. Selain itu, warna hitamnya sangat pekat dan hasil akhirnya matte, jadi nggak akan mudah luntur walaupun kelopak mata kamu cenderung berminyak. Wajib kamu coba!
2. NAMA Eyeliner
Produk kecantikan yang diluncurkan oleh Luna Maya ini memiliki kualitas yang sangat baik. Salah satu yang wajib kamu coba adalah NAMA Eyeliner. Dengan dua pilihan warna, eyeliner ini dapat mempertegas mata kamu dengan tampilan yang tipis maupun tebal. Ujung aplikatornya sangat halus jadi mudah digunakan, cepat kering, tahan air dan tahan lama.
3. WCKD Power Flick Eyeliner
Dengan eyeliner dari WCKD ini, mempertegas mata tak lagi sulit. Aplikator yang presisi, pigmentasi warna hitam pekat dan formula anti-noda dirancang agar tahan lama. Selain itu, kemasannya terbuat dari aluminium solid yang memudahkan kamu ketika mempercantik mata. Eyeliner spidol lokal yang bisa kamu coba, nih!
4. BLP Beauty Matte Liner-Pitch Black
Salah satu eyeliner spidol lokal yang sudah terbukti kualitasnya adalah BLP Beauty Matte Liner. Produk ini dirancang dengan aplikator yang berujung lancip, sehingga memudahkan kamu untuk mendapatkan berbagai bentuk eyeliner. Walaupun memiliki tekstur yang cukup cair, tetapi eyeliner berwarna toska ini tahan lama, nggak mudah luntur, dan pigmented.
5. SADA by Cathy Sharon Liquid Penliner
Selanjutnya, SADA by Cathy Sharon Liquid Penliner ini juga sangat mudah diaplikasikan. Eyeliner dengan warna hitam yang pekat dan smudge-proof akan mempertegas tampilan mata kamu. Dengan ujung aplikator yang meruncing dan tipis, liquid penliner ini dapat membuat goresan presisi, tegas, dan juga water-proof yang tahan sepanjang hari. Cocok untuk kamu mudah berkeringat dan sering beraktivitas di luar ruangan.
6. PIXY Intense to Last Pen Eyeliner
Eyeliner dari PIXY ini terbukti smudge proof dan memiliki hasil akhir matte yang tahan hingga 14 jam. Aplikatornya yang lancip mudah untuk membentuk garis tipis maupun tebal dengan warna hitam yang pekat. Selain itu, teksturnya tidak terlalu cair jadi aman digunakan untuk pemula.
7. Upmost 2in1 Eyeliner & Serum
UPMOST 2 in 1 Eyeliner & Serum merupakan eyeliner yang mengandung althea rosea flower extract dan peptide berfungsi untuk menutrisi dan merawat bulu mata. Selain itu, eyeliner ini memiliki ujung kuas yang halus dan mudah digunakan, jadi cocok untuk kamu yang suka mencoba berbagai bentuk eyeliner.
So, itu dia tujuh eyeliner spidol lokal yang anti luntur dan mudah digunakan. Kira-kira eyeliner mana yang ingin kamu coba, Bela?